PASIS SUSJEMENSTRA TNI AL LAKSANAKAN DINNING IN

PASIS SUSJEMENSTRA TNI AL LAKSANAKAN DINNING IN

Sebanyak 80 Perwira Siswa (Pasis) Kursus Manajemen Strategik (Susjemenstra) TNI AL Angkatan ke-12 TP 2017, Rabu Malam (15/03) menggelar acara Dining In dengan tema Bersama kita jaga soliditas, semangat dan motivasi untuk menjadi Pemimpin Bangsa, di Pendopo gedung Jos Soedarso, Seskoal, Bumi Cipulir, Jakarta Selatan.

Dining In merupakan tradisi pendidikan di Seskoal yang dilaksanakan diawal pendidikan sebagai sarana interaksi antara Pasis, para pejabat utama Seskoal, dosen serta perwira pembimbing guna memperlancar pelaksanaan proses belajar mengajar dan pembimbingan.

Penugasan pendidikan yang saat ini sedang dilaksanakan para Pasis merupakan salah satu pendidikan pengembangan umum di lingkungan TNI AL dalam rangka mempersiapkan para calon Perwira yang nantinya menduduki jabatan penting di jajaran TNI AL.

Ketua Senat Pasis Susjemenstra TNI AL Angkatan ke-12 TP 2017, Mayor Laut (T) Kurniawan menyampaikan Ucapan terima kasih sekaligus menyatakan kesiapannya mengikuti segala tugas pendidikan serta menjalankan aturan yang sudah ada di lembaga pendidikan ini.

Sementara Komandan Seskoal Laksamana Muda  TNI Arusukmono Indra Sucahyo,. S.E., M.M. dalam sambutannya menekankan agar seluruh pasis selalu menjaga kesehatan, tetap semangat untuk dapat menyelesaikan seluruh program kegiatan secara optimal. Selain pembelajaran, jadikan tugas belajar ini sebagai sarana untuk menjalin silaturahmi antar sesama pasis. Saya berharap pasis dapat memberikan kontribusi terbaik bagi lembaga dimasa yang akan datang, ujarnya.

Acara yang dihadiri Wadan Seskoal Laksma TNI TSNB. Hutabarat, M.MS., Seklem Seskoal Kolonel Laut (S) Imam Suprayitno, S.E., M. Tr (Han), Pejabat Utama Seskoal, Patun dan Dosen Seskoal ditandai dengan  pengucapan Janji Siswa yang antara lain berjanji akan memegang teguh aturan lembaga dengan tanggung jawab dan dedikasi tinggi, Menjaga soliditas di dalam kesiswaan dan keperwiraan serta Senantiasa berjuang demi menjaga nama baik almamater.(Nk)

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA