KETUA TIM WASEV TMMD REGULER KE-111 TINJAU PENYULUHAN STUNTING, POSYANDU DAN POSBINDU PTM KODIM 1708/BN


KETUA TIM WASEV TMMD REGULER KE-111 TINJAU PENYULUHAN STUNTING, POSYANDU DAN POSBINDU PTM KODIM 1708/BN


Ketua Tim Pengawas dan Evaluasi (Wasev) TMMD ke-111 Mabesad  Mayor Jenderal TNI Tri Yuniarto, S.A.P., M.Tr (Han) (Pa Sahli Tk.III Kasad Bidang Komsos) meninjau Kegiatan Penyuluhan dan Layanan kesehatan yaitu berupa Posyandu, Posbindu kepada Ibu-ibu Persit Kartika Chandra Kiranan Cabang XXI Kodim 1708, yang dilaksanakan Satuan Tugas (Satgas) TMMD Reguler ke-111 bekerjasama dengan Dinas Kesehatan dan Dinas BP3AKB Kab Biak Numfor. Rabu (30/06/2021)


Kegiatan merupakan bagian dari pelaksanaan sasaran non fisik TMMD reguler ke-111 Kodim 1708/BN.  Dalam peninjauan Ketua Tim Wasev didampingi oleh Dandim 1708/BN, Letkol Inf Arif Setiyono, S.I.Pdan Plh. Kepala DPMK Bapak Elkanus Rumpaidus.


Dalam sambutannya, Mayor Jenderal TNI Tri Yuniarto mengatakan kegiatan ini sebagai wujud adanya sinergi antara TNI, Polri, dan Pemerintah Daerah.  Ia berharap kegiatan akan bermanfaat bagi masyarakat.


“Saling memahami satu sama lain.  Perannya antara TNI, POLRI, maupun pemerintah daerah, kesehatan bisa bermanfaat bagi ibu-ibu sekalian.  Kami mengucapkan terima kasih atas kehadirannya.  Semoga apa yang diberikan dapat bermanfaat untuk kita semua,” Kata Mayor Jenderal TNI Tri Yuniarto.


Dalam kesempatan tersebut Mayor Jenderal TNI Tri Yuniarto juga menyinggung terkait pelaksanaan kegiatan fisik tmmd reguler ke-111.  Ia berharap apa yang dikerjakan satgas TMMD Kodim 1708/BN agar dijaga masyarakat.


.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA