Ba
binsa Koramil 10/Sukatani Turut Berikan Arahan Aplikasi Tracer Covid-19
Kodam Jaya, Kab.Bekasi - Dalam rangka penanganan Covid-19 diwilayah Kabupaten Bekasi, Babinsa Koramil 10/Sukatani laksanakan Koordinasi dan pengarahan tentang Aplikasi Tracer Covid-19 bertempat di Aula Desa Sukamanah. Sabtu (13/02/2021)
Pada pelaksanaan ini turut dihadiri oleh Kepala Desa, Babinsa Desa Sukamanah mewakili Danramil 10/Sukatani, Bhabinkamtibmas, BPD Desa Sukamanah, dan seluruh RT se Desa Sukamanah.
Dalam rilis tertulisnya Danramil 10/Sukatani Mayor Czi Sali menyampaikan keterangan dari Babinsa dengan mengatakan, "Kegiatan koordinasi dan pengarahan aplikasi Tracer Covid-19 yang dilakukan oleh Babinsa kali ini merupakan upaya penanganan Covid-19 diwilayah Kab.Bekasi",ucap Danramil
"Yang mana salah satunya pembahasannya mengenai Pengarahan tentang aplikasi tracer covid 19 kepada para RT setempat tentang pemutusan rantai penyebaran virus Corona 19, Penekanan pemakaian masker ke masyarakat, dan tidak kontak langsung dengan penderita covid-19".lanjutnya.
"Dalam pengarahan aplikasi data covid 19 ini disampaikan kepada seluruh Ketua RT di Desa Sukamanah untuk memudahkan pendataan warga yang terkena Covid-19, sehingga mudah dalam monitoring dan penanganannya".tutup Danramil. (Sumber pendim 0509-Danramil 10/Sukatani ).
0 komentar:
Posting Komentar