Fauzi Bowo Serahkan Beasiswa Pelajar dan Mahasiswa Berprestasi

 Bertempat di Gedung Mahasiswa Brojosumantri Kuningan Jakarta, Gubernur DKI Jakarta H Fauzi Bowo didampingi Ketua Yayasan Beasiswa Jakarta DR H Margani M Mustar menyerahkan beasiswa pendidikan, beasiswa tersebut diserahkan pada siswa-siswi dan mahasiswa berprestasi dari keluarga kurang mampu, serta siswa yang memiliki Prestasi tingkat Nasional dan Internasional.

Dalam pesannya Gubernur mengaku sangat konsen terhadap pendidikan di Jakarta, anggaran pendidikan pada APBD DKI 2012 saat ini telah mencapi 9,78 trilyun, dan ditahun ajaran 2012 – 2013 nanti,  juga akan dicanangkan Wajib Belajar 12 tahun, jadi tidak ada lagi anak usia sekolah yang tidak dapat sekolah karena alasan tidak ada biaya atau tidak mampu. Anak lulusan SMP wajib belajar ditingkat SMA/K, dan kini tehnisnya masih dibawah Pemda bersama 
DPRD DKI;

 Ini tugas kita semua untuk menyebarluaskan informasi ini agar semua warga Jakarta dapat memanfaatkan akses ini, supaya pendidikannya tidak berhenti ditengah jalan.
Pada Yayasan Beasiswa Jakarta agar membuka akses seluas-luasnya pada warga Jakarta untuk memperoleh beasiswa, dan lebih transparan, karena azas transparansi adalah azas yang tidak boleh ditawar lagi, buka akses melalui website, media dan mulut kemulut mereka yang pernah memperoleh beasiswa, sehingga akan lebih banyak lagi yang memperoleh beasiswa dari Pemda DKI Jakarta. Kalau alumni penerima beasiswa sudah ada yang jadi Deputi GUbernur dan Kepala Dinas, dimasa yang akan datang agar ada penerima beasiswa jadi Gubernur DKI, manfaatkan beasiswa ini dengan sebaik-baiknya, tidak hanya untuk meringankan beban orang tua, tetapi juga untuk motivasi anda untuk berjuang mendapatkan hari depan yang lebih baik,  pinta Bang Kumis penuh canda.

Sementara Ketua Yayasan Beasiswa Jakarta, DR H Margani M Mustar menjelaskan, bahwa bantuan beasiswa ini dibagi dalam tiga kelompok, pertama adalah pelajar dan mahasiswa berprestasi untuk mendorong motivasi dan semangat belajar, agar dapat menyelesaika pendidikannya agar tidak droup out ditengah jalan, kedua adalah pelajar dan mahasiswa yang berprestasi pada iven nasional maupun internasional sebagai bentuk apresiasi karena membawa nama baik Provinsi DKI Jakarta, dan yang ketiga bagi mahasiswa Pasca Sarjana yang diberikan untuk motifasi meningkatkan mutu pendidikan di DKI Jakarta, melalui peningkatan kualitas pendidik. 

Hingga saat ini sudah ada 11.449 orang memperoleh biasiswa, yang terdiri dari 9191 siswa SLTA, 2.178 mahasiswa dan 86 siswa SD, beasiswa diberikan setiap tahun sampai lulus, sepanjang mereka dapat mempertahankan prestasinya. Sementara penerima baru tahun ajaran 2011 – 2012 berjumlah 5.783 orang atau kurang lebih 70% dari permohonan yang masuk, karena sebagian tidak memenuhi syarat dan kurangnya alokasi anggaran yang tersedia. Dan pendistribusian bekerjasama dengan Bank DKI berupa buku tabungan Monas Pelajar,sementara Mahasiswa Pasca Sarjana dibayarkan melalui Cek, dan saat ini sedang dibangun sistem jaringan informasi yang lebih baik,  Papar H Margani yang juga Mantan Deputi Gubernur.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA