Serikat petani pasundan mendukung polri dalam penyelesaian konflik agraria dan pemberantasan mafia tanah di Indonesia.
GARUT - Serikat Petani Pasundan menyatakan siap mendukung Polri dalam penyelesaian konflik agraria dan pemberantasan mafia tanah di Indonesia. Selama ini permasalahan konflik agraria dan mafia tanah sangat kompleks terjadi hingga saat ini.
Sekjen Serikat Petani Pasundan Agustiana mengatakan Polri sangat berperan penting dalam penyelesaian konflik agraria dan pemberantasan mafia tanah di Indonesia.
“ Polri sebagai lembaga penegak hukum berperan penting dalam penyelesaian konflik agraria dan pemberantasan mafia tanah, sehingga kami dari Serikat Petani Pasundan mendukung penuh Polri, dan ini menjadi harapan kami masyarakat petani kepada bapak Kapolri baru “ ujarnya saat ditemui di Sekretariat SPP di Garut, Jawa Barat , Sabtu (27/03).
Dukungan yang diberikan oleh Serikat Petani Pasundan kepada Polri diharapkan mampu mengubah paradigma masyarakat yang sering menganggap Polri sebagai alat penguasa dan tidak berpihak kepada masyarakat khususnya dalam menyelesaikan permasalahan konflik agraia.
0 komentar:
Posting Komentar