Brigif Raider 13 Kostrad Sosialisasikan Wawasan Kebangsaan kepada Warga Kampung Genteng

B


rigif Raider 13 Kostrad Sosialisasikan Wawasan Kebangsaan kepada Warga Kampung Genteng

Jakarta. Brigade Infanteri Raider 13 Kostrad mengadakan kegiatan literasi dan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) di Kampung Genteng, Cilamajang, Kawalu, Kota Tasikmalaya. Kamis (26/11/2020).

Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Brigif Raider 13 Kostrad, Letda Inf Subagyo Adi S mengungkapkan jika Brigif Raider 13 bermaksud turut berpartisipasi memberikan literasi kepada generasi muda di masa pademi Covid-19.

“Pelaksanaan program ini biasanya ke sekolah-sekolah, karena kondisi sedang corona kami tujukan ke desa-desa,” tuturnya,

Selain itu Letda Inf Subagyo berharap dapat melanjutkan program ini ke desa-desa selanjutnya di seluruh Kabupaten Tasikmalaya.

“Desa (Genteng) ini pertama, nanti tentu kita ingin ke desa-desa yang lain di Tasik,” katanya.

Kegiatan berlangsung sejak pagi dibagi menjadi dua kelompok, mulai dari anak-anak dan remaja. Kedua kelompok itu diberikan materi yang berbeda, untuk remaja lebih banyak mendapat materi soal literasi media, kedisiplinan dan bela negara di dalam kelas. Sedangkan untuk anak-anak diberikan materi outbound di tanah lapangan. (Penkostrad).

Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Haryantana, S.H.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA