KASAL TATAP MUKA DENGAN PPAL DAN YAYASAN TNI AL

KASAL TATAP MUKA DENGAN PPAL DAN YAYASAN TNI AL

Jakarta, 19 Desember 2017,Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Ade Supandi, S.E., M.A.P. didampingi Ketua Pembina Yayasan Hang Tuah yang sekaligus juga merupakan Ketua Umum Jalasenastri Ny Endah Ade Supandi  melaksanakan tatap muka dengan Persatuan Prnawirawan Angkatan Laut (PPAL) dan yayasan di lingkungan TNI AL, Selasa (19/12) di Gedung Wisma Elang Laut, Jakarta Pusat.

Dalam Sambutannya Kasal Laksamana TNI Ade Supandi, S.E., M.A.P mengungkapkan bahwa, hal ini merupakan momentum yang yang sangat berharga, di samping sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan, sekaligus dapat dimanfaatkan untuk saling bertukar informasi, saran dan masukan dari para sesepuh untuk kemajuan TNI Angkatan Laut di masa depan.

Lebih lanjut dikatakannya, hal ini sesuai dengan visi dan misi PPAL yang memiliki kepedulian sesama dalam meningkatkan kesejahteraan, berwawasan kebangsaan, serta meningkatkan wawasan maritim demi kejayaan bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Kasal berharap, melalui media ini akan terwujud dan terciptanya hubungan yang harmonis dalam rangka mewujudkan TNI Angkatan Laut yang handal dan disegani serta berkelas dunia.“Saya yakin bahwa visi dan misi yang diemban oleh PPAL tersebut akan dapat mendukung TNI Angkatan Laut dalam setiap pelaksanaan tugasnya”, ungkap Kasal.



Di akhir sambutan tatap muka ini, kepada para prnawirawan angkatan laut yang tergabung dalam PPAL dan para pengurus yayasan di lingkungan TNI Angkatan Laut, Kasal mengucapkan terimakasih atas dukungan yang selama ini telah diberikan dalam menyukseskan pelaksanaan pokok TNI AL, sekaligus Kasal mengharapkan, agar kebersamaan tersebut dapat memberikan manfaat bagi kemajuan dan kejayaan TNI Angkatan Laut.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Wakasal) Laksamana Madya TNI A. Taufiq R, Plt Ketua Umum PPAL Laksdya TNI (Purn) Djoko Sumaryono, Wakil Ketua Umum PPAL Laksdya TNI (Purn) Si Putu Ardana, Keinkopal Laksda TNI (Purn) Dwi Widjajanto,  para pejabat Utama Mabesal, para Kepala Dinas di jajaran Mabesal, serta perwakilan himpunan yayasan Purnawirawan Angkatan Laut dan Warakawuri ALRI.(Nrl)

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA