Yonif Raider 303 Kostrad Karya Bakti Bersama Forkopimcam Cikajang dan Elemen Masyarkat



Yonif R


aider 303 Kostrad Karya Bakti Bersama Forkopimcam Cikajang dan Elemen Masyarkat

Jakarta. Personel Yonif Raider 303 Kostrad melaksanakan bakti sosial bersama Elemen masyarakat Cikajang Garut dan Jum’at Berkah berupa pemberian bahan pokok makanan dan sembako kepada masyarakat Cikajang Garut, Jum’at (29/01/21).

Dalam kegiatan Karya Bakti yang melibatkan 40 personel Yonif Raider 303 Kostrad yang  dipimpin oleh Dankipan-C Yonif Raider 303 Kostrad Kapten Inf Zaenal Arifin, Polsek Cikajang, Koramil Cikajang, ASN,Pol PP, Dishub dan warga setempat.

Adapun sasaran karya bakti kali ini antara lain membersihkan saluran air dan parit-parit yang tertimbun tanah serta rumput sepanjang jalan Cikajang. Sasaran Jum’at berkah kali ini adalah buruh tani, tukang ojek dan masyarakat kurang mampu yang berada di sekitar Cikajang Komplek.

Kepala Kecamatan Cikajang menyampaikan rasa syukur nya karena dalam kegiatan ini seluruh Elemen masyarakat hadir untuk berpartisipasi dalam kegiatan rutin yang di laksanakan dalam rangka mengantisipasi terjadinya banjir di wilayah Kecamatan Cikajang, Bpk. Undang Saripudin, S. Sos., M. Si  mengucapkan banyak terima kasih kepada Komandan Yonif Raider 303 Kostrad yang telah mengirimkan sekitar 40 prajuritnya untuk mendukung kegiatan ini.

Kehadiran Yonif Raider 303 Kostrad dalam karya bakti dan kegiatan Jum’at Berkah tersebut sebagai bagian dari kepedulian TNI terhadap masyarakat. (Penkostrad).

Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Haryantana, S.H.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA