DPD KNPI Kota Jakarta Timur Gelar Sarasehan dan Dialog Kepemimpinan Jakarta


Beberapa hari lagi, KNPI Provinsi DKI Jakarta, segera menggelar iven akbar yaitu Musyawarah Provinsi, salahsatu agenda penting dalam acara tersebut adalah pemilihan Ketua DPD Provinsi, dan untuk menjaring calo Ketua DPD, KNPI Kota Jakart Timur menggelar Sarasehan dan dialog.

Ketua DPD KNPI Kota Administrasi Jakarta Timur, Benny Wijaya SHi dalam sambutanya menegaskan, bahwa sarasehan kali ini, adalah upaya mencari format ketua DPD KNPI kedepan, kita bangga dengan munculnya banyak calon kandidat, ini bukti bahwa Jakarta adalah gudangnya Calon Pemimpin Bangsa kedepan.

Dengan sarasehan kepemudaan ini, juga diharapkan para ketua OKP diwilayah DKI Jakarta, dapat memahami akan misi dan visi setiap kandidat, dalam membangun kepemudaan di DKI Jakarta kedepan, bagaimana Pemuda tidaklagi dikotak-kotak, namun tetap satu dalam wadah KNPI, paparnya.

Hal senada juga diungkapkan Ketua DPD KNPI Provinsi DKI Jakarta, Arif Rahman, bahwa sebagai ketua KNPI, pihaknya mendorong pada seluruh calon ketua KNPI DKI untuk tampil, saat ini Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, telah membangun kantor sekretariat yang baru, diharapkan kedepan seluruh OKP yang ada, juga akan dapat berkantor di kantor KNPI Provinsi DKI Jakarta yang baru.

Dalam kesempatan tersebut, Arif Rahman juga berpesan, bahwa para kandidat jangan berharap akan memperoleh uang dengan jabatan Ketua KNPI DKI, karena disitu memang tidak ada uang, karena KNPI adalah wadah penggemblengan kader-kader pemimpin bangsa, jadi jangan berharap akan materi di KNPI DKI, pintanya.

Sementara dalam paparannya, para kandidat menekankan akan keinginannya membangun Pemuda Jakarta kedepan, seperti M Niko Kapisan, Henri K, H Djufri M,  Yasir Palito, M Ichwan Ridwan serta Dody Rahmadi Amar.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA