WADAN SESKOAL TUTUP SUSKAPIM MENWA

WADAN SESKOAL TUTUP SUSKAPIM MENWA

Wakil Komandan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Wadan Seskoal) Laksma TNI TSNB Hutabarat, M.MS secara resmi menutup Kursus Kader Pimpinan Resimen Mahasiswa Angkatan ke-XXXVI tahun 2018 yang ditandai dengan penanggalan tanda peserta Suskapim kepada perwakilan Menwa Sabtu (03/03) di Lapangan Apel Seskoal- Cipulir Jakarta.

Kegiatan yang telah berlangsung selama kurang lebih dua minggu ini diikuti 57 peserta dari 16 Provinsi (DKI Jakarta, Jatim, Jateng, DIY, Bali, NTB, Sumsel, Sumbar, Sulsel, Kalimanta Tengah, Aceh, Jambi, Gorontalo, Riau, Sultra dan Sulteng). Dengan harapan para peserta akan memiliki pengetahuan, sikap disiplin, fisik mental yang kuat, dasar-dasar kepemimpinan dan berwawasan kebangsaan agar mampu melaksanakan tugas Tri Dharma Perguruan Tinggi, serta sebagai bagian penting dari komponen mahasiswa dalam rangka mewujudkan hak dan kewajiban warga negara dalam bela negara.
Komandan Seskoal Laksamana Muda TNI Sulistiyanto, S.E., M.M., M.Sc., dalam sambutan yang dibacakan Wadan Seskoal Laksma TNI TSNB Hutabarat mengatakan bahwa Suskapim ini merupakan wahana pengembangan serta pola pikir, pola sikap dan pola tindak dalam upaya untuk memperluas cakrawala pandang dan mempertajam kemampuan analisis, sehingga memiliki visi jauh kedepan serta mampu mengambil inisiatif dalam keputusan serta terobosan yang diperlukan secara cepat dan tepat.
Turut hadir dalam kegiatan penutupan Suskapim Menwa Angkatan XXXVI Seklem Seskoal Kolonel Laut (P) Gusmaidi, S.Mn., M.M., Kadepjuang Seskoal Kolonel Laut (P) Sunarno Adi, S.M.selaku Ketua Pelaksana kegiatan, para Pejabat Utama Seskoal, para pembina Menwa Indonesia Tingkat Nasional maupun Provinsi.

 

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA