Jajaran Pendidikan Se-Jakarta Timur Gelar Deklarasi Transparansi dan Akuntabilitas

Bertempat di SMA Negeri 81 Jakarta, pada Jumat 19 Desember 2014, 36 Sekolah se-Jakarta Timur yang terdiri dari 23 Sekolah Menengah Atas Negeri dan 13 Sekolah Menengah Kejuruan Negeri, yang setiap sekolah diwakili Kepala Sekolah, Kepala Tata Usaha, Ketua Komite Sekolah, Guru dan Ketua Osis, melakukan Deklarasi Transparansi dan Akuntabilitas.

Didalam deklarasi yang dibacakan Kepala Sekolah SMAN 81 Jakarta, Opsater Marbun Menekankan, akan menjadikan sekolah sebagai tempat pelayanan masyarakat dibidang pendidikan yang bersih, aman, asri, nyaman, toleran, transparan dan akuntabel serta berintegritas melalui pengelolaan sumber daya pendidikan yang efektif dan efisien..

Disela acara tersebut,Kepala Suku Dinas Pendidikan Menengah Kota Administrasi Jakarta Timur, Drs. Budiana MM pada wartawan mengungkapakan, bahwa pihaknya menyambut baik deklarasi ini sebagai komitmen bersama dalam memperbaiki dan meningkatkan pelayanan pendidikan, sebenarnya pelayanan selama ini sudah bagus, hanya terkadang masih ada kekurangan, oleh sebab itu kita semua ingin terus melakukan perbaikan serta meningkatkan pelayanan pendidikan khususnya di Jakarta Timur ini, dan upaya ini sebenarnya sudah bergulir, dimana deklarasi Transparansi dan Akuntabilitas sudah dilakukan ditiap-tiap sekolah, dan saat ini merupakan moment bersama karena kalau jalan sendiri-sendiri maka akan menjadi berat, tetapi kalau dilakukan secara bersama, maka tidak ada alas an lagi untuk tidak berbenah diri, pihak pengelola sekolah, guru, komite sekolah maupun siswa didik, merasa tidak ketinggalan, dan terus bergulir untuk memotivasi diri masing-masing, agar lebih baik, tegas H Budiana.



Hal senada juga diungkapkan Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Lasro Marbun, bahwa Deklarasi Bersih, Transparan dan Akuntabel ini merupakan bentuk komitmen jajaran pendidikan, dalam mengimplemantasikan kebijakan Gubernur DKI Jakarta, dalam membangun lembaga pendidikan yang bersih, transparan dan berorientasi pada pelayanan publik.apalagi deklarasi ini atas kemauan seluruh lembaga pendidikan, dan bukan disuruh-suruh, oleh sebab itu diharapkan dengan pernyataan bersama ini akan menjadi komitmen besar untuk membudayakan pelayanan publik yang lebih baik, sehingga lembaga pendidikan akan semakin dicintai masyarakat, dengan terus meningkatkan kualitas pembelajaran dan meningkatkan prestasi anak didik, harapnya.


0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA