Pengurus Pusat Penerus Pejuang 45 Sriwijaya ; Zainal Abidin Is, SH.,MH : Maulana Yusuf Singedekane Ketua Dewan Pembina ; Jadikan PP45 Sriwijaya Solid
Salah seorang yg dilantik adalah Zainal Abidin Is, SH.,MH sebagai wakil ketua umum dan sekaligus dipercaya sebagai ketua panitia pelantikan.
Zainal yg juga Ketua Lembaga Adat Melayu Jambi (LAM Jambi) di Jakarta merasa bersyukur diajak bergabung dalam yayasan penerus Pejuang 45 Sriwijaya.
"Amanah dan kesempatan ini tidak datang dua kali dan saya meyakini dibawah Ketua Dewan Pembina Ir. H. Maulana Yusuf Singadekane, MM dan Ketum Yayasan Laksma TNI (Purn) Dr. Faisal Manaf , Insya Allah kami semua pengurus akan bekerja all out bekerja sehingga yayasan ini bermanfaat untuk orang banyak"
Yayasan ini tidak main-main pengurusnya kebanyakan adalah tokoh2 masyarakat sesumbagsel yg punya integritas dan kemampuan berorganisasi dengan baik, apalagi hampir separoh pengurusnya adalah mantan aktifis organisasi.
Mulai hari ini kita tancap gas membuat program nyata ditengah masyarakat , hari ini tgl 21 Maret 2021 setelah acara pelantikan kita memberikan nadi box sebanyak 125 box kpd tukang ojek yg lewat didepan gedung juang 45 Menteng dan tgl 6 sampai 8 April 2021 yad bbrp orang pengurus menghadiri pelantikan ketua cabang Bangka Belitung sekaligus melihat kondisi rumah tempat pengungsian presiden RI Sukarno dulu di Babel dan Insya Allah kita akan perbaiki spy lebih menarik untuk dikunjungi wisatawan.
"bencana pandemi Covid 19 ini tidak membuat kami diam tidak berbuat apa2, justru kami ingin membantu sesuai dengan kemampuan yg kami miliki untuk seluruh masyarakat Indonesia " kata Zainal Abidin Is putra kelahiran Jambi tahun 1957 yg juga ketua masyarakat Jambi di Jakarta (BMKJ Jakarta periode 2015-2019) sehari-hari bekerja sebagai Lawyer in house.
Mayjen TNI Mar (Purn) Nono Sukarno mewakili Ketua Umum DPP LVRI menghadiri acara pelantikan pengurus pusat penerus Pejuang 45 Sriwijaya dan sekaligus peresmian yayasan di gedung juang 45 Menteng 31 jakarta pusat hari Minggu tgl 21 Maret 2021.
"saat ini momentum yg tepat untuk yayasan penerus Pejuang 45 Sriwijaya berbuat dan membantu masyarakat miskin, kami ingin berbuat yg terbaik dan dikenang orang banyak, hidup didunia ini sebentar, yg kekal abadi itu nanti di alam akherat" kata Zainal yg suka bercanda ini. (Nurul)
0 komentar:
Posting Komentar