UJI KEMAMPUAN PRAJURIT KOMLEK KOLINLAMIL DAN LOMBA KARYA CIPTA TEKNOLOGI KOMUNIKASI

UJI KEMAMPUAN PRAJURIT KOMLEK KOLINLAMIL
DAN LOMBA KARYA CIPTA TEKNOLOGI KOMUNIKASI

JAKARTA, 30 Juni 2020 ------- Satya Wira Jala Dharma. Dinas Komunikasi dan Peperangan Elektronika (Diskomlek) Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) yang menggelar uji kemampuan dasar personel komunikasi jajaran Staf Mako dan unsur KRI selama satu bulan, Selasa (30/6) ditutup Kadiskomlek Kolinlamil Kolonel Laut (E) Yesayas T.M. Silalahi, S.T., M.T.
Acara penutupan yang berlangsung di Gedung Laut Sulu Mako Kolinlamil, Jakarta Utara ini diikuti oleh seluruh peserta sejumlah 50 prajurit.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program Pembinaan Operasi Latihan  Dinas Komunikasi dan Elektronik Kolinlamil triwulan II tahun 2020 yang bertujuan menambah dalam rangka meningkatkan kemampuan perorangan prajurit agar dapat melaksanakan tugas dengan profesional sesuai tanggung jawab yang diemban.
“Uji kemampuan dasar personel komunikasi ini dilaksanakan oleh seluruh personel komunikasi yang berdinas di KRI dan dipendirat dan mereka akan disertifikasi agar kemampuan mereka dapat terjaga” jelas alumni AAL tahun 1997 ini.
Selain itu untuk  meningkatkan kualitas operasional dan profesionalisme prajurit komunikasi di jajaran Kolinlamil. Sehingga sesuai dengan perintah harian Kasal untuk membangun Sumber Daya Manusia unggul dan professional serta tangguh menghadapi segala tantangan.
Sedangkan materi yang di ujikan diantaranya kemampuan prosedur komunikasi manuvra taktis (Proskomtis), latihan komunikasi kibaran isyarat bendera (flaghoist), isyarat lampu (flashex) dan semaphore.
Dalam kesempatan tersebut, dilaksanakan pula lomba karya cipta teknologi komunikasi untuk menjaring dan menampung ide serta inovasi prajurit Kolinlamil dalam bidang komunikasi elektronik yang dapat diterapkan dalam kedinasan.
Kadiskomlek Kolinlamil Kolonel Laut (E) Yesayas T.M. Silalahi, S.T., M.T.  terus mendorong semangat jajarannya. Dengan harapan dapat meningkatkan kualitas anggota serta memberi ilmu baru. "Dengan mengikuti uji kita mampu menjadi lebih paham dan terpacu untuk meningkatkan skill kita sebagai prajurit korps komunikasi yang profesional, sesuai dengan tugas pokok yang diemban," katanya.
Sementara itu Panglima Kolinlamil Laksda TNI Abdul Rasyid, S.E., M.M. menyampaikan bahwa dalam pesatnya perkembangan teknologi militer dewasa ini, komunikasi dan elektronika menjadi tumpuan dalam menentukan suatu keberhasilan setiap melaksanakan operasi.
Oleh karena itu, perlu upaya yang sungguh-sungguh dari semua pihak agar dukungan komunikasi dan elektronika menjadi handal, teruji, serta mampu melaksanakannya dengan baik, cepat, tepat aman, dan dapat dipercaya.. (Dispen Kolinlamil).

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA