Inspektorat Kodam Jaya Menggelar Taklimat Awal Wasum Current Dan Fre Audit TW III TA 2021


Inspektorat Kodam Jaya Menggelar Taklimat Awal Wasum Current Dan Fre Audit TW III TA 2021


Kodam Jaya - Kalisari Jakarta Timur. Sesuai tupoknya dalam bidang pengawasan, Inspektorat Kodam Jaya menggelar Taklimat Awal Wasum Current dan Free Audit TW III TA 2021 untuk  Satpur dan Satbanpur jajaran Kodam Jaya/Jayakarta, bertempat di Aula Markas Brigif Mekanis 1 PIK/JS, Jl. Kalisari Pekayon No 41 Jakarta Timur, (Rabu, 1/9/2021).

Kegiatan Wasum Current dan Free Audit kali ini dibuka oleh Irdam Jaya Brigjen TNI Muhammad Arifin, diikuti oleh para unsur pimpinan Satpur dan Satbanpur jajaran Kodam Jaya serta Tim Audit dari Inspektorat Kodam Jaya.

Inspektorat Kodam Jaya sebagai aparat pengawas internal (APIP) memiliki tugas pokok membantu Pangdam Jaya dalam pengawasan program kerja dan anggaran baik bidang kinerja maupun pembendaharaan terhadap satuan jajaran Kodam Jaya dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas satuan masing-masing.

Pada kesempatan tersebut dalam sambutannya,
Irdam Jaya  menyampaikan, bahwa kehadiran para Auditor di Kesatuan masing-masing sebagai rekan kerja untuk berkonsultasi sekaligus komunikasi terkait pelaksanaan kegiatan program kerja dan anggaran baik bidang kinerja maupun pembendaharaan  yg dilaksanakan di satuan masing-masing apakah sesuai dengan aturan/ perundang-undangan yg berlaku.

"Pemahaman terhadap aturan harus benar, sehingga konsultasi yang berjalan merupakan upaya para Dansat untuk menyempurnakan management pembendaharaan di satuan masing-masing", tegas Irdam Jaya.

Lebih jauh Irdam memaparkan, bahwa mekanisme pengawasan dapat saja terjadi ketidak sempurnaan dengan  kondisi nyata di lapangan, sehingga diperlukan penjelasan secara nyata dan benar dari para Dansat di lapangan, hal ini guna menghindari kekeliruan atau meminimalisir kesalahan baik dalam penggunaan anggaran maupun dalam administrasi yg harus dibuat  oleh satuan tersebut", papar Itdam Jaya.


Usai kegiatan Taklimat Awal dilanjutkan dengan proses pengawasan kinerja dan pembendaharaan di Satuan Brigif Mekanis 1 PIK/JS, serta sesuai jadwal  kegiatan tersebut akan dilaksanakan sampai tanggal 20 September 2021, dengan tekhnis Tim Audit mendatangi satuan jajaran Kodam Jaya yang telah dijadwalkan.

Mengacu pada masa pandemi saat ini, kegiatan dilaksanakan dengan senantiasa menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA