KASUM TNI BERI MATA KULIAH KETAHANAN PANGAN MARITIM KEPADA PASIS SESKOAL

KASUM TNI BERI MATA KULIAH KETAHANAN PANGAN MARITIM KEPADA PASIS SESKOAL

Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Laksamana Madya TNI Dr. Didit Herdiawan, M.P.A., M.B.A. berkesempatan memberikan mata kuliah kepada 130 Perwira Siswa (Pasis) Dikreg Seskoal Angkatan ke 55 TP 2017, Rabu (19/7) di Kelas A, Gedung R.E. Martadinata Seskoal Bumi Cipulir, Jakarta Selatan.

Kuliah umum Kasum TNI yang mengambil judul Ketahanan Pangan Maritim, dan dihadiri Wakil Komandan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Seskoal) Laksma TNI TSNB. Hutabarat, M.MS, para Pejabat Utama Seskoal, serta Patun dan Dosen Seskoal berlangsung sangat hikmat.

Dalam kesempatan tersebut Pati bintang tiga Mabes TNI ini menyampaikan beberapa akibat fenomena kekinian yang terjadi di dunia antara lain menurunnya pasokan sumber pangan, populasi penduduk yang makin padat, pertumbuhan perekonomian yang semakin pesat, berkurangnya lahan pertanian dan semakin langkanya petani muda serta bertambahnya pengangguran. Sementara itu kedaulatan pangan dapat terwujud jika suatu bangsa telah mencapai kondisi ketahanan pangan yang stabil, yaitu kebutuhan pangan masyarakat dapat dipenuhi secara mandiri oleh bangsa itu sendiri.

Kasum TNI juga menyampaikan beberapa permasalahan pangan di Indonesia dan tantangan yang dihadapi dengan adanya fenomena pemanasan global dan situasi pasar dunia. Dengan berorientasi ke laut, Indonesia memiliki potensi sumber daya alam yang sangat berlimpah dan menjadikan Indonesia menjadi poros maritim dunia, karena didukung dengan posisi yang strategis antar dua benua dan dua samudera.

Lebih lanjut dikatakan bahwa, Membangun kedaulatan pangan maritim  dan  daya saing bangsa harus dilakukan secara  sepakat dan optimis serta merapatkan barisan, saling bahu-membahu, terintegrasi dan berkesinambungan, tegasnya.

Pada akhir penyampaian materi dilanjutkan dengan sesi tanya jawab serta pemberian  sumbangan berupa buku hasil karya  Kasum TNI yang berjudul, Kedaulatan Pangan Maritim, Dinamika dan Problematika, sebanyak 130 buku kepada Pasis Dikreg Seskoal dan pemberian cindera mata. (Nrl)

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA