DANLANTAMAL IV TERIMA LAPORAN KENKAT 9 PERWIRA

DANLANTAMAL IV TERIMA LAPORAN KENKAT 9 PERWIRA


Tanjungpinang 01 April 2018. Komandan Pangkalan Utama Angkatan Laut (Danlantamal) IV Tanjungpinang Laksamana Pertama TNI R. Eko Suyatno, S.E., M.M., menerima Loporan Kenaikan Pangkat (Kenkat) 9 Perwira Lantamal IV. Kegiatan tersebut berlangsung di lobby atas Markas Komando (Mako) Lantamal IV Jalan Yos Soedarso No. 1 Batu Hitam Tanjungpinang. Minggu (1/4).

“Kenaikan pangkat dilingkungan TNI Angkatan Laut, sangat terkait erat dengan promosi jabatan dan juga merupakan bagian dari sistim pembinaan personel. Kenaikan pangkat bukan sesuatu yang otomatis datang sesuai masa kerja, tetapi merupakan penghargaan atas kerja keras dan dedikasi untuk mengembangkan organisasi disamping itu kenaikan pangkat juga merupakan amanah yang harus diwujudkan dalam pelaksanaan tugas sesuai dengan JOB DESCRIPTION masing masing,” ujar Danlantamal IV.

Pada kesempatan tersebut Danlantamal IV Laksma TNI R. Eko Suyatno, S.E., M.M., memberikan ucapan selamat kepada seluruh personel yang naik pangkat. Kenaikan pangkat hendaknya menjadi sumber motivasi dan inspirasi, sehingga tumbuh semangat kejuangan yang tinggi dan semangat pengabdian yang terbaik kepada bangsa dan negara.

Tercatat 9 Perwira Lantamal IV yang menerima kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi diantaranya 5 orang dari Mayor ke Letkol ( 4 orang Reguler dan 1 orang Penghargaan) dari Kapten ke Mayor 2 orang, Lettu ke Kapten 1 orang, Letda ke Lettu 1 orang. 

Diakhir sambutannya Danlantamal IV berpesan kepada seluruh prajurit ditengah kesibukan dan rutinitas kedinasan agar selalu mengutamakan dan mengedepankan masalah pembinaan keluarga khususnya bagi personel yang pisah keluarga. 
 Laporan Kenkat tersebut dihadiri, Para Asisten Danlantamal IV, Dansatrol Lantamal IV, Kepala Dinas dan Kasatker serta Komandan yang berada di Lantamal IV.(Dispen Lantamal IV)
Readmore »

TNI AL GELAR PUNCAK OPERASI BAKTI SOSIAL DI LAMPUNG TENGAH

TNI AL GELAR PUNCAK OPERASI BAKTI SOSIAL DI LAMPUNG TENGAH

Bandar Agung, Lampung Tengah, 31 Maret 2018. TNI Angkatan Laut dalam hal ini Staf Potensi Maritim (Spotmar) Markas Besar Angkatan Laut (Mabesal) menggelar kegiatan puncak bakti sosial (Baksos) TNI AL tahun 2018 yang dipimpin  Asisten Logistik (Aslog) Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana Muda TNI Mulyadi, S.Pi., M.A.P.,  didampingi Asisten Potensi Maritim (Aspotmar) Kasal Laksamana Pertama TNI Edi Sucipto, S.E. M.M., Sabtu (31/03) di Lapangan 45, Desa Bandar Agung, Kecamatan Terusan Nunyai, Kabupaten Lampung Tengah. 

Operasi baksos ini diselenggarakan di dua tempat berbeda di Kawasan Lampung yaitu Lampung Tengah yang dilaksanakan mulai 28 sampai dengan 31 Maret 2018 sedangkan di Lampung Utara dilaksanakan 1 April 2018.

Kegiatan puncak operasi baksos yang mengungsung tema "Melalui Operasi Bakti TNI Angkatan Laut 2018 Di Lampung Kita Tingkatkan Sinergitas Kemanunggalan TNI Angkatan Laut Bersama Rakyat Guna Mewujudkan Indonesia Sebagai Poros Maritim Dunia" ini diawali dengan pengalungan kain tapis khas Lampung kepada Aslog Kasal.

Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Ade Supandi, S.E., M.A.P., dalam amanat tertulis yang dibacakan Aslog Kasal mengatakan bahwa pemberdayaan wilayah pertahanan laut diselenggarakan melalui usaha membangun dan membina kemampuan seluruh sumber daya nasional bidang maritim, dengan menggerakkan seluruh komponen masyarakat dalam bentuk pembinaan potensi maritim (Binpotmar). Salah satu kegiatan binpotmar TNI AL diselenggarakan secara serentak yang melibatkan Pemerintah Daerah dan elemen masyarakat untuk membangun, membina dan mengembangkan potensi bagi kemakmuran rakyat Indonesia.

"Hal ini merupakan wujud nyata kemanunggalan TNI terhadap rakyat yang melibatkan TNI Angkatan Laut, Pemerintahan Lampung khususnya Kabupaten Lampung Tengah dan masyarakat setempat melalui pembinaan potensi nasional bidang maritim berupa bakti TNI diharapkan dengan suksesnya operasi bakti sosial dan kesehatan TNI AL ini dapat memberikan kontribusi positif dalam upaya percepatan pembangunan hingga ke daerah plosok", ujar Kasal.

Kegiatan Baksos yang dipimpin oleh Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut Lampung Kolonel Laut (P) Kelik Haryadi, S.H., M.Si., selaku Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) operasi baksos TNI AL 2018, telah melaksanakan berbagai kegiatan meliputi renovasi tiga sekolah, renovasi sepuluh unit rumah, renovasi Balai Kampung dan Gapura Kampung, monumen, normalisasi bendungan,  penanaman seribu pohon, pelayanan kesehatan, sunatan masal dan pembagian sembako, penyuluhan kesehatan umum, hukum, mitigasi bencana dan kewirausahaan, pameran TNI AL serta perkemahan kebangsaan Pramuka Saka Bahari Wilayah Lampung.

Kegiatan ini juga dimeriahkan dengan demonstrasi dari Gita Jala Taruna Jaya Marching Band, Free Style Lanal Lampung, Free Fall Kopaska Koarmabar dan Pameran Alutsista TNI AL yang berhasil memukau masyarakat Desa Bandar Agung, Lampung Tengah.

Selanjutnya kegiatan ini diakhiri dengan penanaman pohon, pameran TNI AL dan peninjauan musola serta rumah warga yang telah direnovasi. 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Lampung Tengah, para Pengurus Inti Pusat Jalasenastri, Kadispenal, Kadiswatpersal, Waaspotmar Armabar, Danlantamal III, para pejabat wilayah Lampung, para staf Spotmar Mabesal, para Staf Lanal Lampung dan Ibu-ibu Jalasenastri Wilayah Lampung.
Readmore »

Wujudkan Pelayanan Transportasi Nyaman, Keriaan Betawi B@nkIT kerja bareng anterin.id

Wujudkan Pelayanan Transportasi Nyaman, Keriaan Betawi B@nkIT kerja bareng anterin.id

pada Sabtu 31 Maret 2018, bertempat di Taman Kodok Menteng Jakarta Selatan, Ormas Betawi B@nkIT melakukan kerja bareng anterin.id, yaitu salahsatu perusahaan transportasi online di ibukota Jakarta, dengan aplikasi yang bisa di download via Playstore anterin.id. berbagai atraksi turut memeriahkan acara tersebut,yaitu pergelaran Ondel-ondel, Gambang Kromong dan Pencak Silat.

Ketua Betawi B@nkIT, David Darmawan disela acara tersebut pada wartawan menjelaskan, bahwa anterin.id merupakan satu aplikasi karya anak bangsa dalam bidang transportasi yang dapat didownload melalui Google Play, aplikasi ini sekarang juga mewadahi bagi para driver Uber baik motor, Mobil maupun BOX, dan hari ini betawi B@nkIT membangun kerjasama anterin.id, dengan kolaborasi ini sebagai wujud bahwa Pemuda Betawi tidak hanya pandai main pukul, tetapi juga ahli di bidang IT.

Kerja bareng komunitas seni budaya Betawi ini, juga sebagai kehormatan bagi komunitas Betawi dari ruang ruang lingkup budaya, akademik dan ekonomi, dimana Betawi B@nkIT ruang lingkupnya bermacam-macam, sehingga dengan kerjasama dengan anterin.id akan bisa membumikan kerjasama ini, dan melalui kekriyaan Betawi paket ini dengan konsep Betawi B@nkIT, untuk kerja keras membuat suatu acara, di mana gerakan Betawi jawara bisa bekerja sama langsung dengan anterin.id, kolaborasi ini juga dihantarkan dengan aneka kesenian tradisional Betawi, sebagai perpaduan dunia usaha, dengan konsep baru nantinya juga bekerjasama dengan bank wakaf mikro, tegas David Darmawan.


Hal yang sama juga diungkapkan Imron Hamzah, CEO PT Anterin digital Nusanta sebagai operator anterin.id, pihaknya bersyukur hari ini para pengemudi ojek online UBER telah bergabung ke anterin.id, dan pihaknya juga membuka kesempatan pada driver mobil UBER maupun pengiriman barang, karena anterin.id berbeda dengan angkutan online lainya, dimana masyarakat bisa memilih jenis kendaraan, memilih siapa pengemudinya, demikian juga tariff bisa melakukan transaksi langsung sesuai kesepakatan, namun kita batasi aturan dengan ambang atas dan ambang bawah, sehingga tidak mahal.

Diakuinya aplikasi anterin.id akan menjadi kota masa depan bagi masyarakat, pihaknya juga akan kerja sama dengan transportasi lain dalam meningkatkan pelayanan transportasi masyarakat, anterin.id yang dikelola PT Anterin digital Nusantara, adalah aplikasi buatan anak Indonesia, dan seluruh karyawan juga anak negeri, anterin.id akan bekerjasama dengan siapa saja dan hari ini bersinergi dengan betawi B@nkIT, dan kita menyambut baik kesepakatan bersama ini, kedepan anterin.id bukan saja menjual transportasi, tetapi dengan kompetensi masing-masing driver dapat dikembangkan, kita tidak ingin driver menjadi objek saja, tetapi menjadi subjek untuk maju bersama-sama, tegas Imron Hamzah. (Nrl)
Readmore »

PASUKAN INTAI AMFIBI KORPS MARINIR BERHASIL LUMPUHKAN PEROMPAK

PASUKAN INTAI AMFIBI KORPS MARINIR BERHASIL LUMPUHKAN PEROMPAK


Laut Banda, 31 Maret 2018 (Humas Bakamla RI)
Satu tim Pasukan Intai Amfibi Korps Marinir TNI AL berhasil melumpuhkan tujuh orang perompak yang membajak sebuah kapal, dalam sekenario latihan Visit Boarding Search and Seazure (VBSS), di atas Geladak KN. Tanjung Datu-1101, yang bersandar di Dermaga Perikanan Nusantara, Ambon, Maluku, benerapa hari lalu.

Sekenario latihan diawali satu Tim Taifib yang dipimpin Letnan Satu Marinir Kukuh Hadi Wiratama, beserta empat orang anggotanya, mendapat perintah dari komando atas untuk membebaskan kapal yang sedang dibajak oleh sekawanan perompak di sekitar perairan Ambon.

Informasi yang diperoleh dari komando atas, para pembajak telah menguasai kapal dan menyekap seluruh Anak Buah Kapal (ABK) dalam satu ruangan. Tujuh perompak tersebut bersenjata api.

 Setelah mendapatkan koordinat dan posisi kapal target, Tim Intai Amfibi Marinir secara cepat dan senyap melakukan infiltrasi ke kapal yang dibajak melalui laut menggunakan kendaraan tempur laut cepat atau Sea Rider. Lettu Kukuh dan anggotanya naik dari buritan lambung kanan, melakukan perimeter di sektor buritan selanjutkan bergerak dengan senyap Ship Movement menuju sarasaran objek vital di kapal, yang dikuasai kawanan pembajak.

Tujuh orang pembajak berada di anjungan tidak menyadari kedatangan Tim Taifib, dan tiba-tiba dikejutkan suara tembakan beruntun dari pasukan Taifib yang berhasil mendobrak masuk melalui pintu lambungkanan anjungan. Dalam sekejap dua orang perompak yang bersenjata, jatuh tersungkur diterjang peluru pasukan Taifib, sedangkan lima perompak lainnya tiarap dan menyerahkan diri.

Pasukan elit Korps Marinir TNI AL itu kemudian melakukan Personal Handling memerikasa dan mengamankan satu persatu perompak yang menyerahkan diri, kemudian dibawa ke lokasi penjemputan akir. Demikian sekenario latihan VBSS yang dilakukan oleh Tim Intai Amfibi-2 Marinir Cilandak yang sedang bertugas Bawah Kendali Operasi (BKO) Satgas Operasi Dalam Negeri Nusantara-1 Khusus Bantuan Sosial Bakamla ke Asmat, Papua.

Kegiatan ini untuk melatih dan mengasah naluri tempur Tim yang dipimpinya, sekaligus sarana untuk meningkatkan kemampuan aksi penanggulangan tindak kejahatan di laut dengan metode Visit Boarding and Seazure. Lettu Marinir Kukuh Hadi Wiratama berserta anggota timnya menggunakan kesempatan selama bertugas di kapal Bakamla KN. Tanjung Datu-1101, untuk mengaplikasikan dan memantapkan ilmu teori VBSS, yang meliputi pergerakan Ship Movement, Closed Quarter Combat, Colsed Quqrter Batlle dan penangan tawanan (Personal Handling). Berlatih di kapal merupakan kesempatan cukup berharga, mengingat ruangan dan fasilitas di setiap kapal hampir mirip satu dengan lainnya. Dengan demikian akan lebih mempermudah tim yang dipimpinnya untuk mempertajam kemampuan operasi penanggulangan tindak kejahatan di laut.

Autentikasi Kasubbag Humas Bakamla RI Mayor Marinir Mardiono
Readmore »

TNI AL MEMBUKA PENDAFTARAN CALON BINTARA PK TNI AL TAHUN 2018


TNI AL MEMBUKA PENDAFTARAN CALON BINTARA PK TNI AL TAHUN 2018

TNI Angkatan Laut membuka pendaftaran bagi para pemuda dan pemudi Indonesia untuk dididik menjadi Bintara Prajurit Karir (PK) TNI AL tahun 2018. Pendaftaran penerimaan prajurit TNI AL strata Bintara PK ini, telah dibuka sejak tanggal 24 Maret 2018 s.d. 23 April 2018 mendatang. Pendaftaran dapat diakses secara online diwebsite: al.rekrutmen-tni.mil.id atau dapat menghubungi Lembaga Penyediaan Tenaga Angkatan Laut (Lapetal) dengan nomor telepon0341.351484 dan 021.8723946

Persyaratan yang harus dipenuhi bagi para pendaftar diantaranya Pria atau wanita memiliki tinggi badan 163 cm (untuk caba pria) dan 157 cm (untuk caba wanita), Warga Negara Indonesia, beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, setia kepada NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD Negara RI Tahun 1945, Tidak memiliki catatan kriminalitas yang dikeluarkan secara tertulis oleh Kepolisian (Polres setempat), Berusia antara 18 sampai 22 tahun (sekurang-kurangnya 17 tahun 9 bulan pada saat pembukaan pendidikan pertama (Dikma), 30 Juli 2018), sehat jasmani dan rohani, tidak bertato dan bertindik, berijazah SMA/MA/SMK sesuai kebutuhan jurusan dengan rata-rata nilai minimal 6, Memiliki catatan bebas narkoba yang dibuktikan dengan surat dokter, belum pernah menikah dan sanggup tidak menikah selama pendidikan.

Cara mendaftar, pendaftar melaksanakan pendaftaran secaraonline, selanjutnya melaksanakan daftar ulang secara fisik ke tempat pendaftaran yang telah ditentukan, dengan menunjukkan cetakan formulir pendaftaran dan dokumen asli antara lain, Akte Kelahiran, KTP Calon, KTP Orang tua/wali, Kartu Keluarga (KK), BPJS, Ijazah dan Surat Keterangan Hasil Ujian Nasional (SKHUN) SD, SLTP, SLTA sederajat, masing-masing dokumen di fotocopy 1 (satu) lembar, pas photo hitam putih tebaru ukuran 4X6 cm dua lembar  dan ukuran 2X3 cm, serta stopmap warna biru.    

Selama proses pendaftaran dan seleksi, diharapkan agar seluruh pendaftar dan orangtuanya untuk waspada dan berhati-hati agar tidak mendengarkan atau menggubris orang ataupun oknum tertentu yang mengatasnamakan pejabat maupun yang lain yang menjanjikan dapat meloloskan calon penfdaftar dengan meminta sejumlah uang atau barang. Hal tersebut dipastikan penipuan karena dalam proses penerimaan tidak dipungut biaya, dan segera melaporkan  ke panitia atau yang berwenang lainnya.

Seleksi tingkat daerah dilaksanakan ditempat seleksi yang telah ditentukan dan seleksi tingkat pusat di Lembaga Penerimaan Tenaga TNI Angkatan Laut (Lapetal) Malang. Bagi yang lulus seleksi tingkat daerah akan dikirim ke Lapetal Malang untuk mengikuti seleksi tingkat pusat dengan biaya Negara, calon yang dinyatakan tidak lulus seleksi tingkat pusat akan dikembalikan ke daerah asal pendaftaran dengan biaya Negara. Mari Bergabung  bersama TNI Angkatan Laut, Jalesveva Jayamahe.
Readmore »

Jelang Purna Tugas Dansatgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C UNAMID Menjamu Komandan TCC Pakistan Engineering di Indobatt-03

Jelang Purna Tugas Dansatgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C UNAMID Menjamu Komandan TCC Pakistan Engineering di Indobatt-03

(Penkostrad. Sabtu 31 Maret 2018). Satgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C UNAMID, mengadakan acara jamuan makan malam perpisahan (Farewell Dinner Party) untuk Troops Contributing Country (TCC) Pakistan Engineering sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan kepada Pak Eng Commander Lt. Col Shaukat Naem Khan, dalam rangka purna tugas, setelah melaksanakan penugasan selama 1 tahun di daerah misi. El Geneina, Sudan, Afrika, Rabu. (28/03)

Dalam sambutannya Komandan Satgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C UNAMID Letkol Inf Syamsul Alam, S.E. menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan serta apresiasi yang tinggi terhadap Pak Eng Commander Lt. Col Shaukat Naem Khan, atas semua yang telah beliau lakukan untuk membantu dan bekerja sama dengan Satgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C UNAMID dalam menjaga keamanandan ketertiban di daerah misi penugasan.

Menanggapi hal tersebut, Pak Eng Commander Lt. Col Shaukat Naem Khan, juga menyampaikan ucapan terima kasih atas penghormatan ini, dan dukungan dari Satgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C UNAMID selama beliau menjabat sebagai Pak Eng Commander, Kontribusi Satgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C terhadapTroops Contributing Country (TCC) Pakistan Engineering merupakan kerjasama menjaga perdamaian di daerah misi, dengan prajurit yang sangat  professional, berkemampuan tinggi, loyalitas dan dapat bekerja sama yang baik dalam setiap kegiatan tugas operasional sebagai pasukan pemelihara perdamaian.

Selain itu beliau mengatakan Satgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C UNAMID juga dapat menyelesaikan semua tugas yang diterima dengan baik, dapat berkomunikasi dan berinteraksi kepada seluruh elemen UNAMID dan masyarakat Sudan.

Acara dilanjutkan dengan ramah tamah dan kemudian diakhiri  dengan saling bertukar cenderamata antara Dansatgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C UNAMID dan Pak Eng Commander Lt. Col Shaukat Naem Khan, kemudian dilanjutkan foto bersama, dan di penghujung acara, seluruh Perwira yang hadir dalam acara tersebut, saling berjabat tangan dengan Pak Eng Commander Lt. Col Shaukat Naem Khan dan jajaran perwira Pak Eng sebagai tanda perpisahan diliputi rasa haru yang menyelimuti suasana malam itu.

Pada acara tersebut juga dimeriahkan oleh Band Satgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C UNAMID dengan vokalis Kapten Sus Tuan Hanni (Pa Interpreter Bahasa Inggris) yang menyanyikan lagu kenangan serta penayangan profil video pariwisata Indonesia.

Hadir pada acara tersebut UNDSS Mr. George Osso, Civil Affair Mr Romel De Larosa dan perwira Satgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C UNAMID.

Autentikasi
Kapen Kostrad, Letkol Inf Putra Widyawinaya
Readmore »

Atlet Pencak Silat Yonif Mekanis Raider 411 Kostrad Borong Prestasi Pada International Pencak Silat 4th di Surakarta

Atlet Pencak Silat Yonif Mekanis Raider 411 Kostrad Borong Prestasi Pada International Pencak Silat 4th di Surakarta

(Penkostrad. Sabtu 31 Maret 2018). Atlet Pencak Silat dari Kontigen Yonif Mekanis Raider 411/PDW Kostrad meraih Juara 1, 2 dan 3 di ajang bergengsi International Pencak Silat 4th di Gor UNS Surakarta, Jawa Tenggah.

Pada ajang yang dihelat 25 - 30 Maret 2018, atlet yang membela Kontigen dari Yonif Mekanis Raider 411/PDW yang meraih juara yaitu Praka Tri Susilo Juara 1 Kelas C (55-60) Kg, Prada Khoirul Nurdiyanto Juara 2 Kelas D (65-70) Kg dan Prada Bambang Supriyadi Juara 3 Kelas D (60-65) Kg.

Kepala Pelatih dari Kontigen Yonif Mekanis Raider/411 PDW Kopda Anang Triyanto mengatakan. "Latihan demi latihan pun terus dilakukan para atlit menyongsong turnamen kancah Internasional ini persiapan rutinitas jalan terus, tapi khusus persiapan tanding di Surakarta ini kurang dari sebulan," terangnya.

Sebelum melepas atlet Pencak Silat ke Surakarta Danyonif Mekanis Raider 411/PDW Mayor Inf Widi Rahman S.H mengatakan. "Kami berharap atlet yang kami kirim mengikuti kejuaraan International Pencak Silat di Surakarta ini bisa meraih prestasi terbaik, kami berpesan agar fokus menghadapi pertandingan yang akan dijalani," kata Danyonif.

Autentikasi
Kapen Kostrad, Letkol Inf Putra Widyawinaya
Readmore »

Yonkav 1 Kostrad Yasinan Bersama Anak Yatim Piatu

Yonkav 1 Kostrad Yasinan Bersama Anak Yatim Piatu

(Penkostrad. Sabtu 31 Maret 2018). Personel Yonkav 1 Kostrad gelar acara Yasinan bersama anak yatim di Masjid Inayah Yonkav 1 Kostrad. Kamis ( 29/3).

Kegiatan ini di pimpin langsung oleh Danyonkav 1 Kostrad Mayor Kav Muhammad Darwis, diikuti oleh personel Yonkav 1 Kostrad dan anak Yatim Piatu dari Yayasan Nurul Huda berjumlah 50 orang putra dan putri.

Acara dimulai dengan Shalat Magrib berjamaah di lanjutkan dengan yasinan yang dipimpin oleh Ustadz Mujahidin selaku pengurus Yayasan Nurul Huda dilanjutkan  Shalat Isya berjamaah. Seselai melaksanakan Shalat Isya berjamaah, Danyon didampingi para Perwira Yonkav 1 Kostrad menyerahkan santunan dan bingkisan kepada anak yatim piatu dari Yayasan Nurul Huda.

Danyon menyampaikan ungkapan rasa syukur dan terima kasih juga berharap semoga Yonkav 1 Kostrad selalu mendapat berkah dan diberi kelancaran serta kemudahan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa dalam menjalankan tugas.

Autentikasi
Kapen Kostrad, Letkol Inf Putra Widyawinaya
Readmore »

Jumat Agung Umat Kristiani di Yonif Para Raider 502 Kostrad

Jumat Agung Umat Kristiani di Yonif Para Raider 502 Kostrad

(Penkostrad. Sabtu 31 Maret 2018). Hari ini wafatnya Yesus Kristus sebagai tanda penebusan dosa umat kristiani di seluruh dunia di laksanakanlah Kebaktian dan Misa Kudus sebagai peringatan wafatnya Yesus kristus di Gereja Samuel bertempat di Asrama Yonif Para Raider 502/UY. Malang (30/3).

Kebaktian dan Misa Kudus kali ini mengangkat tema “Jum’at Agung ”. Menurut Pendeta (Em) G. J. Siahainenia  sebelum memperingati hari Paskah umat Nasrani akan melaksanakan ibadah “Jum’at Agung” yaitu hari wafatnya Yesus Kristus, makna dari ibadah ini adalah penebusan dosa-dosa manusia yang telah di lahirkan di bumi ini.

Dalam ceramahnya gembala Pendeta (Em) G. J. Siahainenia  mengatakan, bahwa selain mengingat Yesus Kristus sebagai jurus selamat, umat Nasrani juga berkabung mengingat orang orang terdahulu mereka. Umat nasrani diharap bisa mengerti apa itu hari Paskah. “Kita semua harus bisa memaknai hari Jum’at Agung ini dengan khidmat,” ujarnya.

Autentikasi
Kapen Kostrad, Letkol Inf Putra Widyawinaya


Readmore »

Peringati Hari Air Sedunia, Satgas Yonif Para Raider 501 Kostrad Adakan Penanaman Pohon Bersama Masyarakat

Peringati Hari Air Sedunia, Satgas Yonif Para Raider 501 Kostrad Adakan Penanaman Pohon Bersama Masyarakat

(Penkostrad. Sabtu 31 Maret 2018).  Dalam rangka memperingati Hari Air Sedunia yang jatuh pada tanggal 22 Maret 2018 lalu, Satgas Yonif Para Raider 501 Kostrad Pos Nafri bersama warga masyarakat, tokoh pemuda, dan anak anak Kampung Nafri melaksanakan penanaman pohon di Kampung Nafri, Distrik Abepura, Jayapura. ( 29/3).

Kegiatan penanaman pohon ini dipimpin oleh Komandan Pos (Danpos) Nafri, Letda Inf. Nanda Putra bersama dengan 6 orang anggota dari Pos Nafri. Dalam acara penanaman pohon ini, Pos Nafri mengundang 15 orang tokoh pemuda dan beberapa tokoh masyarakat. Pihak Satgas juga telah menyiapkan 100 bibit pohon Matoa dan 100 bibit pohon Ketapang yang akan ditanam di sepanjang aliran Sungai yang melintasi Kampung Nafri.

Danpos Nafri menyampaikan harapannya dengan dilaksanakannya penanaman pohon ini, bisa mengurangi dampak dari Pemanasan Global dan mencegah terjadinya banjir di Kampung Nafri. Selain itu, sebagian besar wilayah Kampung Nafri masih terdapat banyak hutan, sehingga harus tetap dijaga kelestariannya dengan cara penanaman pohon ini.

Salah seorang pemuda dari Kampung Nafri, Isack Awi (24 tahun) mengatakan dirinya sangat senang dan setuju sekali dengan kegiatan yang dilakukan oleh Satgas Pos Nafri. Karena selain membantu menjaga kelestarian Kampung Halamannya, juga bisa mengajarkan hal-hal yang positif kepada anak anak di Kampung Nafri.

Selain itu, salah seorang Veteran Pejuang Kemerdekaan, Bapak Welfianus Hasan Tjoe (74 tahun) mengatakan, kalau bisa kegiatan seperti ini bukan hanya dilakukan di Kampung Nafri saja, tetapi pihak Satgas juga bisa mengajak warga masyarakat di Kampung lain untuk melakukan hal positif seperti ini, tuturnya.

Autentikasi
Kapen Kostrad, Letkol Inf Putra Widyawinaya
Readmore »

Karya Bhakti Bersama Masyarakat Yonif Raider 514 Kostrad

Karya Bhakti Bersama Masyarakat Yonif Raider 514 Kostrad

(Penkostrad. Sabtu 31 Maret 2018).  Yonif Raider 514 Kostrad menggelar karya bakti bersama masyarakat di Desa Penambangan, Kecamatan  Curahdami, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, Kamis (29/03/2018).

Kegiatan ini dilaksanakan karena kepedulian Yonif Raider 514 Kostrad terhadap kebersihan lingkungan masyarakat setempat karena dengan lingkungan yang bersih akan memberikan juga dampak yang positif bagi masyarakat yaitu kesehatan masyarakat. 

Sedikitnya 25 orang anggota Yonif Raider 514 Kostrad dipimpin Sertu Inggot Sijabat dan 40 orang masyarakat, diterjunkan dalam karya bakti tersebut.  

Para prajurit Yonif Raider 514 Kostrad dan masyarakat ini bahu membahu membersihkan area kanan dan kiri jalan raya yang masuk ke pedesaan, diantaranya penggalian selokan/jalan air dan pemangkasan rumput.

"Laksanakan tugas dengan baik dan penuh rasa tanggung jawab, sesuai sektor masing-masing, bantu masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang bersih" tegas Letnan Kolonel Inf Nopid Arif Danyonif Raider 514 Kostrad sebelum pelaksanaan karya bhakti.

"Kegiatan karya bakti bersama masyarakat sudah menjadi rutinitas dan tanggung jawab satuan TNI khususnya Yonif Raider 514 Kostrad yang ada di Bondowoso, Jawa Timur, karena dengan karya bhakti kita bisa dekat dengan masyarakat dan bisa komunikasi secara langsung sehingga terjalin rasa persaudaraan dan persatuan yang erat antara TNI dan masyarakat demi tegaknya Merah Putih yang sangat Kita cintai," tandasnya.

Autentikasi
Kapen Kostrad, Letkol Inf Putra Widyawinaya
Readmore »

ASLOG KASAL TUTUP BAKSOS TNI AL DI LAMPUNG

ASLOG KASAL TUTUP BAKSOS TNI AL DI LAMPUNG

Bandar Agung, Lampung, 30 Maret 2018. Asisten Logistik (Aslog) Kasal Laksamana Muda TNI Mulyadi, S.Pi., M.A.P., didampingi Ny. Emmi Mulyadi menutup kegiatan bakti sosial (baksos) TNI Angkatan Laut 2018, Jumat Malam (30/03)  di Bandar Agung, Kec. Terusan Nunyai, Kab. Lampung Tengah. Kegiatan yang telah di laksanakan selama kurang lebih satu bulan sejak 26 Februari sampai dengan 30 Maret 2018.

Kegiatan diawali dengan doa bersama sebagai wujud rasa syukur telah usai melaksanakan kegiatan baksos TNI AL 2018 dan telah banyak melaksanakan renovasi baik dari perumahan, masjid sampai pembuatan tugu taman makam pahlawan, selain itu juga ada pelayanan kesehatan untuk semua masyarakat Bandar Agung. 

Dalam sambutannya, Aslog Kasal mengatakan bahwa, kegiatan baksos ini merupakan sentuhan maritim yang diikuti para peserta Pramuka Saka Bahari TNI Angkatan Laut Wilayah Lampung. "Lampung bukan hanya idola para investor, tetapi juga bisa dijadikan daerah yang memiliki potensi luar biasa dengan sumber daya yang sangat besar sehingga bisa di jadikan sebagai Pangkalan Utama TNI AL yang besarnya akan melebihi Surabaya", ujar Aslog.

Pada malam penutupan baksos TNI AL ini, Desa Bandar Agung diguncangkan dengan aksi pentas seni dari para Pramuka Saka Bahari TNI AL Wilayah Lampung, pameran Alutsista TNI AL dan juga menambah keseruan pada kegiatan ini, dengan nonton bareng gemerlap pesta kembang api yang merupakan aksi dari para Pramuka Saka Bahari TNI AL meluncurkan 45 kembang api sebagai simbol Hari Ulang Tahun Ke-45 Bandar Agung yang menghiasi langit malam Lampung Tengah.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Kwartir Cabang (Ka Kwarcab) Gerakan Pramuka Bandar Lampung, Bupati Lampung Tengah dan Camat Desa Bandar Agung, Danlanal Lampung, para staf Spotmar Mabesal, para staf Lanal Lampung dan para Pramuka Saka Bahari TNI Angkatan Laut.


Readmore »

PLT GUBERNUR MALUKU TINJAU KAPAL BANTUAN SOSIAL KE ASMAT

PLT GUBERNUR MALUKU TINJAU KAPAL BANTUAN SOSIAL KE ASMAT


Ambon, 29 Maret 2018 (Humas Bakamla RI).

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Maluku Dr. Septh Sahuburua meninjau kapal pengangkut bahan batuan sosial ke Asmat, KN. Tanjung Datu-1101, yang sedang bersandar di Dermaga Perikanan Nusantara Ambon, Maluku, Kamis (29/03/2018). Pada kesempatan itu Plt Gubernur menyerahkan secara simbolis bahan bantuan sosial dari Pemerintah Provinsi Maluku untuk Asmat kepada Komandan Satgas Operasi Dalam Negeri Nusantara-1 Khusus Bantuan Sosial Bakamla ke Asmat, Papua Letkol Laut (P) Asep Budiman, di Lounge Perwira KN. Tanjung Datu-1101.


Material logistik dan obat-obatan dari Pemprov Maluku masuk kapal kemarin, Rabu 28 Maret 2018 berupa 500kg beras, 2 karton susu ultra, 22 karton air mineral, 1 paket perlengkapan mandi, 30 paket Family Kit (perlengkapan Mandi), 36 karton obat-obatan, 50 stel seragam SD, 50 stel seragam SMP dan 50 stel seragam SMA. Kemudian 40 lembar selimut wool, 10 buah kasur lipat, 1 buah kasur, kemudian 7 karton makanan kering dan basah, 3 karton susu kental manis, 2 karton biskut UBM manis, 30 paket family kit, 10 karton pakaian dan sarung serta 1 karton kain sarung, 2 karton mie instan, makanan kering kemasan berupa sosis dan nuget.


Bantuan logistik tersebut berasal dari beberapa Dinas dan Instansi terkait di jajaran Pemprov Maluku yaitu dari Bappeda Provinsi Maluku, Dinas Ketahanan Pangan, BPBD, Dinas Pertanian, Dinas Kominfo, Badan Pendapatan Daerah, Dinas Pariwisata, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Disperindag, Dinas P&K, Dinas Sosial, Dispora, Dinas Koperasi dan UKM, Disnakertrans, SPKKL Ambon serta Dinas Perhubungan Provinsi Maluku.


Plt Gubernur Maluku Dr. Septh Sahuburua, mengatakan bantuan ini jangan dinilai dari nilai yang ada, tapi adalah kesepakan kita bersama untuk bisa menanggulangi. Kita sesama saudara sebangsa setanah air yaitu warga negara Indonesia. Atas dasar itulah Pemerintah Propinsi merasa terpanggil untuk membutuhkan kenyataan ini, karena kita satu bangsa, satu bahasa, satu tanah air. Kita harus bisa merasakan apa yang dirasakan saudara-saudara kita yang ada di Asmat, itu juga harus kita rasakan semua. Demikian dikatan Dr. Septh Sahuburua. Pelaksana Tugas Gubernur mengucapkan terima kasih kepada Bakamla yang telah berhasil menghimpun bantuan sosial untuk warga Asmat.


Pada kesempatan yang sama Komandan Satgas Operasi Dalam Negeri Nusantara-1 Khusus Bantuan Sosial Bakamla ke Asmat, Papua Letkol Laut (P) Asep Budiman menjawab beberapa pertanyaan awak media. Diantaranya Komandan Satgas mengatakan “bantuan yang sudah terkumpul sampai dengan saat ini dari PT Artha Graha, kumudian dari Kementrian Kesehatan berkaitan dengan obat-obatan, sementara dari Artha Graha sama seperti Pemprov Maluku ada bantuan makanan, dan juga ada pakaian dan sebagainya”, terang Letkol Laut (P) Asep Budiman.


Hadir dalam peninjauan Plt Gubernur Maluku Kepala Pangkalan Kapal Patroli Zona Maritim Timur Kolonel Marinir Edi Eka, Komandan KN. Tanjung Datu-1101 Letkol Laut (P) Muhammad Dimmi Oumri, S.E., Kepala Bidang Operasi Letkol Laut (P) Siswo Widodo, S.T., Kepala Bagian Umum Letkol Laut (KH) Paseh Mawardi, Kabid Informasi dan Hukum AKBP Julius M Aponno, S.H. Selanjutnya kapal pengangkut batuan sosial ke Asmat tersebut bertolak dari Ambon menuju Timika, menempuh perjalanan lintas laut selama kuang lebih dua hari.


Authentikasi Kasubbag Humas Bakamla RI Mayor Marinir Mardiono


Readmore »

Karoum Bakamla RI-Bupati Asmat Bahas Teknis Penyerahan Bantuan Sosial

Karoum Bakamla RI-Bupati Asmat Bahas Teknis Penyerahan Bantuan Sosial

Jakarta, 30 Maret 2018 (Humas Bakamla RI) Kepala Biro Umum Bakamla RI Kolonel Marinir Sandy M. Latief dan Kazona Kamla Maritim Timur Vetty V. Salakay, S.H., M.Si. bertemu dengan Bupati Asmat Elisa Kambu, S.Sos., untuk membahas teknis penyerahan bantuan sosial yang dibawa KN Tanjung Datu-1101 kepada penduduk Asmat, di Hotel Aston, Pluit, Jakarta Utara, Jumat (28/3/2018).

Pertemuan singkat tersebut membahas mekanisme penting detail teknis penyerahan bantuan yang sedang di angkut Tj. Datu, yang meliputi delivering, ground handling, dan storing bahan kontak di Agats yang merupakan ibukota Kab. Asmat.

Rencananya, bahan kontak akan tiba di Pelabuhan Timika pada Selasa, 3 April mendatang dan selanjutnya dengan menggunakan KM Sirimau diangkut ke Pelabuhan Agats. Diperkirakan akan membutuhkan waktu pelayaran selama 36 jam, sehingga tiba di Agats diperkirakan pada 6 April, dimana akan diterimakan langsung kepada Bupati Asmat.

Seperti telah diberitakan sebelumnya, kapal patroli terbesar Bakamla RI tersebut telah bertolak dari Tj. Priok Jakarta untuk melaksanakan pelayaran perdananya sejak Jumat (23/3) dalam rangka kegiatan Operasi Nusantara I khusus bantuan sosial Bakamla RI ke Asmat.

Selain bantuan yang telah disiapkan Bakamla RI sejak di Tj. Priok, kapal juga bertambah muatan ketika berlabuh di Ambon, dengan mengangkut pula bahan logistik dan obat-obatan dari Pemerintah Daerah Maluku.

Autentikasi :
Kasubbag Humas Bakamla RI, Mayor Marinir Mardiono
Foto-foto : Humas Bakamla RI
Readmore »

Rapat TPOM, Indonesia-Malaysia Sinergikan Patroli Kamla Selat Malaka

Rapat TPOM, Indonesia-Malaysia Sinergikan Patroli Kamla Selat Malaka

Jakarta, 30 Maret 2018 (Humas Bakamla RI)Direktur Operasi Laut Bakamla RI Laksma TNI Rahmat Eko Rahardjo, S.T., M.Tr(Han) selaku ketua Tim Perancang Operasi Maritim (TPOM) Indonesia memimpin rapat TPOM Indonesia-Malaysia ke-27 di Bali, kemarin.

Bersama delegasi Malaysia dipimpin Ketua TPOM Malaysia Laksma (M) Dato' Aliyas Bin Hamdan dari Maritime Malaysia Enforcement Agency (MMEA), Indonesia dan Malaysia masing-masing saling melaporkan situasi keamanan dan keselamatan laut di wilayahnya ke dalam forum yang berlangsung Jumat lalu (30/3). Khususnya adalah tentang peningkatan dan sinergi patroli keamanan dan keselamatan di Selat Malaka.

Dalam rapat TPOM tahun 2018 ini, sebagai wujud sinergi yang apik, delegasi Indonesia hadir dengan membawa perwakilan Bakamla RI, Imigrasi, Polair, Bea dan Cukai, KKP, TNI AL, dan Mabes TNI.

Kasubdit Dukopsla Bakamla RI Joni Junaidi memaparkan tentang laporan kejadian di Selat Malaka, dimana dengan situasi Selat Malaka yang cukup penting dan padat tetap memberikan peluang terjadinya pelanggaran dan gangguan keamanan. Dalam perkembangan saat ini, kejahatan penyelundupan, perompakan dan perikanan masih terjadi dan bahkan berkembang penyelundupan narkoba melalui laut di Selat Malaka. 

Menanggapi hal tersebut, Ketua TPOM Indonesia mengatakan fokus operasi Optima dan Kastima pada Selat ini perlu ditingkatkan. Untuk mensinergikan kegiatan operasi, lanjutnya, selain evaluasi mendalam, maka patroli terkoordinasi Malaysia-Indonesia (Patkor Malindo) terus bekerja sama dan berkoordinasi intensif dengan badan-badan lain terkait.

Rapat TPOM diisi pula dengan agenda paparan laporan pelaksanaan Patkor Optima oleh Asops Guskamlabar Kolonel Sirilus Arif, Laporan Patkor Kastima 2017 oleh Kasubdit Patroli Laut Direktorat P2 Ditjen Bea dan Cukai Untung Purwoko, dan Laporan Konsep Pelaksanaan Patkor dan Rencana Kalebder kegiatan TPOM Malindo tahun 2018 mendatang.

Rapat juga membahas tentang rencana pelaksanaan Rapat TPOM ke-28 yang akan dilaksanakan di Malaysia pada tahun 2019, disampaikan oleh Ketua TPOM Malaysia.


Autentikasi :
Kasubbag Humas Bakamla RI, Mayor Marinir Mardiono
Foto: Humas Bakamla RI
Readmore »

KASAL LEPAS PRAJURIT TNI AL BERANGKAT IBADAH UMROH, ZIARAH DAN TIRTAYATRA

KASAL LEPAS PRAJURIT TNI AL BERANGKAT IBADAH UMROH, ZIARAH DAN TIRTAYATRA

Jakarta, 29 Maret 2018, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Ade Supandi, S.E., M.A.P., didampingi Ketua Umum Jalasenastri Ny. Endah Ade Supandi melepas personel TNI Angkatan Laut yang akan melaksanakan ibadah Umroh, Ziarah dan Tirtayatra, bertempat di Gedung Auditorium Denma Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (29/3).

TNI Angkatan Laut pada kesempatan ini memberangkatkan 78 personel dengan biaya bantuan dari TNI Angkatan Laut tahun 2018. Sebanyak 67 personel beragama Islam akan melaksanakan ibadah Umrah ke Tanah Suci Mekkah dan Madinah, 8 personel beragama Kristen Protestan dan Katolik akan melaksanakan ziarah ke Kota Suci Betlehem dan Yerusalem, serta 3 personel beragama Hindu melaksanakan Tirthayatra ke Bangkok dan New Delhi.

Kasal dalam amanatnya mengatakan bahwa ibadah ke Tanah Suci maupun Kota Suci merupakan jawaban atas panggilan Tuhan untuk melakukan perjalanan spiritual ke tempat-tempat suci yang telah ditentukan tiap-tiap agama, dengan tujuan mencapai tingkat ketakwaan yang lebih tinggi.

Lebih lanjut Kasal menyampaikan, setiap orang harus menyadari bahwa hal tersebut dapat terlaksana atas Kehendak Yang Maha Kuasa melalui petunjuk dan hidayahnya.  Rangkaian kegiatan ibadah ke Tanah Suci harus dimaknai secara batiniah, sehingga memberikan manfaat yang berarti pada perbaikan nilai, kehidupan, ahlak dan perilaku, serta peningkatan ketakwaan kepada Tuhan yang Maha Esa.

Pada kesempatan ini Kasal berpesan kepada para prajurit yang melaksanakan ibadah supaya selalu  menaati peraturan yang telah digariskan oleh Pemerintah Indonesia maupun Pemerintah Negara setempat (tempat ibadah), hal ini perlu diperhatikan untuk menjaga nama baik Indonesia.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal) Laksamana Madya TNI A. Taufiq R, Para Pejabat Utama Mabesal, Pemimpin Kotama Wilayah Barat dan  Para Kepala Dinas di Jajaran Mabesal serta Pengurus Pusat Jalasenastri.
Readmore »

KASAL TERIMA KUNJUNGAN TUJUH PATI YANG AKAN PURNA TUGAS

KASAL TERIMA KUNJUNGAN TUJUH PATI YANG AKAN PURNA TUGAS

Jakarta, 29 maret 2018, Kepala Staf Angkatan laut (Kasal) Laksamana TNI Ade Supandi, S.E., M.A.P., menerima kunjungan tujuh Perwira Tinggi TNI Angkatan Laut yang akan memasuki masa purna tugas periode Maret dan April 2018, bertempat di Ruang Tamu Kasal, Gedung Utama Markas Besar Angkatan Laut (Mabesal), Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (29/3). Perwira Tinggi tersebut yakni, Laksda TNI Guguk Handayani, Laksda TNI (Purn) I.N.G.N. Ary Atmaja, S.E., Laksda TNI (Purn) Ir. Fedhy E. Wiyana, M.A.P., Mayjen TNI (Mar) Gatot Triswanto, Laksma TNI Ismaya, Laksma TNI (Purn) Dwijono Fensanarto, S.H., M.Hum.,  Brigjen TNI Mar (Purn) Ivan Ahmad Rizki Titus, S.H. Hadir pada kegiatan tersebut Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal) Laksamana Madya TNI A. Taufiq R, Aspers Kasal, Kadiswatpersal dan Kadisminpersal.
Readmore »

Latihan Satuan Terpadu Manyar Trampil Tahun 2018 Ditutup

Latihan Satuan Terpadu Manyar Trampil Tahun 2018 Ditutup


Komandan Wing 4 Lanud Atang Sendjaja, Kolonel Pnb Bambang Juniar D, S.Sos, mewakili Komandan Lanud Ats, Marsma TNI Irwan Is Dunggio, S.Sos., secara resmi menutup “Latihan Satuan Terpadu, Manyar Trampil Tahun 2018”. Bertempat di Main Appron Lanud Atang Sendjaja Bogor, Rabu (28/3). Upacara Penutupan ditandai dengan penanggalan tanda peserta Latihan dari Kapten PNB Budiono dan Letda PNB Randi Kusnandar.

Mengawali sambutannya yang dibacakan oleh Danwing 4 Lanud Ats, Komandan Lanud Atang Sendjaja menyampaikan ucapan terima kasih atas pelaksanaan “Latihan Satuan Terpadu, Manyar Trampil Tahun 2018”. “Saya menyampaikan selamat di sertai ucapan terima kasih kepada seluruh Kolat, peserta latihan dan semua pihak yang terlibat atas terlaksananya latihan ini. Terima kasih untuk semangat dan disiplin yang telah kalian perlihatkan dengan penuh kesungguhan hati”, ucap Danlanud Ats. “Saya berharap, lanjutnya,prestasi ini nantinya dapat lebih ditingkatkan lagi, sehingga waktu demi waktu profesionalitas terus kita tunjukan serta kita semakin siap dalam menghadapi setiap beban tugas, baik yang diterima dari komando atas, satuan samping, maupun yang menjadi tugas pokok kita, dengan segala tantangannya”.

Lebih lanjut Danlanud Ats, Masrma TNI Irwan Is Dunggio, S.Sos., mengungkapkan bahwa banyak kemajuan dan keberhasilan yang dicapai pada latihan tahun 2018 ini walaupun masih terdapat beberapa kendala. “Saya menilai bahwa banyak kemajuan dan keberhasilan yang dicapai pada pelaksanaan latihan manyar terampil tahun 2018 ini. Hal ini tentu tidak terlepas dari faktor koordinasi dan kerjasama yang baik antar korlap, maupun korlap dengan peserta dan berbagai unsur lain yang terlibat. hal seperti ini harus terus dipertahankan dan ditingkatkan pada pelaksanaan latihan-latihan selanjutnya, maupun dalam pelaksanaan tugas satuan setiap hari”, pungkas Danlanud Ats.

Hadir dalam upacara penutupan Latihan Satuan Terpadu, Manyar Terampil Tahun 2018, Kadisops Lanud Ats, Kolonel PnbMuzafar, Kadisops Lanud Ats, Kolonel Tek Amin Rahardjo, S.T, para Komandan Satuan, serta para Perwira staf Lanud Atang Sendjaja
Readmore »

“Demonstran” dan “Penyerang” Lanud Ats Dilumpuhkan

“Demonstran” dan “Penyerang” Lanud Ats Dilumpuhkan


Sekitar pukul 08.00 Wib, sekelompok orang tidak dikenal berjumlah sekitar 30 orang bersenjata campuran, mencoba “menyerang” tempat penyimpanan bahan bakar minyak (BMP) Lanud Atang Sendjaja. Mereka menyusup masuk dari arah Bantar Kambing dengan upaya untuk menguasai tempat penyimpanan bahan bakar minyak Lanud Ats. Mendapatkan informasi tersebut, pasukan pertahanan pangkalan langsung disiapkan untuk melakukan tindakan pengamanan di objek vital tersebut.

Tepat pukul 08.10 Wib, pasukan Hanlan Lanud Ats telah menduduki lokasi tempat penyimpanan bahan bakar minyak yang merupakan salah satu objek Vital Lanud Ats. Selang beberapa waktu kemudian, kelompok penyerang mulai memasuki dan berupaya menduduki tempat penyimpanan bahan bakar minyak. Saat itu juga, pasukan Hanlan melakukan penyergapan, dan berhasil melumpuhkan kelompok separatis tersebut. Beberapa senjata berhasil diambil, juga ada beberapa penyerang yang menjadi korban dan ada yang ditangkap, sementara beberapa orang berhasil melarikan diri.

Bersamaan dengan itu, sekumpulan anggota masyarakat yang sebelumnya telah dipengaruhi oleh separatis, berdemo di depan pos Satpom Lanud Ats dan berusaha untuk memasuki Lanud Ats untuk menyampaikan tuntutannya, terkait sengketa lahan. Setelah dilakukan negosiasi oleh pihak Lanud Ats, ternyata tidak mendapati titik temu penyelesaian, para pendemo tetap ngotot dengan tuntutannya dan bahkan mulai bertindak anarkis. Akibatnya, sesuai Protap Lanud Ats, dilakukan penindakan oleh pasukan dakhuraLanud Ats, sehingga pendemo dapat dibubarkan, dan provokatornya berhasil ditangkap. Situasi di Lanud Ats kembali aman dan terkendali, seluruh aktivitas kedinasan kembali berlangsung seperti biasa.

Kejadian di atas adalah skenario dari Latihan Satuan Terpadu Manyar Terampil tahun 2018. “Kegiatan latihan satuan terpadu Manyar Terampil 2018 merupakan latihan rutin yang dilakukan oleh Lanud Ats. Didalamnya digabungkan dua tugas utama TNI yaitu operasi militer untuk perang (OMP), dan Operasi Militer Selain Perang (OMSP)”, jelas Komandan Wing 4 Lanud Ats, Kolonel Pnb Bambang Juniar D, S.Sos.

“Latihan ini merupakan aplikasi dari gladi posko yang telah dilakukan dua hari sebelumnya, sehingga latihan ini merupakan praktek langsung dari gladi posko tersebut”, ucap Danwing 4 Lanud Ats, yang sekaligus sebagai Direktur Latihan. “Ya, sudah menjadi tanggung jawab kami untuk berlatih, agar tercipta kondisi satuan yang selalu siap dalam menghadapi tugas”, pungkasnya.

Selain penanggulangan separatis dan demonstran, ada beberapa kegiatan latihan lainnya yang dilaksanakan yaitu, pergeseran logistik ke daerah bencana alam maupun wilayah-wilayah yang sulit dijangkau dari darat. “Kemampuan itu dimiliki oleh pesawat helikopter kami dan didukung oleh penerbang-penerbang kami yang handal, dan latihan ini untuk semakin memantapkan kesiapan Lanud Ats dalam mendukung tugas-tugas kemanusiaan, apalagi tahun ini merupakan tahun Pilkada, sehingga sangat memungkinkan tugas itu dilaksanakan”, jelas Kolonel Pnb Bambang Juniar D, S.Sos.

Kagiatan latihan lainnya yang tidak kalah hebatnya dilakukan oleh personel Lanud Ats pada latihan Satuan Terpadu Manyar Terampil adalah Pengungsian Medik Udara (PMU). Para Crew Helikopter dengan sigap melakukan tindakan penyelamatan melalui evakuasi lewat udara menuju lokasi yang aman guna penanganan medis selanjutnya bagi para korban bencana. Ada juga latihanpembebasan sandra, maupun Sarpur.

Seluruh rangkaian latihan melibatkan unsur udara yaitu pesawat helikopter, unsur Paskhas, unsur Hanlan, serta unsur-unsur lainnya yang terlibat. Semua proses jalannya latihan, berlangsung dengan lancar, aman dan tidak terjadi hal-hal yang mengakibatkan kerugian materiil maupun personel.
Readmore »

Kastaf Koopsau I Tutup Latihan Survival Tempur “Madhi Yudha 2018”

Kastaf Koopsau I Tutup Latihan Survival Tempur “Madhi Yudha 2018”

Jakarta, Penkoopsau I, Rabu (28/3). Bertempat Di Lapangan Upacara Mako Sat Bravo-90, Rumpin Bogor, Kepala Staf Koopsau I Marsekal Pertama TNI Henri Alfiandi secara resmi menutup Latihan Survival Tempur dengan Sandi Madhi Yudha 2018.

Dalam amanat tertulisnya Pangkoopsau I Marsekal Muda TNI Nanang Santoso yang dibacakan oleh Kaskoopsau I dalam sambutannya mengatakan bahwa dengan berakhirnya latihan yang berlangsung selama 3 hari ini berarti, kita baru saja menyelesaikan salah satu program latihan, guna lebih meningkatkan kesiapsiagaan operasional dan profesionalisme awak pesawat, serta meningkatkan Staf Makoopsau I dalam manajemen operasi dan latihan, khususnya dalam kegiatan perencanaan dan pengendalian latihan Survival Tempur ” Madhi Yudha”.

Pangkoopsau I berharap apa yang telah dilatihkan, hendaknya dapat dijadikan pegangan untuk pengembangan selanjutnya, karena tiada jalan pintas untuk menjadi ”Airman ” yang profesional dan memiliki semangat serta jiwa juang yang tinggi, tanpa latihan-latihan seperti yang kita laksanakan ini.

Sasaran latihan yaitu terwujudnya pemahaman/penguasaan teori dan prinsip-prinsip SERE (Survival, Evasion, Resistance, dan Escape) dengan baik, dan terwujudnya kemampuan, ketrampilan dan cara bertindak yang benar dalam menghadapi keadaan darurat dalam melaksanakan SERE, serta terwujudnya kesiapsiagaan operasi awak pesawat guna menjamin keberhasilan tugas Koopsau I.

Acara penutupan ditandai dengan penyerahan ijasah serta Brevet Survival Tempur kepada peserta Latihan Survival Tempur Madhi Yudha 2018. Hadir dalam acara tersebut, Komandan SatBravo, Dandim Rumpin, Kapolsek Rumpin, Para Tokoh Masyarakat Rumpin dan Pejabat Daerah setempat.


Readmore »

Sinergitas TNI Polri : Posmat Pemangkat Lantamal XII dan Polairud Kalbar Laksanakan Patroli Laut Bersama

Sinergitas TNI Polri : Posmat Pemangkat Lantamal XII dan Polairud Kalbar Laksanakan Patroli Laut Bersama

Jakarta, 29 Maret 2018, Pos Pengamat (Posmat) Pemangkat Lantamal XII Pontianak melaksanakan kegiatan patroli laut rutin bersama Kepolisian Perairan dan Udara (Polairud) Kalimantan Barat di perairan Pemangkat Kalimantan Barat, Kamis (29/3).

Pelaksanaan patroli laut bersama tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Posmat Pemangkat Serda Bah Johanes Sahutu dengan menggunakan Kapal Patroli Keamanan Laut (Patkamla) Pemangkat PAT II-12-23. Dalam patroli bersama tersebut, Patkamla Pemangkat PAT II-12-23 melaksanakan pemeriksaan kapal-kapal yang sedang berlayar salah satunya Kapal Motor (KM) Anak Laut 2.

Dalam pemeriksaan tersebut, petugas memeriksa kelengkapan dokumen kapal maupun barang-barang di dalam kapal. Hasil dari pemeriksaan petugas menyatakan KM Anak Laut 2 masih memenuhi syarat untuk berlayar karena memiliki dokumen lengkap dan tidak ditemukan barang-barang berbahaya.

Kegiatan patroli bersama ini merupakan bentuk sinergitas TNI Polri dalam menjaga keamanan di wilayah perairan Pemangkat untuk mencegah terjadinya segala bentuk tindak kejahatan di perairan dan  Patroli laut/muara yang kerap dilaksanakan di perairan ini guna menjaga keamanan agar perairan wilayah kalimantan Barat menjadi aman dan kondusif.
Readmore »

Tingkatkan Disiplin, POM Koarmabar Gelar Opsgaktib di Wilayah Jakarta Utara

Tingkatkan Disiplin, POM Koarmabar Gelar Opsgaktib di Wilayah Jakarta Utara

Jakarta, 29 Maret 2018, Polisi Militer Koarmabar menggelar kegiatan Operasi Ketertiban “Waspada Wira Pari”, di depan Terminal Kontainer PT Walijaya, Jalan Padamarang, Pondok Dayung Tanjung Priok Jakarta Utara.

Kegiatan operasi Gaktib yang digelar ini bertujuan untuk meningkatkan disiplin prajurit/PNS Koarmabar sekaligus dalam rangka untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba di lingkungan Koarmabar.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kasigaktib Pom Koarmabar Mayor Laut (PM) Almuhaimin, S.H., dengan melibatkan 23 personel gabungan dari POM Koarmabar, POM Lantamal III dan Provos Pondok Dayung. Operasi dilaksanakan mulai pukul 07.30 sd 09.30, dengan sasaran surat kendaraan bermotor roda 2 (dua) dan roda 4(empat), atribut, dan dokumen perorangan prajurit/PNS serta pemeriksaan obat terlarang.
Readmore »

PASIS SESKOAL USAI TERIMA PERKULIAHAN DOSEN UNIVERSITY OF WOLLONGGONG AUSTRALIA

PASIS SESKOAL USAI TERIMA PERKULIAHAN DOSEN UNIVERSITY OF WOLLONGGONG AUSTRALIA

Seskoal, Setelah dua minggu keberadaanya di Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Seskoal), hari ini, Kamis (29/03), para Dosen dari University of Wollonggong Australia   antara lain Prof. Stuart Kaye, Dr. Chris Rahman,   CAPT Mike McArthur RAN, Dr. Benjamin Herscovitct usai melaksanakan tugas mengajar tentang keamanan maritim kepada 135 Perwira Siswa Pendidikan Reguler (Pasis Dikreg) Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Seskoal) Angkatan ke-56 Tahun 2018 di Hall A, Gedung R.E Martadinata, Seskoal, Bumi Cipulir, Jakarta Selatan.

Dihari terakhir keberadaannya di Seskoal, Komandan Seskoal Laksamana Muda TNI Sulistiyanto, S.E., M.M., M.Sc., berkesempatan menyampaikan apresiasi yang tinggi serta ucapan terimakasih kepada para Dosen University of Wollonggong Australia yang ditandai dengan penyerahan cinderamata dari Komandan kepada Wollonggong dan sebaliknya serta dari Pasis kepada Wollonggong.

Kegiatan ini turut dihadiri Seklem Seskoal Kolonel Laut (P) Gusmaidi, S.Mn., M.M., Kadepstra Seskoal Kolonel Laut (P) Apri Suryanta, S.E, para pejabat utama Seskoal serta Patun dan Dosen Seskoal.
Readmore »

ASOPS KASAL BERI KULIAH UMUM DI FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS INDONESIA

ASOPS KASAL BERI KULIAH UMUM DI FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS INDONESIA

Depok, 29 Maret 2018, Asisten Operasi Kepala Staf Angkatan Laut (Asops Kasal) memberikan kuliah umum kepada mahasiswa  Fakultas Hukum Universitas Indonesia dengan tema “Between Threats Opportunities (di antara ancaman dan peluang)  dalam menyonsong poros maritim dunia”, bertempat di Auditorium Fakultas Hukum Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Kamis(29/3).

Kehadiran Asops Kasal disambut oleh Dekan Fakultas Hukum Universitas Indonesia Prof. Melda Kamil Ariadno, S.H., LL.M., Ph.D., beserta jajarannya. Sebanyak kurang lebih 300 mahasiswa yang mengikuti kuliah umum ini  sangat antusias dengan paparan dari pejabat TNI AL ini. Sebelumnya para mahasiswa hukum ini juga pernah mendapat kuliah umum dari  Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Ade Supandi, S.E., M.A.P yang memberikan materi tentang hukum laut internasional.

Asops Kasal dalam paparanya menyampaikan pemahaman kepada mahasiswa,  tentang arti penting sejarah kejayaan maritim dan perlunya merevitalisasi budaya maritim menuju Indonesia sebagai negara maritim yang berdaulat dan berdaya saing khususnya dari perspektif TNI Angkatan Laut.

Lebih lanjut Asops Kasal mengatakan bahwa Indonesia memiliki potensi yang kuat sebagai poros maritim dunia. Menurutnya, terdapat lima pilar kebijakan maritim yang seharusnya menjadi landasan Indonesia untuk menjadi poros maritim dunia.

“Lima pilar kebijakan maritim yang perlu diperhatikan adalah budaya maritim, sumber daya maritim, infrastruktur dan konektivitas maritim, diplomasi maritim, dan pertahanan maritim. Kesemuanya itu yang baru saja disampaikan Presiden RI Ir. Joko Widodo”, Ujar Asops Kasal.

Pada kesempatan ini, Asops Kasal menerima cindera mata dari  Dekan Fakultas Hukum Universitas Indonesia yang disaksikan oleh Paban ren Sops Koarmabar Letkol Laut (P) Taufik, Paban Tik Sops Koarmabar Letkol Laut (P) Wisnu P, Pabandya Kersin Sopsal Mabesal Letkol Laut (P) Letkol Laut (P) Rasyid, serta mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Indonesia.
Readmore »

Rumusan Rapimnas Bakamla 2018, Perlunya Integrasi Pengelolaan Laut Nusantara

Rumusan Rapimnas Bakamla 2018, Perlunya Integrasi Pengelolaan Laut Nusantara

Jakarta, 29 Maret 2018 (Humas Bakamla RI) Diperlukan integrasi dalam pengelolaan laut Nusantara dengan penataan MDA (maritime Domain Awareness), Maritime Policy (pengelolaan kebijakan kelautan Indonesia) serta tata kelola dan kelembagaan di laut. Hal itu merupakan bagian dari hasil rumusan Rapimnas Bakamla RI tahun 2018 di Gedung Perintis Kemerdekaan, Jalan Proklamasi No. 56, Jakarta Pusat, yang pada hari ini menginjak kegiatan hari kedua, Kamis (29/3/2018).

Beberapa hasil rumusan telah disepakati bersama, pada sesi terakhir rapat yang dihadiri oleh perwakilan berbagai mitra maritime terkait. Sesuai tema yang diangkat, yaitu Optimalisasi Bakamla dalam menyinergikan kekuatan maritime nasional guna mewujudkan Indonesia sebagai poros maritim dunia, maka perlu dilakukan Optimalisasi, yaitu peningkatan kepada situasi luar biasa dalam menjawab tantangan dan ancaman yang berkembang pesat hingga menjadi super optimal.

Bakamla RI sebagai badan pemerintah yang menyinergikan mitra maritime/stakeholder yang berwenang di laut, jika dianalogikan seperti kabel serat optic yang didalamnya terdapat bermacam-macam fungsi kabel dan dibungkus dengan satu kabel besar yang kuat, maka Bakamla sebagai kabel besar tersebut.

Hasil Rapimnas itu juga menyatakan bahwa sinergi merupakan faktor utama dalam penegakan hukum yang lebih efektif, dimana ada beberapa poin penting dalam prioritas sinergi dan kerja sama Bakamla dengan mitra maritim, yaitu : perubahan kebijakan menjadi Single Agency Multi Task, penataan dalam pelaksanaannya, dan mengkonsepkan implementasi Operasi Kamla melalui sinkronisasi Rencana, Identifikasi peralatan dan SDM, identifikasi sektor rawan pelanggaran, penentuan strategi operasi, penyusunan peta kerawanan dan penusunan rencana operasi secara bersama.

Hasil rapimnas juga merumuskan perlunya komitmen dan konsistensi dalam pelaksanaan tupoksi masing-masing lembaga, serta dibutuhkan sinkronisasi legalisasi/hukum perundang-undangan untuk mengatur tupoksi dan area tanggung jawab.

Sementara itu, acara Rapimnas juga berlanjut secara internal pada hari ke-2 (29/3) di hadiri para pimpinan Bakamla. Acara dibuka Deputi Kebijakan dan Strategi Irjen Pol Arifin, M.H., yang dalam sambutannya menekankan pada terobosan-terobosan baru tanpa melanggar aturan yang ada. Irjen Pol Arifin juga menanggapi tentang penguatan Bakamla RI melalui Inpres tentang keamanan dan keselamatan laut.

Dikatakannya, bahwa semua perlu diupayakan dalam rangka untuk penguatan dan pengembangan Bakamla RI menjadi lebih baik dari semua sektor.

Agenda acara pada Rapimnas hari kedua adalah untuk memaparkan evaluasi kegiatan tahun 2017, pelaksanaan program kegiatan tahun 2018 dan rencana kerja pada tahun 2019 dari masing-masing kedeputian dan kantor zona kamla maritim, dengan nara sumber atau pemapar yaitu Direktur Udara Maritim Laksma TNI Guntur Wahyudi, Direktur Strategi Laksma TNI Muspin Santoso, S.H., M.Si(Han), Direktur Data dan Informasi Laksma TNI Gendut Sugiono, S.H., Kazona Maritim Barat Laksma TNI Eko Murwanto, Kazona Maritim Tengah Brigjen (Pol) Drs Bastomy Sanap S.H., M.B.H. M.Hum., dan Kazona Maritim Timur Vetty Vionna Salakay, S.H., M.Si.

Autentikasi :
Kasubbag Humas Bakamla RI, Mayor Marinir Mardiono
Foto-foto : Humas Bakamla RI
Readmore »

GEBYAR PESTA BUDAYA NUSANTARA, GELAR SERANGKAIAN PERGELARAN SENI TRADISI DAN MODERN

GEBYAR PESTA BUDAYA NUSANTARA, GELAR SERANGKAIAN PERGELARAN SENI TRADISI DAN MODERN

Pesta budaya nusantara dalam rangka Pekan HUT ke 43 TMII, selalu menjadi daya tarik masyarakat luas,Taman Mini “Indonesia Indah” (TMII) sebagai Wahana Wisata berbasis Budaya tak ketinggalan berupaya memberikan perhatian dan pelayanan khusus kepada masyarakat pengunjung TMII.

Dalam acara Jumpa Pers, Ketua Umum Panitia HUT 43 TMII, Jaya Purnawijaya menjelaskan, bahwa bulan April ini TMII memiliki banyak kegiatan acara yang di bingkai dalam Pekan Hari Ulang Tahun yang berlangsung dari tanggal 15 April 22 April 2018, Dalam rangkaian kegiatan tersebut , TMII akan menyajikan acara acara yang spesial antara lain Kegiatan / Acara Olah Raga, Bhakti Sosial, Seni dan Budaya, Kuliner Nusantara, Expo Nusantara, Bursa Wedding, PUTRI Expo.

Hal tersebut, merupakan satu kesatuan yang kuat untuk menarik perhatian pengunjung lebih banyak. Pada Pekan Hari Ulang Tahun TMII ke-43 tahun 2018, Kali ini TMll menargetkan 400.000 pengunjung dalam sepekan, dimana pada tahun lalu TMII mencapai target 300.000 pengunjung dalam sepekan.

Pergelaran Seni dan Budaya akan kami tampilkan di beberapa panggung-panggung di areal TMII, paparnya.

Purnawijaya juga menjelaskan, bahwa agenda acara HUT 43 TMII diawali dari kegiatan HUT Ke 43 TMII,
Pada tanggal, 13 April 2018, Para Direksi dan Karyawan akan melakukan ziarah ke Makam Bapak HM Soeharto di Astana Giri Bangun Surakarta. Pada tanggal 13-15 April 2018, Festival Pencak Silat Seni di Panggung Candi Bentar, dan Pameran Burung Berkicau, di parkir besar Taman Burung, Reog Ponorogo di Tugu Api Pancasila. 

Pembukaan HUT ke 43 TMII akan dilaksanakan pada tanggal 15 April 2018, bertempat di Plaza Tugu Api Pancasila pukul 14.30 WIB yang akah di buka oleh Ketua MPR Rl, Dr (HC).H. Zulkifli Hasan, menampilkan kegiatan / acara antara Iain Pelepasan 4.300 balon berhadiah, Pencak Silat Kolosal peran serta IPSI, Sasirangan Carnival Kalimantan Selatan serta Pawai Budaya Nusantara.

Pada tanggal, 19 April 2018, acara selamatan HUT ke 43 TMII di Sasono Utomo pukul 11.00 wib sebagai irup Ibu Ketua Yayasan Harapan Kita, Musik Angklung ( Sekolah Nasional Satu ). Pernikahan Massal, Gelar Kuliner, dan PUTRI EXPO. Kuliner Nusamara & Expo Nusantara ( Produk Unggulan Daerah ), akan di tínjau oleh Menteri Koperasi & UKM di Ballroom Carani, Gedung Sasana Kriya 5. Pada Tanggal, 20 April 2018, Acara Puncak Perayaan HUT ke 43 di laksanakan di Panggung Theater Garuda , pukul 14.30 Wib yang akan di tampilkan antara lain Pergelaran Drama tari Manjalung Ratu Zaleha, Menuju Cahaya Gemilang Negeriku. Sebagai Inspektur upacara Menteri Pariwisata dan penetapan TMII sebagai Wahana Memperkuat Sinergi Kebudayaan dan lptek untuk Meningkatkan Daya sing Bangsa oleh ( Menristekdikti).

Internal pegawai juga digelar bhaksos, donor darah serta lomba olahraga.
16 sampai 19 untuk 1 tiket berlaku 2 orang, sementara tgl 20 April pintu masuk taman mini gratis buat pengunjung, tegas Purnawijaya.

Ditempat yang sama, Dewan Pembina APJI DKI, Sulasmiati Supardan juga menambahkan, bahwa dalam mengisi HUT TMII ke 43 ini APJI juga akan menggelar Nikah Massal sejunlah 43 pasang pengantin, pada acara Wedding Expo di Sasana Kriya TMII, yang juga menyajikan kuliner nusantara, bagi calon pengantin akan memperoleh diskon khusus sewa gedung juga potongan harga kuliner serta kelengkapan pengantin, turutserta iven organizer pernikahan, kita berharap masyarakat dapat turut menikmati acara tersebut yang digelar pada tgl 19 April 2018, di Sasana Kriya TMII, pintanya.



Direktur Budaya dan Penelitian TMII Putu Supadma Rudana,
 menegaskan, intinya sebenarnya adalah ingin memuliakan segenap berbagai hal pertama yang ingin kita muliakan dalam HUT momentum Taman Mini Indonesia Indah ke 43 adalah penghargaan kepada pendahulu para pahlawan kita esensi di Taman Mini pendiri yang menggagas TMII yaitu Ibu Tien Soeharto bersama Presiden RI kedua yaitu bapak Soeharto, nah ini juga kita mau memuliakan juga para pendahulu kita bapak proklamator kita dan berbagai pihak, yang banyak berjasa dalam pembangunan bangsa dan negara seperti di Kalimantan Selatan juga ada Pangeran Antasari dan lainnya.

 Untuk inilah yang hal pertama esensi pertama untuk yang kita ingin apresiasi, yang kedua adalah taman mini ingin memuliakan seni budaya seni, budaya bangsa ini sangat kita bisa lihat dari Aceh hingga Papua kita memiliki kekayaan seni budaya yang begitu luar biasa dan besar tadi juga ada dari pepadi teman-teman kita dari pewayangan juga atau itu esensi utamanya adalah kita ingin memuliakan seni budaya bangsa, yang ketiga adalah memuliakan flora dan fauna Bagaimana flora dan fauna yang begitu kaya yang justru kalau kita bisa lihat menjadi banyak obat penyembuh bagi segala hal yang memang terjadi kekurangan tantangan di belahan bumi dunia manapun, karena kita negara tropis yang begitu besar. nah artinya inilah esensi bangsa yang besar dan Taman Mini ingin meneguhkan kembali bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang besar dan bangsa yang memuliakan menghargai pendahulunya menghargai seni budaya dan warisan budaya bangsanya dan juga flora dan fauna yang ada dalam perayaan. HUT temanmu ini yang ke-43 ini tentu berbagai kegiatan dilakukan.

Direktur Budaya dan Penelitian TMII Putu Supadma Rudana, menegaskan bahwa Puncak acara HUT TMII 43 tahun dengan tema "Wajah Budaya Indonesia, seni diusung, budaya dijunjung, Banua bauntung", dan pada puncak HUT tanggal 20 April untuk tiket masuk Taman Mini dibuka gratis bagi pengunjung yang ingin menyaksikan aneka kesenian tradisi modern serta pameran berbagai produk dari berbagai daerah di beberapa anjungan taman mini, Dan untuk pergelaran wayang kulit tanggal 13 April di Plaza Tugu Api Pancasila Taman Mini akan digelar, pergelaran wayang kulit dua dalang Ki Eko Suwaryo dan Ki Wartun dengan lakon Wahyu Cokro Ningrat, akan hadir menyaksikan wayang kulit tersebut, Presiden RI Haji Insinyur Joko Widodo serta beberapa menteri, semua acara akan sangat menarik untuk disaksikan secara langsung ke TMII.

Putu Supadma Rudana juga menegaskan bahwa Peran kebudayaan adalah bentuk perilaku berbudaya dan berbangsa dan bernegara dengan aneka seni, baik seni sastra, seni rupa, seni kriya seni tari kreatif seni film ingin kita terus kembangkan di Taman Mini, untuk menjembatani gagasan kemuliaan masa depan melalui kesenian masa lalu maupun masa depan, karena kesenian akan terus berlanjut, Dan Taman Mini yang memberi konsep dengan semangat penelitian pengembangan kemajuan kebudayaan sesuai arah Taman Mini menjadi etalase dan laboratorium dari pengembangan seni budaya bangsa. peran TMII ini sudah sangat besar dalam memfasilitasi seni budaya Indonesia dan menjembatani seni budaya kepada pemerintah daerah, pemerintah pusat maupun legislatif, juga peran Taman Mini menjadi rumah bagi rumah dari Aceh hingga Papua, papar Putu Supadma Rudana.
(Nurul)
Readmore »

PIA AG Cabang 3/Daerah I Lanud Ats Peduli Berkah

PIA AG Cabang 3/Daerah I Lanud Ats Peduli Berkah


Sebagai bagian dari program kerja PIA Ardhya Garini Cabang 3/Daerah I Lanud Ats, dilaksanakan kegiatan sosial bertema “Peduli Berkah” berupa pemberia tali asih kepada honorer dan tenaga karyawan di lingkungan Lanud Atang Sendjaja, bertempat di halaman Rumah Sakit dr. M. Hassan Toto Lanud Ats, pada hari Selasa (27/3).

Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 3/Daerah I Lanud Atang Sendjaja, Ny. Wita Irwan Is. Dunggio, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu program kerja dari PIA AG Cabang 3/Daerah I Lanud Ats. “Kami lakukan hal ini, sebagai tanda kepedulian kami terhadap para honore dan tenaga karyawan di lingkungan Lanud Ats, yang kami yakini mereka sangat membutuhkannya, jelas Ny. Wita Irwan Is. Dunggio.

Lebih lanjut Ny. Wita Irwan Is. Dunggio mengungkapkan bahwa mungkin dari sisi jumlahnya tidak banyak, tetapi makna dari pemberian tali asih ini sangat besar manfaatnya. “Mereka yang menerimanya adalah orang-orang yang telah menunjukan pengabdiannya yang sangat besar sebagai honorer maupun tenaga karyawan. Karena itu, pemberian tali asih ini adalah wujud dari kepedulian kami kepada mereka”, pungkas Ketua PIA AG Cabang 3/Daerah I Lanud Ats.



Seorang honorer penerima tali asih pada “PIA AG Cabang 3/Daerah I Lanud Ats Peduli Berkah” menyampaikan ucapan terima kasih atas kepedulian yang diberikan oleh PIA AG Cabang 3/Daerah I Lanud Ats. “Mewakili rekan-rekan lainnya, saya mengucapkan terima kasih kepada Ketua dan Pengurus PIA AG Cabang 3/Daerah I Lanud Ats yang telah memberikan perhatiannya yang besar kepada kami. Doa kami, semoga PIA AG Cabang 3/Daerah I Lanud Ats dibawah pimpinan Ny. Wita Irwan Is. Dunggio, mendapatkan pahala yang setimpal dengan amalannya yang telah dilakukan kepada kami”, ucap honorer yang tidak mau disebutkan namanya.

Total para honorer dan tenaga karyawan yang menerima tali asih dari PIA AG Cabang 3/Daerah I Lanud Ats berjumlah 65 orang. Mereka adalah para honorer dan tenaga karyawan yang bekerja di lingkungan Lanud Ats.
Readmore »

Tim Tembak Koopsau I Sabet Dua Gelar di Ajang Kasau Cup 2018

Tim Tembak Koopsau I Sabet Dua Gelar di Ajang Kasau Cup 2018

Jakarta, Penkoopsau I Selasa, (27/3).     Prajurit Makoopsau I meraih juara dalam kelas perorangan Pistol Pamen dan Pama dengan materi centre fire pada pertandingan menembak dalam memperebutkan piala Menembak Kasau Cup yang berlangsung di Lapangan tembak Wing 1 Paskhas Lanud Halim Perdanakusuma. 

Pada pertandingan Kasau Cup ini Koopsau I dan jajaran mengirim peserta sebanyak 71 atlet menembak dengan koordinator team Kolonel Pas Eka Bagus S, LSP, S.Sos. dan meraih Juara 2 kelas Pamen yaitu Letkol Pas Shandika R Wijaya (Kasiops Denma Koopsau I) dan Juara 3 Pama Lettu Sus Wawi Unang ( Staf Intel Lanud Halim P) dengan materi centre fire KOMI.

Adapun pertandingan yang diperebutkan antara lain Materi Pistol yang diikuti Pati yang terdiri dari Eksekutif Pati Presisi dan Eksekutif Pati Falling Plate, Materi Pistol terdiri dari Centre Fire versi KOMI, Bisam Match 7 Stage 1 dan Bisam Match 7 Stage 3 sedangkan Materi Senapan terdiri dari Presisi 100 m 3 sikap dan Bisam Match 2.   
Readmore »

Letkol Pnb Akal Juang Pangku Jabat Komandan Lanud AS. Hanandjoeddin 

Letkol Pnb Akal Juang Pangku Jabat Komandan Lanud AS. Hanandjoeddin 

Jakarta, Penkoopsau I Rabu, (28/3).  Letnan Kolonel Pnb Akal Juang E.T.P. menerima wewenang dan tanggung jawab sebagai Komandan Lanud Haji Abdullah Sanusi Hanandjoeddin (ASH) yang baru menggantikan Letnan Kolonel Nav Candrasa Yuda P.A. yang ditandai dengan penandatanganan Pakta Integritas dan Pengambilan Sumpah pada upacara Serah Terima Jabatan Komandan Lanud ASH dengan Irup Panglima Koopsau I Marsekal Muda TNI Nanang Santoso, yang berlangsung di Gedung Roesmin Nurjadin Makoopsau I.

Serah Terima Jabatan dilaksanakan berdasarkan Surat Keputusan Kepala Staf Angkatan Udara nomor Kep/5-PKS/III/2018 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan TNI AU, dengan demikian Tongkat Komando Lanud ASH mulai hari ini dipegang oleh Letkol Pnb Akal Juang E.T.P. yang sebelumnya menjabat sebagai Kadisops Sekkau, sedangkan pejabat lama Letkol Nav Candrasa Yuda P.A. selanjutnya memamngku jabatan sebagai Kasilatgab Subdislat Disopslatau. 

Dalam sambutannya, Pangkoopsau I mengatakan bahwa tugas yang diemban Lanud Haji Abdullah Sanusi Hanandjoeddin tidaklah ringan, ditinjau dari posisi Lanud ASH yang strategis, di wilayah perairan selat Karimata, tentunya juga berperan sebagai penyangga bagi dukungan operasi udara dan jalur pendekat untuk pengamanan obyek vital nasional yang berada di wilayah Sumatera bagian selatan dan ibu kota Republik Indonesia.

Sedangkan segi keadaan alamnya, pulau belitung sangat cocok untuk dijadikan sebagai daerah latihan TNI.  Maka tidak salah, bila TNI AU memilih sebuah tempat di pulau ini, yaitu di daerah buding, untuk dijadikan ajang latihan penembakan udara, tambah Panglima. 

Pada kesempatan tersebut Panglima mengingatkan bahwa jabatan adalah penghargaan dan sekaligus merupakan amanah yang harus dilaksanakan sebaik-baiknya.  Sumpah jabatan dan pakta integritas merupakan koridor dan rambu-rambu dalam menunaikan tugas dan tanggungjawab yang diemban.  Untuk itu Panglima menyampaikan kepada pejabat lama maupun baru, agar dipahami bahwa kepercayaan pemimpin, melalui jabatan yang diberikan kepada saudara-saudara, pada dasarnya merupakan suatu kehormatan yang sekaligus mengandung amanah dan tanggungjawab.   Oleh karenanya, kepercayaan pemimpin untuk memberikan jabatan tertentu di samping tersimpan kebanggaan yang menyertai panggilan tugas, hendaknya juga merupakan tantangan untuk berupaya dengan seoptimal mungkin menjaga dan senantiasa meningkatkan kualitas kinerja, agar hasil kerja yang dilakukan senantiasa meningkat ke arah yang lebih baik lagi.

Usai pelaksanaan rangkaian Sertijab Danlanud ASH, dilanjutkan dengan Sertijab Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 11 Lanud Haji Abdullah Sanusi Hanandjoeddin dari Ibu Anastasia Candrasa Yuda kepada Ibu Drg. Santi Akal Juang, bertempat di Gedung PIA Ardhya Garini Daerah I Koopsau I.

Acara yang berjalan secara sederhana tersebut dihadiri oleh, Danlanud Atang Sendjaja, Danlanud Suryadarma, Danlanud Halim Perdanakusuma, Ketua PIA Ardhya Garini Daerah I Koopsau I beserta pengurus dan diikuti oleh seluruh Pejabat Makoopsau I, perwakilan Perwira, Bintara, Tamtama dan Pegawai Negeri Sipil makoopsau I. 
Readmore »

KN. TANJUNG DATU ANGKUT BANTUAN SOSIAL PEMDA MALUKU UNTUK ASMAT 

KN. TANJUNG DATU ANGKUT BANTUAN SOSIAL PEMDA MALUKU UNTUK ASMAT 

Ambon, 28 Maret 2018 (Humas Bakamla RI)
Setelah dua hari berada di Ambon, KN Tanjung Datu 1101 yang tengah melaksanakan misi sosial sebagai pengangkut bahan bantuan ke Asmat Papua, kini bertambah muatan dengan mengangkut bahan logistik dan obat-obatan yang merupakan bantuan dari Pemerintah Daerah Maluku. 

Berbagai jenis makanan, pakaian dan obat-obatan sudah masuk ke KN. Tanjung Datu-1101, yang bersandar di Dermaga Perikanan Nusantara Ambon, Maluku, Rabu (28/03/2018).

Bantuan dari Pemda Maluku sebelumnya diserahkan ke Kantor Zona Maritim Timur di Kota Ambon untuk selanjutnya diangkut dengan kapal patroli Bakamla RI menuju Timika kemudian disalurkan untuk warga di Kabupaten Asmat, Papua. Rekapitulasi penerimaan bantuan Satgas Baksos Bakamla KN. Tanjung Datu-1101, di Kota Ambon terdiri dari 500kg beras, 2 karton susu ultra, 22 karton air mineral, 1 paket perlengkapan mandi, 30 paket Family Kit (perlengkapan Mandi), 36 karton obat-obatan, 50 stel seragam SD, 50 stel seragam SMP dan 50 stel seragam SMA.
Selaian itu ada juga 40 lembar selimut wool, 10 buah kasur lipat, 1 buah kasur, kemudian 7 karton makanan kering dan basah, 3 karton susu kental manis, 2 karton biskut UBM manis, 30 paket family kit, 10 karton pakaian dan sarung serta 1 karton kain sarung. Selanjutnya ada juga bantuan 2 karton mie instan, makanan kering kemasan sosis dan nuget. Semua logistik dan obat-obatan dari jajaran Pemda Maluku ini sekarang sudah siap untuk diangkut menuju Timika dan diserahkan kepada warga Asmat. 

Autentikasi Kasubbag Humas Bakamla RI Mayor Marinir Mardiono
Readmore »

TARUNA AKADEMI MARITIM MALUKU INGIN MELAUT BERSAMA BAKAMLA

TARUNA AKADEMI MARITIM MALUKU INGIN MELAUT BERSAMA BAKAMLA

Ambon, 28 Maret 2018 (Humas Bakamla RI)
 Sekitar 100 siswa Taruna Akademi Maritim Maluku berkunung ke KN. Tanjung Datu-1101 yang bersandar di Dermaga Perikanan Nusantara, Ambon, Maluku, Rabu (28/03/2018). Kunjungan siswa taruna Akademi Maritim Maluku ini merupakan program open ship yang diselengggarakan oleh Satgas Operasi Dalam Negeri Nusantara-1 Khusus Bantuan Sosial Bakamla ke Asmat, Papua, di kapal patroli terbesar milik Bakamla RI tersebut.

 Wa Risima Tounia Taruni semester IV tingkat II jurusan Pengelola Pelabuhan, menyampaikan harapannya setelah lulus dari Akademi Maritim ingin menjadi pegawai Bakamla RI, dan berdinas di Kapal. Besar harapannya kelak dapat melaut dengan kapal patroli Bakamla, untuk turut serta menjaga keamanan perairan nusantara.

 Hal itu senada dengan cita-citanya masuk di Akademi Maritim pertama kali tertarik melihat seragam tarunanya mirip pakaian dinas militer dan melihat sikap kedisiplinan siswa taruna yang cukup berwibawa. Wa Risima Tounia, lahir dari keluarga pelaut, orang tuanya saat ini menjadi nelayan tradisional. Keluarganya berasal dari Pulau Buton, Sulawesi Tenggara, saat ini tinggal di Pulau Buru, Kepulauan Maluku.

 Kecintaanya terhadap laut sudah tumbuh sejak kecil, karena bermukim dilingkungan nelayan di daerah Buton yang terkenal sebagai suku petualang samudera. Wa Risima mengatakan, meski cita-citanya menjadi ABK kapal tidak tercapai namun dia tak putus asa mengingat jurusan yang diambil di Akademi Maritim adalah pengeloa pelabuhan. 

Jurusan yang dia ambil kemungkinan untuk masuk di instansi ataupun perusahaan yang bergerak di bidang kemaritiman cukup tinggi terutama di wilayah timur Indonesia kata Risima Tounia. Dapat berkunjung di kapal patroli Bakamla ini makin menguatkan kecintaannya terhadap instansi yang bergerak di bidang kemaritiman, dan besar harapannya kelak dapat bergabung dengan jajaran Bakamla RI.

 Kegiatan open ship di KN. Tanjung Datu-1101 berlangsung hampir setengah hari penuh mulai dari pukul 09.00Wit sampai dengan pukul 02.30 Wit. Pada kesempatan tersebut para siswa berkesempatan melihat ruang anjungan kapal dan geladak helly. Serda Maritim Putut Wiratno ABK KN. Tanjung Datu yang menjadi Guide siswa tersebut mengatakan, minat belajar selama berkunjung dikapal khususnya diruang anjungan cukup tinggi.

 Hal itu disampaikan Serda Maritim Putut Juru Ploter KN Tanjung Datu-1101, banyak diantara siswa yang ingin tau lebih banyak dan bertanya tentang sistem dan cara kerja ABK di anjungan serta cara menggunakan peralatan yang ada. Kebanyakan dari siswa taruna bertanya mengenai cara kerja kemudi kapal, giro, radar permukaan, radio komunikasi VHF dan radar udara. 

 Pada kunjungan siswa Taruna Akademi Kemaritiman Maluku didampingi tiga Dosen Pembimbing yakni Asisten Direktur III Bidang Ketarunaan Akademi Maritim Maluku Yandri Marantika, Agustina Matulesi dan Agustina Kuhuparu. Beliau berharap dengan melihat langsung KN Tanjung Datu 1101, dapat menambah motivasi para taruna guna lebih giat dan disiplin belajar serta berkarya demi kejayaan maritim Indonesia dimasa yang akan datang. 

Autentikasi Kasubbag Humas Bakamla RI Mayor Marinir Mardiono
Readmore »

KEMHAN ADAKAN BINTEK APLIKASI SIMAK BMN KEMNEKEU DI LANTAMAL IV TANJUNGPINANG

KEMHAN ADAKAN BINTEK APLIKASI SIMAK BMN KEMNEKEU DI LANTAMAL IV TANJUNGPINANG

 Tanjungpinang 28 Maret 2018,…. Kementerian Pertahanan Republik Indonesia melalui Badan Sarana Pertahanan (Baranahan) mengadakan Bimbingan Teknis (Bintek) Aplikasi Simak BMN Kemenkeu di Lingkungan Kemhan dan TNI. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Yos Sudarso, Markas Komando (Mako) Pangkalan Utama Angkatan Laut (Lantamal) IV Tanjungpinang. Rabu (28/3).

 Danlantamal IV Tanjungpinang Laksamana Pertama TNI R. Eko Suyatno, S.E., M.M., dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Asisten Perencanaan dan Anggaran (Asrena) Danlantamal IV Kolonel Laut (P) Robertus T. Waskito, S.E., M.M., antara lain mengatakan, penanganan Simak BMN yang benar serta dapat dipertanggungjawabkan merupakan salah satu prasyarat penilaian wajar tanpa pengecualian (WTP) oleh BPK terhadap setiap kementerian instansi dan lembaga, hal inilah yang segera diwujudkan oleh semua pihak termasuk TNI Angkatan Laut sebagai unit organisasi di Kementerian Pertahanan untuk mendapatkan penilaian WTP pada TA 2018 dan tetap mempertahankannya untuk tahun berikutnya.

 Selanjutnya karena pentingnya acara Bimtek ini Danlantamal IV Tanjugpinang memberikan penekanan kepada para peserta agar serius dan fokus dalam mengikuti kegiatan, tanyakan apabila ada hal-hal yang kurang dipahami atau tidak dimengerti kepada Tim Bintek supata tidak mengalami kesulitan ataupun terjadi kekeliruan maupun kesalahan dalam menyelenggarakan Simak BMN di satuan masing-masing.

 Sementara itu Kabaranahan Kemhan Laksamana Muda TNI Agus Setiadji, S.A.P, dalam sambutan pembukaannya yang dibacakan Kapus Simak BMN Baranahan Kemhan Brigjen TNI Marrahmat, S.IP, M.Tr (Han) antara lain mengatakan, acara ini merupakan tindak lanjut dari rekomendasi BPK RI dalam temuannya bahwa perlunya peningkatan, pemahaman ilmu, pencerahan dan meningkatan kemampuan untuk para pengawak Simak BMN. Untuk itu Kabaranahan Kemhan berharap tim dar Kemhan dibantu dari unit organisasi agar semaksimal mungkin melaksanakan kegiatan ini, serta memberikan semua ilmu yang dimiliki sebagai pengawak tingkat pusat dan sampaikan kebijakan-kebijakan dan informasi penting yang perlu diketahui para pengawak Simak BMN daerah dengan harapan waran atau arah yang ada di pusat sama dengan yang ada di daerah.

 Pelaksanaan Bintek Simak BMN di Mako Lantamal IV tersebut dibuka Kapus Simak BMN Baranahan Kemhan Brigjen TNI Marrahmat, S.IP, M.Tr (Han) sekaligus selaku Ketua Tim Peninjau kegiatan Pengawak Simak BMN dan penerapan Aplikasi Simak BMN Kemenkeu dilingkungan Kemhan dan TNI TA. 2018. Tim Kemhan yang memberikan Bintek sebanyak 5 orang dan akan melaksanakan kegiatan selama dua hari di Mako Lantamal IV.

 Bintek Simak BMN tersebut diikuti pesertra dari Lantamal IV dan seluruh Pangkalan dibawah jajarannya, Fasharkan Mentigi, Rumkital, Dr. Midiyato Suratani, Lanud RHF, Wing Udara 2, Lanudal TPI, Kodim 0315, Satkat dan Satran Armabar, serta Lanudal Matak. (Penlantamal IV)
Readmore »

 

SEL SURYA

SEL SURYA