Bupati Buton Ir H LM Sjafei Kahar Hadiri Perayaan Maulid Kesultanan Buton DI TMII


Bertempat di Anjungan Sulawesi Tenggara TMII, Bupati Buton Ir H LM Sjafei Kahar berkenan membuka secara resmi acara Perayaan Maulid Kesultanan Buton, yang digelar oleh Ikatan Masyarakat Buton di Jabodetabek, bahkan hadir juga dalam acara terse but masyarakat asal Kabupaten Buton yang tinggal di Lampung, Bandung dan Jawa Tengah.


          Bupati Buton, Ir H LM Sjafei Kahar, menjelaskan bahwa Tradisi Maulid Kesultanan Buton ini adalah wujud Masyarakat Buton yang kental dengan dengan nuansa Islami, dan kegiatan ini juga menceritakan riwayat perjuangan Rasulullah, dan Pemda Buton bersama masyarakat juga secara rutin menggelar perayaan Maulid, dan Pemda Buton mendukung upaya seluruh masyarakat yang terus mengembangkan budaya lokal, kami sangat memberikan apresiasi warga Buton Jabodetabek yang terus berupaya memperkenalkan budaya Buton secara luas, tegas H Sjafei Kahar.
         
Sementara Ketua DPRD Kabupaten Buton, L.M. Yamin, mengaku mendukung kegiatan warga Buton Jabodetabek dalam pengembangan budaya masyarakat Buton, kalau perlu kegiatan ini akan kita perdakan, namun harus dilakukan kajian secara mendalam, khususnya akan keberadaan Kerajaan Buton masa lalu, termasuk rencana perayaan ini yang akan digelar setiap tahun, acara seperti ini dahulu hanya dilakukan dirumah-rumah, namun sangat baik apabila digelar bersama-sama.

          Makanan yang dibungkus kain putih dan didoakan terlebih dahulu sebelum dimana adalah “Talam” didalamnya terdiri dari Kue-kue seperti wajik, Bolu, Baruasa dan yang lain, serta Ketupat sebagai makanan tradisi warga Buton,  ungkapnya tegas LM Yamin.
Hal senada juga diungkapkan Ketua Umum Persatuan Masyarakat Sultra Jabodetabek, Laode Jeni Hasmar, bahwa acara kali ini merupakan upaya Pelestarian Tradisi Masyarakat Buton.

Mantan Anggota DPRRI ini juga mengaku Tradisi Perayaan Maulid oleh Kesultanan Buton seperti ini, akan dijadikan agenda rutin tahunan dengan kemasan yang lebih baik lagi, dan diharapkan dapat menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan domestik maupun asing, papar Drs. HM. Laode Djeni Hasmar.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA