TNI AL LANAL CIREBON BERSAMA STIKES MAHARDIKA DAN PAGUYUBAN PASUNDAN GELAR VAKSINASI MARITIM COVID-19


TNI AL LANAL CIREBON BERSAMA STIKES MAHARDIKA DAN PAGUYUBAN PASUNDAN GELAR  VAKSINASI MARITIM COVID-19

Dispen Lantamal3,- Dalam rangka mendukung program pemerintah dalam Percepatan Penanggulangan Covid-19 kepada masyarakat wilayah Kota Cirebon, Lanal Cirebon bekerjasama dengan Stikes Mahardika dan Paguyuban Pasundan kembali melaksanakan  Serbuan Vaksinasi Maritim Covid-19, bertempat di Kampus Stikes Mahardika Jl.Terusan sekar kemuning No.199 Karya Mulya Kec. Kesambi Kota Cirebon, Kamis( 07/10/2021)

Kegiatan vaksin yang dihadiri  Danlanal Cirebon Letkol Laut (P) Afif Yuhardi Putera, S.E., M.M.,M.A, dan Wakil Walikota Cirebon Ibu Dra. Hj. Eti Herawati ini mendatangkan Vaksinator dari Kesehatan Lanal Cirebon 10 orang, Nakes Stikes Mahardika kota 18 orang, jenis Vaksin Sinovac Biofarma dengan sasaran vaksin mahasiswa Stikes Mahardika dan Masyarakat umum.

Hasil yang dicapai pada pelaksanaan serbuan vaksinasi Covid-19 Lanal Cirebon kali ini dengan target Peserta 1.000 orang, Pendaftar 853 orang, tervaksin 832 orang, tunda  21 orang karena asma dan hipertensi.

Komandan Lantamal III Jakarta Brigjen TNI (Mar) Umar Farouq, S.A.P. mengatakan,” Sampai dengan saat ini TNI AL khususnya Lantamal III Jakarta dan Jajarannya sudah banyak menggelar serbuan vaksinasi covid-19 diberbagai wilayah kerjanya dengan harapan terjadi penurunan angka terdampak covid-19 dan itu terlihat hasilnya dimasyarakat. Namun demikian, kita juga harus tetap menjaga imunitas tubuh dengan tetap menjalankan Prokes sesuai ketentuan yang ada,”pungkasnya.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA