Bersama Masyarakat, Yonif Para Raider 503 Kostrad Bersihkan Lingkungan

Bersama Masyarakat, Yonif Para Raider 503 Kostrad Bersihkan Lingkungan

(Penkostrad. Senin, 5 Maret 2018). Yonif Para Raider 503 Kostrad melaksanakan Karya Bakti dengan membersihkan selokan di Desa Sarirejo Kec. Mojosari Kab. Mojokerto berjumlah 20 orang dipimpin Sertu Cahyo.

Kegiatan pembersihan selokan yang dilakukan oleh prajurit Yonif Para Raider 503 Kostrad ini merupakan antisipasi banjir dan wabah penyakit yang diakibatkan oleh curah hujan yang tinggi dan sampah yang mengendap di saluran air yang dapat mengakibatkan tersumbatnya aliran air.

Diharapkan dengan adanya pembersihan selokan tersebut, dapat mengantisipasi berkembangnya wabah penyakit dan terjadinya genangan di lingkungan Desa Sarirejo sekaligus menjadikan lingkungan Desa menjadi bersih dan indah.

Kegiatan pembersihan selokan ini merupakan wujud dari karya bakti TNI yang bertujuan untuk membantu warga dan masyarakat khususnya warga Desa Sarirejo, sekaligus memantapkan kemanunggalan TNI dengan rakyat. Disamping sebagai bagian program pembinaan Teritorial juga sebagai upaya dalam mengatasi kesulitan masyarakat sesuai point terakhir pada 8 wajib TNI yaitu mampu menjadi contoh dan mempelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya. Harapannya semoga kemanunggalan TNI dengan rakyat semakin terwujud dalam kerja nyata secara bersama-sama.

Autentikasi
Kapen Kostrad, Letkol Inf Purtra Widyawinaya

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA