Yonarmed 12 Kostrad Gelar Tradisi Korps Pindah Satuan





Y


onarmed 12  Kostrad Gelar Tradisi Korps Pindah Satuan

Jakarta.  Melalui acara tradisi korps pindah satuan, Wadanyonarmed 12 Kostrad Mayor Arm Hadwi Prasetya secara resmi melepas lima prajurit Angicipi Yudha yang akan berpindah tempat tugas ke Kodam V/Brawijaya. Rabu (14/10).

Acara yang digelar di Aula Yonarmed 12 Kostrad ini berlangsung hikmat dengan tetap memegang teguh protokol kesehatan Covid-19.

Dalam sambutannya, Mayor Hadwi mengatakan bahwa tradisi pindah satuan merupakan suatu hal yang lumrah sebagai bentuk pembinaan organisasi, baik bagi personel maupun satuan dalam rangka mewujudkan satuan TNI-AD yang handal dan profesional.

“Tradisi pindah satuan digelar, tidak hanya untuk menumbuhkan rasa bangga terhadap satuan semata, namun merupakan penghormatan serta penghargaan kepada prajurit atas dedikasi, loyalitas serta pengabdian mereka selama berdinas di Yonarmed 12 Kostrad,” ungkapnya.

Sementara itu, Danyonarmed 12 Kostrad Letkol Arm Ronald F Siwabessy menyampaikan apresiasi serta penghargaan setinggi-tingginya kepada serda suratno beserta 4 orang rekannya atas tugas, tanggung jawab dan dharma bhaktinya selama ini kepada  Yonarmed 12 Kostrad.

Tidak itu saja, almamater Akademi Militer Tahun 2002 ini juga mengucapkan terima kasih kepada para istri beserta keluarganya atas partisipasi dan dukungannya, baik kepada Persit maupun satuan.

“Peran serta istri dan keluarga yang setia mendampingi serta mendukung penuh tugas dan tanggung jawab suaminya sebagai abdi negara, merupakan salah satu faktor penentu akan keberhasilan seorang prajurit,” imbuh Ronald.

“Alihtugas dan jabatan ini merupakan hal yang biasa dalam organisasi militer. Oleh karena itu, acara tradisi korps pindah satuan ini hendaknya dapat dipahami sebagai salah satu upaya untuk mengoptimalkan pencapaian tugas pokok satuan,” tambahnya.

“Ingat, pindah satuan bukanlah akhir dari kedinasan prajurit, melainkan merupakan awal dari pengabdian prajurit di tempat yang baru dengan tugas dan kewajiban yang baru pula,” jelasnya.

“Selamat bertugas di satuan yang baru, jaga nama baik serta tali silaturahmi dengan keluarga besar Yonarmed 12 Kostrad. Jadikan ilmu serta pengalaman selama berdinas di satuan ini sebagai pedoman dalam melanjutkan pengabdian yang lebih baik di satuan yang baru,” imbuh Pamen TNI-AD kelahiran kota Ambon ini. (Penkostrad).

Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Haryantana, S.H.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA