Provoos Kodim 0507/Bekasi Turut Dampingi Giat operasi pemberantasan barang kena cukai ilegal


Provoos Kodim 0507/Bekasi Turut Dampingi Giat operasi pemberantasan barang kena cukai ilegal

Kodam Jaya, Kota Bekasi - Pelaksanaan operasi pemberantasan barang cukai rokok tembakau ilegal di Kota Bekasi tahun 2021 terus dilakukan oleh personil gabungan tiga pilar Kota Bekasi bersama Instansi Bea dan Cukai Kota Bekasi.

Dalam pelaksanaannya kegiatan tersebut di lakukan di dua wilayah yakni di Kecamatan Mustika dan Kecamatan Rawalumbu, yang di awali dengan apel gabungan yang bertempat di Pendopo Kantor Kecamatan Mustika Jaya Kota Bekasi dan Aula Kecamatan Rawa lumbu. pada Rabu (27/10/2021).


Menurut Serma Darinta Danru Provoos Kodim 0507/bekasi menyampaikan saat di hubungi lewat telpon selulernya mengatakan bahwa kegiatan operasi pemberantasan barang cukai rokok tembakau ilegal di Kota Bekasi tahun 2021 tersebut sudah berlangsung hampir 3 minggu berjalan. ucap Serma Darinta.

Di tempat lain Pasiops Kodim 0507/Bekasi Mayor Inf Sutadi mengatakan "Kami dari Kodim 0507/Bekasi akan terus mendukung serta melakukan pendampingan kegiatan operasi pemberantasan barang cukai rokok tembakau ilegal di Kota Bekasi tahun 2021",ungkapnya.

"Hal tersebut dilakukan sebagai wujud sinergitas tiga pilar bersama instansi bea cukai guna mencegah terjadinya penyebaran barang kena cukai ilegal, dalam hal ini rokok",tuturnya.

Adapun barang ilegal kena cukai yang berhasil dimankan diantaranya rokok dengan merk Dalil Putih, Dalil Hitam, Blitz, Milions, 86, Ekpress, Milde, Luxio, Grenmax, protos dan Loyal, yang selanjutnya rokok ilegal tersebut disita dan dibawa oleh pihak bea cukai untuk digunakan sebagai barang bukti. 

Usai dilakukan pemeriksaan kepada pemilik warung penjual rokok ilegel tersebut, pihak bea cukai memberikan himbauan dan arahan secara humanis agar tidak menjual rokok ilegal tanpa cukai yang nantinya akan merugikan pemerintah, yang selanjutnya toko yang kedapatan menjual barang ilegal tersebut di tempelkan stiker peringatan oleh pihak bea cukai. (Sumber Kodim 0507/Bekasi).

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA