Sinergitas TNI - Polri, Koramil 05/Kebayoran Baru dan Polsek Kebayoran Buru Laksanakan Piket Bersama.
Kodam Jaya, Jaksel - Bentuk Sinergitas TNI - Polri Koramil 05/Kebayoran Baru bersama Polsek Kebayoran Buru melaksanakan piket bersama, bertempat di Polsek Metro Kebayoran Baru Jln. Kiyai Maja, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
"Piket bersama ini dalam rangka mewujudkan situasi Kamtibmas yang Kondusif, khususnya di wilayah hukum Kecamatan Kebayoran Baru," Ungkap Danramil 05/Kebayoran Baru Mayor Inf Zul Rambe saat ditemui di Makoramil 05/Kby Baru. Selasa malam (27/10/2020).
"Selain itu bisa dijadikan sebagai ajang silaturahmi dan saling bertukar informasi dalam mendukung pelaksanaan Tugas di lapangan", Ujar Mayor Inf Zul Rambe.
"Kegiatan ini sekaligus menunjukkan bahwa sinergitas TNI-Polri tetap solid dan kebersamaan jajaran Koramil dan Polsek selama ini tetap terjaga",Tutup Danramil 05/Kebayoran Baru Mayor Inf Zul Rambe.
Piket bersama yang dilaksanakan oleh Koramil jajaran Kodim 0504/Jakarta Selatan dan Polsek jajaran Polres Metro Jakarta Selatan sebagai bentuk Sinergitas TNI - Polri.
0 komentar:
Posting Komentar