PERWIRA MAHASISWA DIKREG SESKOAL ANGKATAN KE-58 IKUTI DONOR DARAH

PERWIRA MAHASISWA DIKREG SESKOAL ANGKATAN KE-58
IKUTI DONOR DARAH

Seskoal, 01 Februari 2020, -- Perwira Mahasiswa Pendidikan Reguler (Dikreg) Sekolah Staf dan Komando TNI Angkatan Laut (Seskoal) Angkatan Ke-58 TA. 2020 mengikuti kegiatan donor darah yang diselenggarakan di Pendopo Jos Soedarso Seskoal, Cipulir, Jakarta Selatan, Sabtu (01/02).

Donor darah tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Korps Siswa (Dankorsis) Seskoal Kolonel Marinir Sudin Kaban, S.H., didampingi Wadan Korsis Seskoal Letkol Laut (P) Niko Oktoria, S.E., M.Tr.Hanla., mengatakan pelaksanaan kegiatan donor darah yang diselenggarakan ini merupakan kegiatan rutin kerjasama antara Satuan Kesehatan (Satkes) Seskoal dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang.

Kegiatan donor darah yang rutin diselenggarakan ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang membutuhkan darah dan merupakan kegiatan kemanusiaan yang dapat menolong sesama. Selain itu, ada beberapa manfaat bagi pendonor darah yaitu badan lebih segar dan bugar, menurunkan resiko terkena penyakit jantung dan pembuluh darah, dapat meningkatkan produksi sel darah merah, memperlancar sirkulasi darah dan masih banyak lagi.

Turut serta mengikuti donor darah tersebut para Personel Militer dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Seskoal.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA