Sudarmanto Leles Center Ajak Ibu-ibu Daur Ulang Sampah


warga Desa Pucung Nguntoronadi mengikuti pelatihan yang diadakan oleh tim Sudarmanto Center. Ibu-ibu PKK Rt ini mengikuti pelatihan daur ulang sampah, seperti pembuatan vas bunga dari botol bekas, vas bunga beserta bunganya dari kertas bekas ,taplak meja berbahan sedotan, bahkan figura foto dari kaset vcd bekas.

Ninik Suryani selaku trainer memberikan contoh dan motivasi kepada para ibu di Pucung Ini, dari hal yang sepele bisa diubah menjadi sesuatu yang mempunyai daya jual yang lebih. Selain itu dia juga memberikan contoh bahwa sebagai ibu rumah tangga tidak menghalanginya berkreativitas.

Larmi, salah satu warga mengatakan bahwa pelatihan seperti ini sangat bermanfaat bagi para ibu paling tidak hasilnya bisa untuk diri sendiri, keluarga dan syukur bisa untuk dipasarkan. Pelatihan yang dilaksanakan di desa Pucung Nguntoronadi ini setiap bulan akan diadakan oleh Tim Sudarmanto Center secara gratis . Pelatihan serupa juga telah sering dilaksanakan di berbagai kecamatan di Kabupaten Wonogiri.




0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA