MUSDA FORKABI Kota Bekasi, Wujudkan Masyarakat Betawi Yang Mandiri



Sebagaimana yang diamanatkan AR/ART Organisasi, Forum Komunikasi Anak Betawi (FORKABI) Kota Bekasi pada Sabtu 23/7 menggelar Musyawarah Daerah ke I, dalam sambutannya Ketua FORKABI Kota Bekasi Sorajudin, MA menegaskan, FORKABI sebagai ormas yang mandiri dan independen tanpa ada muatan politik. Dan kedepan akan terus berjuang untuk memperjuangkan masyarakat Betawi yang maju, mandiri dan sejahtera.
Hal senada juga diungkapakan Wakil Ketua Umum DPP FORKABI, H M Iwan, bahwa FORKABI merupakan salahstu ormas Betawi yang dicintai masyarakat, karena keberadaanya dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat sekitar, oleh karena FORKABI tidak pernah anarkis, dan dalam setiap mengamankan lingkungan selalu berkoordinasi dengan aparat kepolisian, dan kita sifanya hanya membantu.
Ditempat yang sama, Ketua Umum DPP FORKABI, H Murdhani juga meminta pada seluruh jajaran FORKABI, agar mementingkan diri sendiri, tapi fikirkan anak agar sekolah tinggi, agar kedepan manjadi orang-orang yang mengisi pembangunan bangsa.
Sementara menanggapi akan isu SMS yang beradar dimana ada kejadian bentrok antara FBR dengan FORKABI dan meninggal 9 orang, hal tersebut adalah isu yang disebarkan oleh orang yang tidak bertanggung jawab, masyarakat jangan mudah terpancing isu-isu seperti itu, kita harus belajar kejadian 98 lalu, kita diadu domba, dan akhirnya yang menderita adalah kita semua, oleh sebab itu sekali lagi saya menghimbau agar masyarakat jangan mudah terpancing isu tersebut, pinta H Murdhani.
Disela acara tersebut, Sekretaris DPD FORKABI Kota Bekasi yang juga calon Ketua DPD, Marzuki AMD, mengaku apabila diberi amanah menjadi ketua, akan terus berjuang mengangkat harkat martabat warga Betawi, beberapa program akan diperjuangkan dengan pelatihan-pelatihan ketrampilan.
Beberapa langkah telah dilakukan, dengan banyaknya pabrik diwilayah Kota Bekasi, pihaknya telah banyak menempatkan warga Betawi untuk bekerja, baik dibidang security maupun bagian produksi, dan kedepan akan lebih banyaklagi warga Betawi yang mandiri dan bekerja, sehingga kesejahteraan diharapkan juga akan lebih meningkat, tegas  Marzuki AMD

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA