Babinsa Desa Kadu Menenangkan Warga Yang Salah Paham

Babinsa Desa Kadu Menenangkan Warga Yang Salah Paham

Tigaraksa -  Babinsa Desa Kadu Koramil 02/Curug Kodim 0510/Trs Sertu Usman Gumanti, menenangkan Warga Desa Kadu yang salah paham memprotes pihak Jasa Marga dengan cara menyetop Kendaraan yang akan keluar melalui Pintu Tol Bitung, Senin (03/02/2020).

Danramil 02/Curug Kapten Arh Ali Solihin mengatakan, awal mulanya disebabkan karena curah hujan yang sangat tinggi sehingga beberapa pemukiman warga Kampung Kadu terendam air yang meluap dari saluran air.

Dampak rumah warga dan jalan disekitarnya tergenang air, maka warga memperkirakan genangan air berasal dari saluran air pintu keluar tol yang mengalir ke pemukiman." ujar Danramil.

Akibat Penyetopan jalan tersebut terjadi kemacetan di gerbang tol, kemudian Babinsa berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas untuk mediasi dengan pihak Jasa Marga dengan hasil penyedotan air oleh pihak Jasa Marga guna kelancaran lalu lintas dan berkurangnya debit air di Kampung Kadu.#Pendim 0510/Trs.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA