SATLINLAMIL 2 SURABAYA GELAR LATIHAN PENANGGULANGAN HURU HARA

SAT

LINLAMIL 2 SURABAYA GELAR LATIHAN 
PENANGGULANGAN HURU HARA 

Jakarta, 27 Februari 2021 ------ Satya Wira Jala Dharma.  Untuk mengantisipasi gangguan keamanan yang mungkin terjadi di wilayah Surabaya, Prajurit Satuan Lintas Laut Militer (Satlinlamil) 2 Surabaya melaksanakan latihan penanggulangan huru-hara di Mako Satlinlamil Surabaya, Jumat (26/2). 

Latihan ini dikemas dalam bentuk latihan Pertahanan Pangkalan yang merupakan latihan Triwulan I tahun 2021. 

Latihan ini diikuti 110 parjurit terdiri dari 100 orang pelaku latihan, 5 orang pelatih dan 5 orang tim pendukung dari staf Sops dan Pam Satlinlamil 2 Surabaya.

Komandan Satlinlamil 2 Surabaya Kolonel Laut (P) Elmondo Samuael Sianipar menjelaskan tujuan dari latihan PHH (penanggulangan huru hara) ini untuk memberikan pengetahuan dan ketrampilan kepada anggota staf dan unsur tentang bagaimana mengatasi demonstrasi massa.

“Latihan PHH untuk meningkatkan kemampuan prajurit staf dan unsur dalam tim (Kesatuan) saat mengatasi aksi demontrasi masa diwilayah tugas masing-masing personel sudah memiliki kemampuan untuk mengatasinya.

Laksanakan semua kegiatan ini dengan baik dan benar sesuai dengan prosedur yang berlaku” jelas Komandan Satlinlamil 2 Surabaya.

Latihan kali ini bagaimana cara menanggulangi Demonstrasi skala kecil maupun sekala besar,serta menjelaskan secara detail alat dan peralatan yang akan dipakai  pada saat pelaksanaan latihan,untuk memotifasi seluruh pelaku latihan akan lebih memahami dan mampu melaksanakannya dengan tepat dan terukur sesuai standar Operasi (SOP).
Materi latihan PHH meliputi gerakan dasar dalam pembentukan formasi, bentuk formasi dalam pengendalian massa dan diakhiri dengan simulasi penanggulangan kerusuhan serta pertolongan terhadap korban. 

Massa demonstran diperankan oleh para prajurit Satlinlamil Surabaya yang dalam skenario akan merangsek masuk ke dalam area Mako Satlinlamil Surabaya, namun dengan sigap Pasukan PHH berhasil menahan dan menekan mundur para demonstran, korban akibat saling dorong dan lemparan benda keras, mendapatkan pertolongan dari tim medis lapangan yang telah disiapkan bersamaan dengan pasukan PHH.

Panglima Kolinlamil Laksda TNI Irvansyah, S.H., CHRMP, M.Tr Opsla kembali menegaskan akan jati diri prajurit matra laut sebagai tentara profesional.

 “Profesionalisme itu dapat dicapai dengan latihan bertingkat dan berlanjut secara terus menerus,” tegas Panglima Kolinlamil.

“Saya perintahkan kepada para Komandan Satuan dan Komandan Denma untuk melaksanakan latihan PHH, guna mengantisipasi gejolak yang bisa saja terjadi kapan saja,” demikian perintah Pangkolinlamil.

Pasukan PHH ini dapat diarahkan dalam rangka pelaksanaan tugas operasi TNI dalam bentuk Operasi Militer Selain Perang (OMSP) sesuai amanat undang-undang antara lain, Pengamanan obyek vital nasional, membantu tugas pemerintah di daerah dan membantu Polri dalam keamanan dan ketertiban masyarakat. (Dispen kolinlamil)

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA