DIVISI INFANTERI 1 KOSTRAD GELAR PERTANDINGAN KARATE PIALA PANGLIMA DIVISI INFANTERI 1 KOSTRAD

DIVISI INFANTERI 1 KOSTRAD GELAR PERTANDINGAN KARATE PIALA PANGLIMA DIVISI INFANTERI 1 KOSTRAD

Bertempat di GOR Kartika Cilodong Depok, Jawa Barat Divisi lnfanteri 1 Kostrad menggelar pertandingan karate memperebutkan "Piala Panglima Divisi Infanteri 1 Kostrad yang dilaksanakan pada 10 s.d 11 Marat 2018.

Usai membuka acara muwakili Pangdivif 1 KOSTRAD,
Brigjen TNI Joko Putranto. M.Sc (Kasdivif 1 KOSTRAD) Pada wartawan menjelaskan bahwa Kejuaraan Karate ini digelar dalam rangka mendukung pola pembinaan FORKI Divisi 1 Kostrad, dalam aktivitas pembinaan prestasi para Karate.

Program kompetisi yang dimulai dari tingkat pembinaan usia dini. Pra pemula, pemula Cadet, Junior sampai dengan senior akan dilaksanakan secara berkesinambungan tiap tahun dalam rangkaian HUT KOSTRAD, dan kegiatan ini diadakan sebagai sarana untuk persiapan dan pemantauan atlet-atlet, khususnya atlet DIVISI 1 Kostrad yang akan mengikuti kejuaraan Panglima TNI tahun 2018.


Kejuaraan karate Panglima Divisi Infanteri 1 Kostrad open Tournamen ini adalah menciptakan sistem kompetisi yang berkesinambungan dan kontinyu serta objektif sebagai suatu sarana pembinaan dan rekruitment atlet berprestasi.

Acara lomba ini juga sebagai ajang pemantauan atlet tingkat usia dini pra pemula dan cadet, junior dan senior oleh FORKI, ajang seleksi untuk pembentukan tim Divif 1 Kostrad dalam persiapan menghadapi piala Panglima TNI 2018 dan pendataan terhadap atlet-atlet karate FORKI Jawa Barat.

Adapun materi pertandingan yaitu Kategori Usia dini usia 7-9 tahun putra kata perorangan kumite 30 kg , kumite + 35 kg. Putri kata perorangan kumite 25 kg dan kumite +25 kg . Pra pemula Putra 1O s.d 11 tahun kata perorangan kumite 35 kg kumite + 35 kg , Putri kata perorangan kumite 30 kg. kumite + 30 kg. Pemula usia 12 s d 13 tahun putra kata perorangan kata beregu kumite 45 kg , 50 kg dan + 50 kg putri kata perorangan kata beregu kumite 35 kg ,40 kg , kumite + 40 kg. Cadet usia 14 s.d 15 tahun kata perorangan dan beregu putra kumite 52 kg, kumite 57 kg, kumite 63 kg, kumite 70 kg. kumite +70 kg . kata perorangan dan beregu putri kumite 47 kg . -54 kg dan kumite + 54 kg. Junior usia 16 s d 17 tehun kata perorangan dan beregu putra kumite 55 kg. kumite 61 kg, kumite 68 kg, kumite -76 kg, kumite + 76 kg . kata peorangan dan beregu putri kumite 48 kg . kumite 53 kg. kumite 59 kg dan kumite =+59 kg. Dan Senior usia 17 26 tahun kata perorangan dan beregu putra kumite 55 kg, kumite 60 kg, kumite 67 kg. kumite 75, kumite 84 kg dan kumite + 84 kg sarta kategori putra perorangan dan beregu yaitu kumite 50 kg. kumite 55 kg, kumite 81 ko. kumite 68 kg. dan kumite + 68 kg.



Melalui momen ini, Brigjen TNI Joko Putranto juga berharap bisa membangkitkan kepedulian anak bangsa Indonesia untuk mengembangkan dan memajukan Karate Indonesia, sehingga pada akhirnya bisa memunculkan atlet karate yang berprestasi baik dalam lingkup nasional maupun Internasional serta turut mendukung program Kemenpora untuk menyaring Atlit berbakat khususnya Atlit karate, sehingga siap bertanding di kancah Internasional, paparnya.(Pry)

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA