Pantau Pos Pam Bersama, Dandim dan Kapolres berikan bingkisan ke petugas Pengaman baik kpd TNI maupun POLRI.

Pantau Pos Pam Bersama, Dandim dan Kapolres berikan bingkisan ke petugas Pengaman baik kpd TNI maupun POLRI.

Jakarta - Komandan Kodim 0505/JT bersama Kapolres dan didampingi oleh ibu persit serta ibu Bhayangkari Polres Jakarta timur memberikan bingkisan ke  petugas Pos Pengamanan Tahun Baru yang berada diwilayah Hukum Polres Jakarta timur, Selasa (31/12/19).

Kolonel Inf Mohammad Mahfud As'at S.I.P didampingi Danramil 01/Jatinegara Mayor Czi Jarmadi beserta pengurus Persit kartika Chandra kirana cabang XIX Kodim 0505/Jakarta tImur memberikan Bingkisan sebagai bentuk apresiasi dan dukungan kepada petugas Pos Pam Natal dan Tahun Baru  yang bertugas mengamankan wilayah ," ucap Dandim.

Pos Pengamanan yang dikunjungi Dandim bersama Kapolres, yakni Pos Pengamanan Terminal Kampung Melayu wilayah Koramil 01/Jatinegara.

Bersama Kapolres Jakarta timur Kombes Pol Arie Ardian Rishadi, SIK , Dandim meninjau kondisi pos pengamanan dengan  menyapa anggota Bhabinkamtibmas dan Babinsa yang sedang melaksanakan penjagaan, kepada Babinsa Serda Agus yang bertugas di Pos pengamanan terpadu terminal Kp Melayu, Dandim 0505/Jakarta timur  berpesan agar dalam melaksanakan tugasnya dapat bersinergi dengan baik bersama Bhabinkamtibmas atau unsur lainnya terutama anggota Polsek Jatinegara maupun anggota dari Polres.

Tambah Dandim, Pos Pengamanan bersama ini di bentuk untuk meningkatkan pelayanan dan memberikan rasa dan nyaman terhadap warga masyarakat mengingat sekarang merupakan musim liburan natal dan tahun baru, sehingga aktivitas masyarakat dijalan raya akan semakin meningkat," ucap Dandim.

Kunjungan Dandim bersama Kapolres di beberapa Pos Pengamanan yang ada di wilayah Hukum Polres Jakarta timur ini diantaranya Pos Pengamanan terpadu terminal Kp. Melayu, Pos Pam  PGC  Kramajati dan Pos Pam Arion Rawamangun ini, mendapat respon yang positif dari anggota POLRI khususnya Polsek jajaran Polres Jakarta timur.

Di lokasi yang sama Kapolres Jakarta timur Kombes Pol Arie Ardian Rishadi, SIK  berterima kasih kepada Kolonel Inf Mohammad Mahfud As'at yang telah memberikan bingkisan kepada personil polri di Pos Pengamanan . Hal tersebut menjadi motivasi personil Pos Pengamanan agar lebih baik dan kompak dalam setiap melaksanakan tugas bersama menjaga Kamtibmas wilayah Jakarta timur.

Kombes Pol Arie Ardian Rishadi, SIK juga
mengapresiasi kinerja Dandim selalu siap membantu Kepolisian, termasuk memberikan perhatian kepada anggota POLRI yang melaksanakan pengamana Natal dan Tahun Baru , terutama bagi petugas Kepolisian Bhabinkamtibmas dan Babinsa dalam membantu kenyamanan dan keamanan masyarakat khususnya pada malam tahun baru 2020 yang diprediksi masih kondusif. pungkasnya.

@pendim jt.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA