Babinsa Bersama Pasukan BKO dari Satuan Marinir Cilandak Pantau Penerapan Prokes Di Lippo Mall Kemang Jaksel.


Babinsa Bersama Pasukan BKO dari Satuan Marinir Cilandak Pantau Penerapan Prokes Di Lippo Mall Kemang Jaksel.

Kodam Jaya, Jaksel - Dalam rangka mengantisipasi penyebaran virus corona -19 , Babinsa Koramil 02/Mampang Prapatan bersama Pasukan Bawah Kendali Operasi (BKO) Kodim 0504/Jakarta Selatan dari Satuan Marinir Cilandak pantau penerapan protokol kesehatan di tempat perbelanjaan Lippo Mall Kemang, Kel. Bangka, Kec. Mampang Prapatan, Jaksel.  Rabu (23/6). 

Menurut Danramil 02/Mampang Prapatan Mayor Arh Slamet pengawasan protokol kesehatan yang dilakukan oleh aparat merupakan langkah antisipasi penyebaran Covid-19.

“Kegiatan ini sebagai langka pencegahan dan pengendalian penularan virus covid-19”kata Danramil.

“Babinsa dan pasukan BKO dari Marinir  beserta aparat gabungan lainnya melakukan pengawasan dengan cara berpatroli keliling mall sambil mengawasi sejumlah pengunjung dan pedagang mencegah kerumunan dan melaksanakan pemantauan penggunaan masker kepada sejumlah pedagang dan pengunjung mall”, ungkap Danramil.

Pada kesempatan itu Danramil juga memberikan himbauan kepada masyarakat agar selalu memperhatikan protokol kesehatan.

“Demi kesehatan dan keselamatan kita bersama, saya ingatkan agar selalu mematuhi aturan protokol kesehatan dengan menjalankan 5 M memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas”, tutup Danramil.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA