Koramil 03/Teluk Pucung Bersama Mitra Jaya Bersinergi Tingkatkan Patroli Malam, Operasi Yustisi Tetap Dilaksanakan

Kor


amil 03/Teluk Pucung Bersama Mitra Jaya Bersinergi Tingkatkan Patroli Malam, Operasi Yustisi Tetap Dilaksanakan

Kodam Jaya, Kota Bekasi – Dalam rangka membangun jaringan komunikasi yang baik dengan masyarakat serta menciptakan situasi Kambtimas yang aman dan kondusif, personil Koramil 03/Teluk Pucung Bersama Mitra Jaya Bersinergi rutin melaksanakan patroli malam dan sambang dialogis dengan mendatangi beberapa warga di sekitar wilayah binaan Koramil 03/Teluk Pucung, Kodim 0507/Bekasi, Sabtu (06/02/2021) malam.

Disaat patroli tersebut personel Polsek Balai Riam menyempatkan anjangsana dialogis dengan warga. Melakukan pendekatan dengan warga dan menjalin komunikasi kamtibmas dan himbauan Protokol kesehtan demi terwujudnya sinergitas antara aparat keamanan dan warga masyarakat dalam rangka membangun keamanan lingkungan serta mewujudkan wilayah Binaan Koramil 03/Teluk Pucung yang aman, nyaman dan kondusif dengan terhindar dari penyebaran Covid-19.
 
Ditempat lain Danramil 03/Teluk Pucung Mengatakan, “Patroli pada malam hari merupakan kegiatan rutin yang sering dilaksanakan oleh personil Koramil 03/Teluk Pucung secara bergiliran yang bersinergi dengan Mitra Jaya sebagai warga Binaan, hal tersebut sebagai bentuk kongkrit pelayanan kepada masyarakat. “Ungkap Danramil 03/Teluk Pucung Kapten Arm Agus Sugiyanto.

"Tidak hanya Patroli kamtibmas saja, namun ada hal penting dalam kegiatan ini, yakni melakukan himbauan Protokol kesehatan Covid-19 kepada warga yang masih beraktifitas diluar rumah untuk membubarkan diri dan tidak melakukan kumpulan yang menimbulkan kerumunan".lanjut Danramil.

"Kami juga melakukan himbauan kepada penjual dan pedagang baik yang mangkal ataupun yang permanent agar tidak melayani pembeli untuk makan ditempat",tutupnya.

Dengan komunikasi yang intens dengan masyarakat Koramil 03/Teluk Pucung, Kodim 0507/Bekasi semakin mudah mengakses informasi terupdate yang terjadi di tengah-tengah masyarakat. Kegiatan ini di ikuti oleh kurang lebih 12 orang personil dari Koramil dan Mitra Jaya, yang diawali dengan pelaksanaan apel di makoramil 03/Teluk Pucung, Jal,Pejuang, Kelurahan Teluk Pucung, Kec.Bekasi Utara, Kota Bekasi. (Sumber Pendim 0507/Bekasi)

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA