DANLANTAMAL IV : PENTINGNYA SINERGITAS ANTAR INSTANSI DALAM PENGAWASAN ORANG ASING DI PERAIRAN KEPRI

*D


ANLANTAMAL IV : PENTINGNYA SINERGITAS ANTAR INSTANSI DALAM PENGAWASAN ORANG ASING DI PERAIRAN KEPRI*

Tanjungpinang,- Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut  (Danlantamal) IV Tanjugpinang Laksamana Pertama TNI Indarto Budiarto, S.E., M.Han., bersama Asintel Danlantamal IV Kolonel Laut (P) Tommy Herlambang, S.E., sebagai Narasumber pada acara Rapat Tim Pengawasan Orang Asing Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2020 yang berlangsung di Convention Centre Hotel CK Tanjungpinang Jalan Raja Haji Fisabilillah Tanjungpinang Kepulauan Riau, Selasa (20/10/2020).

Acara tersebut diprakarsai oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Provinsi Kepulauan Riau dengan mengambil tema “Koordinasi Pengawasan Keimigrasian di Perairan Wilayah Kepulauan Riau TA 2020”.
 
Pada kesempatan tersebut, Danlantamal IV sebagai Narasumber mengatakan “Rapat Tim Pengawasan Orang Asing  (Tim Pora) diharapkan akan menjadi momentum bagi seluruh anggota Tim Pora dalam upaya untuk meningkatkan dan menjalin sinergitas instansi dalam pengawasan perlintasan orang antar negara khususnya di wilayah perbatasan Negara Indonesia dengan Malaysia dan Singapura,“ ujarnya.
 
Lebih jauh dikatakan “Rapat kali ini adalah bentuk pengawasan terhadap orang asing sebagaimana diamanatkan dalam Peraturan Menteri Hukum dan HAM Nomor 50 Tahun 2016 yang dimaksudkan untuk tetap menjaga stabilitas dan kepentingan nasional, dari dampak negatif yang mungkin ditimbulkan dari kegiatan orang asing di wilayah Negara Republik Indonesia,” pungkasnya.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA