Serbuan Vaksinasi Nasional Covid-19 hari kedua di GOR Madya Sempaja Kota Samarinda berakhir dengan Sukses.


Serbuan Vaksinasi Nasional Covid-19 hari kedua di GOR Madya Sempaja Kota Samarinda berakhir dengan Sukses. 

Samarinda - Hari kedua pelaksanaan serbuan Vaksinasi yang diselenggarakan oleh Kodam VI/Mulawarman, Polda Kaltim dan Pemprov Kaltim di GOR madya sempaja pagi hingga sore ini berlangsung dengan sukses, minggu,(4/7/2021). 

Dalam keterangannya Danrem 091/Asn, melalui Kapenrem mayor Arh Azrul Azis menjelaskan,antusias masyarakat  untuk melaksanakan vaksin dikota Tepian sangat tinggi terbukti pelaksanaan Vaksin hari ini tercatat ada 1.289 orang masyarakat yang sudah di Vaksin. 



Untuk menghindari kerumunan dalam pelaksanaan Vaksin diatur mulai tahap pengambilan formulir,tahap pendaftaran/pendataan,tahap screening pemeriksaan kesehatan,tahap vaksinasi dan terakhir tahap observasi pasca pemberian vaksin. 

Kegiatan Vaksinasi akan terus dilaksanakan selain di samarinda di kabupaten dan kota di wilayah kaltim juga melaksanakan program Vaksinasi,harapanya agar masyarakat khususnya di kaltim segera terbebas dari COVID-19 dan dapat beraktivitas kembali secara normal sehingga perekonomian cepat pulih kembali, tegasnya. 

Azrul menambahkan, bagi masyarakat yang sudah divaksin agar tetap mematuhi protokol Kesehatan dengan tetap mencuci tangan menjaga jarak, memakai masker, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA