DANSATROL LANTAMAL XII PIMPIN SERTIJAB KOMANDAN KRI SIRIBUA, KOMANDAN KAL SAMBAS, SERTA KOMANDAN KAL LEMUKUTAN

*DA


NSATROL LANTAMAL XII PIMPIN SERTIJAB KOMANDAN KRI SIRIBUA, KOMANDAN KAL SAMBAS, SERTA KOMANDAN KAL LEMUKUTAN
 
Pontianak,- Komandan Satuan Kapal Patroli (Dansatrol) Lantamal  XII Kolonel Laut (P) Saryanto memimpin Upacara Serah Terima Jabatan Komandan KRI Siribua-859, Komandan KAL Sambas I-12-10, dan Pengukuhan Komandan KAL Lemukutan I-12-15, yang dilaksanakan di Dermaga Satrol Lantamal XII, Jeruju Pontianak, Kalimantan Barat, Rabu (21/10/2020). 

Serah terima jabatan di lingkungan TNI AL  merupakan reorganisasi kepemimpinan dan untuk memberikan warna baru serta memunculkan ide-ide kreatif demi kemajuan organisasi.
 
Mayor Laut (P) Barkah Ardianto P. sebagai Komandan KRI Siribua-859 yang baru sebelumnya menjabat sebagai Palaksa KRI Teluk Bintuni-520 Satlinlamil Surabaya, sedangkan pejabat lama Mayor Laut (P) Yudhi  Dwi Susanto akan menempati jabatan baru sebagai Kasubsi Siapdikbangun Siopsdikbangun Subdis Ops Dik Disdikal Mabes TNI AL.
 
Demikian juga dengan Komandan KAL Sambas yang baru Letda Laut (P) Tatang Taryana sebelumnya menjabat sebagai Padiv Senbah KRI Teuku Umar-385,  sedangkan pejabat lama Komandan KAL Sambas Letda Laut (P) Royan Felich Imani akan menempati jabatan baru sebagai Kadiv Senbah KRI Parang-647 Satkat Koarmada I. 
Sedangkan Lettu Laut (P) Luchman Kris Indiryatmoko dikukuhkan sebagai Komandan KAL Lemukutan menggantikan Lettu Laut (P) Alfa Desdianto K, yang sedang melaksanakan Pendidikan Lanjutan Perwira di Kodiklatal Surabaya, selanjutnya yang bersangkutan akan menjabat sebagai Kadeops KRI Lauser-924 Satban Koarmada I.

Dalam kesempatan tersebut, Dansatrol Lantamal XII mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama atas kinerja yang sudah diberikan bagi Satrol Lantamal XII, dan mengucapkan selamat datang kepada pejabat baru, serta berharap untuk lebih meningkatkan kinerja serta kemampuan dalam mengemban tugas yang dipercayakan oleh pimpinan TNI AL, sehingga kembali dapat mencapai predikat KRI/KAL teladan sebagaimana pernah dicapai oleh KRI Torani-860 yang merupakan unsur Satrol Lantamal XII Jajaran Koarmada I terpilih sebagai KRI Teladan Peringkat Pertama jajaran TNI AL.
 
Selesai Upacara Sertijab, acara dilanjutkan dengan pisah sambut Komandan KRI/KAL yang dihadiri oleh Komandan Lantamal XII Brigjen TNI (Mar) Andi Rukman, Wadan Lantamal XII Kolonel Marinir Bambang Hadi Suseno, S.E., serta para Asisten Danlantamal XII, Kadis dan Kasatker serta seluruh Prajurit Satuan Kapal Patroli Lantamal XII.
 
Dalam pelaksanaannya dilakukan secara sederhana dan tetap berpedoman pada Standart Protokol Kesehatan Pandemi Covid-19.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA