BKLN BP2TKI Provinsi DKI Gelar Job Fair Luar Negeri

Bertempat di halaman kantor, BKLN BP2TKI Provinsi DKI Jakarta, mulai 18 Oktober hingga 19 Oktober, Disnakertrans DKI melalui BKLN BP2TKI menggelar JOB FAIR 2012, bursa kerja kali ini khusus diperuntukkan bagi pencari kerja yang ingin bekerja keluar negeri.

Menurut kepala dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi DKI Jakarta, H.R Dedet Sukandar, yang dalam sambutannya dibacakan sekretaris Disnakertrans DKI, Suhari, menegasksan, bahwa melalui JOB FAIR seperti ini diharapkan akan mampu memfasilitasi dan mempertemukan pencari kerja dengan perusahaan yang akan mencari kerja sebagaimana kriteria yang diharapkan perusahaan.

Diakuinya bahwa kebutuhan tenaga kerja profesional di luar negeri  cukup tinggi, namun demikian persaingan dalam pasar kerja tersebut juga cukup ketat dengan tanaga kerja negara lain,  oleh sebab itu perlu adanya upaya untuk meningkatkan profesionalitas SDM tenaga kerja Indonesia, sehingga mampu bersaing dengan tenaga kerja negara lain, tegas HR Deded.

Hal senada juga diungkapkan kepala BKLN BP2TKI Disnakertrans DKI, Drs Dison Ritonga, SH, yang diwakili Dra Kasmini, bahwa Job Fair 2012 ini digelar sebagai kegiatan rutin tahunan, yang digelar Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi DKI Jakarta, untuk kali ini menghadirkan 30 Perusahaan Asing, dengan kebutuhan tenaga kerja sekitar 14.000 orang, untuk ditempatkan di 9 negara, dan beberapa jenis pekerjaan yang ditawarkan, mulai dari perusahaan otomotif, perhotelan, perkapalan, perkebunan, tenaga medis dan lainnya, dan diharapkan para pencari kerja dapat memanfaatkan momen Job Fair ini dengan baik, pintanya.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA