Babinsa Koramil 04/KS Hadiri Upacara HUT DKI Jakarta Ke - 493 di Pulau Tidung

Babinsa Koramil 04/KS Hadiri Upacara HUT DKI Jakarta Ke - 493 di Pulau Tidung

Babinsa Koramil 04/KS, Pelda M. Soleh menghadiri Upacara HUT DKI Jakarta Ke-493 yang digelar Pemda Kabupaten Kepulauan Seribu di halaman Kantor Kecamatan Pulau Tidung Kepulauan Seribu Selatan, pada Senin (22/6/2020)

Upacara dimulai pukul 07.30 Wib, bertindak sebagai inspektur upacara Camat Pulau Tidung Kepulauan Seribu Selatan, Angga Saputra, S.STP, M.AP. Turut hadir dalam upacara, Wakil Camat, Hendri Sembiring, Sekretaris Kecamatan, Dani, Satpol PP Kepulauan Seribu Selatan, Feri, Lurah Pulau Tidung, Ibu Hj. Hafsah, Lurah Pulau Pari, Mahtum, Lurah Untung Jawa, Supriyadi, Kapolsek Kepulauan Seribu diwakili Ipda M. Saragih, Babinsa Pulau Tidung, Pelda M. Soleh, Bhabinkamtibmas,
Tokoh Agama, Masyarakat, FKDM, Karang Taruna.

Upacara HUT DKI Jakarta Ke-493 di Kepulauan Seribu, para undangan diwajibkan menggunakan pakaian Sadariyah untuk (pria) dan kebaya encim untuk (wanita) sedangkan TNI/POLRI menggunakan baju dinas.

Menurut Babinsa Pulau Tidung, Pelda M. Soleh mengatakan upacara HUT Kota Jakarta kali ini, yang diselenggarakan di Kepulauan Seribu Selatan khususnya Pulau Tidung, tampak berbeda ini di karenakan masih dalam suasana pandemi Covid-19 yang sedang melanda sehingga diterapkan protokol kesehatan COVID-19 guna menjaga situasi aman, sehat dan produktif.

"Protokol kesehatan COVID-19 harus kita terapkan dengan ketat karena Pulau Tidung pernah menjadi Cluster penyebaran Covid-19 dan pernah menyandang predikat Zona Merah, dan sekarang sudah zona hijau" Ujarnya.

"Alhamdulillah bertepatan dengan HUT DKI Jakarta ke - 493, tidak ada lagi kasus Terkonfirmasi Covid 19, di wilayah Pulau Tidung, ini harus kita pertahankan" Ujar Soleh, dengan ekspresi wajah gembira

Rangkaian kegiatan berakhir dengan acara ramah tamah dan pemotongan tumpeng di halaman kantor Kelurahan Pulau Tidung.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA