Suarana ibukota Jakarta kini sudah mulai memanas, meskipun waktu Pemilukada DKI masih satu tahun lagi, namun para calon kandidat sudah mulai bermunculan, baik itu bakal calon gubernur maupun wakil gubernur, demikian juga yang diungkapkan Ketua Umum Relawan DIBO PISS, Firman Abadi, yang telah menyatakan siap bersaing untuk calon Gubernur DKI Jakarta.
Saat disinggung akan kendaraan yang digunakan untuk maju sebagai kandidat calon gubernur, Firman Abadi mengaku lebih memilih jalur independen, karena calon dari independen saat ini lebih disukai pemilih, karena memang ada kejenuhan masyarakat, akan calon yang diajukan oleh partai politik, kita bisa lihat calon independen yang justru unggul dalam Pemilukada.
Meskipun KPUD DKI belum memberikan ruang bagi calon independen, namun dirinya yakin pada 2012 nanti, KPUD akan menerima dari calon independen, karena di beberapa pemilukada Kabupaten/Kota atupun Provinsi lain, telah menerima calon independen, dan calon independen juga sudah diatur dalam Undang-Undang, oleh sebab itu saya yakin KPUD akan membuka kesempatan bagi calon independen, ungkap Relawan yang kini menyediakan lebih dari 10 Ambulan gratis.
Pria yang selalu menyisihkan penghasilan usahanya untuk sosial ini, sudah sejak lama aktif ada kegiatan sosial untuk membantu kalangan kurang mampu. Misalnya sudah lebih dari 5 tahun ini , Dibo memberikan jasa pelayanan mobil jenazah gratis bagi warga ibukota. "Jujur, kadang kita kasihan juga sama masyarakat karena fasilitas seperti mobil jenazah saja sulit dan mahal," ujar Dibo kepada wartawan yang menyambanginya dibilangan Kalibata Jaksel.
0 komentar:
Posting Komentar