Gubernur DKI Jakarta, Lantik Kepengurusan HIPPI DKI

Setelah terpilih melalui Musda VII, kepengurusan Himpunan Pengusaha Pribumi Indonesia (HPPI) DKI Jakarta periode 2011 - 2016, bertempat di Balai Agung Pemprov DKI Jakarta, seluruh jajaran pengurus HIPPI DKI Jakarta, secara resmi dikukuhkan oleh Gubernur DKI Jakarta, H Fauzi Bowo yang didampingi Ketua Umum HIPPI Suryani Motik.

Dalam pesannya Gubernur mengaku berterimakasih atas peranserta jajaran HIPPI DKI yang telah membantu pemerintah Provinsi DKI Jakarta, dalam mengatasi pengangguran di ibukota. Dengan jaringan yang akan dibangun hingga di pasar-pasar juga diharapkan akan lebih banyak lagi wirausahawan yang turutserta membangun Jakarta.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, juga tengah meningkatkan perhatian khsusus pada lulusan SMK, agar mampu mendiri, 70% lulusan SMK DKI Jakarta, bukanlagi mencari kerja, tetapi justru dicari oleh perusahaan-perusahaan yang membutuhkan tenaga trampil, oleh sebab itu dukungan HIPPI DKI untuk meningkatkan pelatihan pada mahasiswa, sangatlah membantu dalam upaya membangun kewirausahawanan dikalangan mahasiswa, kami sangat pendukung upaya tersebut, papar Fauzi Bowo.

Sementara Ketua Umum HIPPI DKI Jakarta, Sarman Simanjorang seusai acara pelantikan, pada wartawan mengaku akan melaksanakan percepatan dan pembangunan perekonomian Jakarta,   HIPPI DKI Jakarta harus mampu berperan secara aktif dalam meningkatkan pertumbuhan perekonomian di DKI Jakarta. Program HIPPI akan dapat terwujud dengan kerjasama dan kekompakan dan koordinasi semua pengurus mulai dari DPD sampai DPC.

Dalam membantu Pemerintah PRovinsi DKI Jakarta, HIPPI DKI juga akan melakukanpelatihan entrepreneurship dikalangan mahasiswa, agar mereka dapat menjadi wirausahawan muda, sehingga pada pasar bebas 2015, pemuda Indonesia bukan menjadi penonton, tetapi bisa menjadi  pemain, kita juga berharap Kementrian Pendidikan juga dapat meningkatkan ketrampilan lulusan SMK, jangan sampai pada pasar bebas nanti, tukang las, tukang listrik, karyawan pabrik akan diisi oleh tenaga dari laur, oleh sebab itu perlu upaya bersama membangun SDM pemuda  yang lebih baik lagi, paparnya

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA