Seskoal, 28 Juli 2021- Komandan Sekolah Staf dan Komando TNI Angkatan Laut (Seskoal) Laksamana Muda TNI Tunggul Suropati, S.E., M.Tr (Han) secara resmi mengukuhkan Jabatan Kepala Pusat Olah Yuda (Kapusoyu) Seskoal dari Kolonel Laut (P) Antonius Widyoutomo, S.H., M.Tr Opsla kepada Letnan Kolonel (Letkol) Laut (P) Sarkolim, S.T., M.Tr Hanla., M.M dalam suatu upacara sederhana yang ditandai dengan pemasangan tanda jabatan kepada pejabat baru dan penanda tanganan berita acara pengukuhan jabatan kapusoyu Seskoal bertempat di Gedung O.B. Syaaf Seskoal, Jakarta Selatan Rabu (28/07).
Hadir dalam acara Pengukuhan tersebut, Wakil Komandan (Wadan) Seskoal Laksamana Pertama TNI Imam Musani, S.E., M.Si., M.Tr Opsla, Kepala Koordinator Dosen (Kakoordos) Seskoal Laksamana Pertama TNI Judijanto, S.E., M.Si, Seklem Seskoal Kolonel Laut (P) Untung Purnomo, S.E., M. Psi CFRA, para Pejabat Utama, para Patun Dosen, Seskoal.
Dengan demikian acara pengukuhan jabatan Kapusoyo Seskoal selesai di lanjutkan Coffee Break di ruang lounge room Perwira O.B.Sa’af dan penyampaian kesan dan pesan dari Pejabat lama Kolonel Laut (P) Antonius Widyoutomo, S.H., M.Tr Opsla, dan perkenalan oleh pejabat baru Letkol Laut (P) Sarkolim, S.T., M.Tr Hanla., M.M dan dilanjutkan dengan arahan Komandan Seskoal Laksamana Muda TNI Tunggul Suropati, S.E., M.Tr (Han) Yang intinta mengucapkan selamat kepada Kolonel Laut (P) Antonius Widyoutomo, S.H., M.Tr Opsla atas jabatatan baru sebagai Sekdispenal dan ucapan selamat datang kepada Letkol Laut (P) Sarkolim, S.T., M.Tr Hanla., M.M. penyerahan cindra mata kepada Kolonel Laut (P) Antonius Widyoutomo, S.H., M.Tr Opsla. dan pembacaan Doa yang di bacakan oleh Pembina IV/a Udin Solehudin S.Ag., M.Pd.
Pengukuhan Jabatan tersebut harus selalu mentaati protokol kesehatan untuk memutus rantai Covid-19 dengan cara Menjaga Jarak, menjauhi kerumunan, memakai masker dan mencuci tangan menggunakan sabun. Hal ini tentunya selaras dengan Perintah Harian Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., dalam upaya membangun Sumber Daya Manusia TNI AL yang unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman
0 komentar:
Posting Komentar