SRIKANDI LANTAMAL III JUARA MENEMBAK

S


RIKANDI LANTAMAL III JUARA MENEMBAK
Dispenlant3. Dalam rangka peringatan HUT TNI ke-75 Korps Marinir, pasukan baret ungu yang mengusung tema “BERSINERGI MENGAWAL NKRI MENUJU INDONESIA MAJU”, mengadakan kegiatan Lomba Menembak, “Dankormar Cup 2020”. Lomba diikuti oleh komunitas menembak TNI, Polri, dan umum. dibuka langsung oleh Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayor Jendral TNI (Mar) Suhartono. Berlangsung di Lapangan Tembak JUSMAN PUGER Korps Marinir Cilandak Jakarta selatan. Sabtu, (21/11)
Sebagai ketua pelaksana Lomba Menembak yaitu Komandan Pasmar 1 Brigjen TNI (Mar) Wurjanto, mengatakan "Peserta perlombaan menembak diikuti oleh Anggota TNI dan Polri serta dari masyarakat umum. Untuk lomba terbagi tiga materi yaitu tembak reaksi, tembak presisi untuk eksekutif, dan HPR (High Power Riffle), dalam perlombaan ini tetap melaksanakan protokol kesehatan COVID-19," jelas Dan Pasmar 1.
Dalam perlombaan menembak “Dankormar Cup 2020, salah satunya diikuti oleh Srikandi dari Lantamal III Jakarta atas nama Chairunnisa berpangkat Kapten yang sehari-harinya berdinas di Staf Intelijen Lantamal III, lomba yang diikuti pada klas Executive 20 M Perorangan (TNI/POLRI) Putri. Merebut Juara 3 dengan Nilai 194,5 sedangkan untuk Juara 1 oleh Sdri ANISYA dari Siliwangi dengan mengumpulkan Nilai 197,6 dan Juara 2 direbut oleh Sertu Rindy dari JJSC / Mabesal dengan Nilai 195,4.

Pada perlombaan menembak diikuti pula oleh para pejabat di lingkungan TNI dan Polri jenis Pistol Presisi Executive Exhibition VIP, dan sebagai Juara 1 adalah Brigjen TNI I Ketut Sumerta dari Denma Mabes TNI, dengan pengumpulan nilai 191,6 sedangkan Juara 2 adalah Mayjen TNI Dudung Abdurachman, Pangdam Jaya dengan nilai 188,4 dan sebagai Juara 3 direbut oleh Laksma TNI Temas, dengan nilai 186,4.

Demikian berita dispen Lantamal III.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA