Pangarmabar Kunjungi KRI Usman Harun-359

Pangarmabar Kunjungi KRI Usman Harun-359
Satgas MTF XXVIII-J/UNIFIL Di Lebanon
Jakarta, 16 Desember 2017, -- Pangarmabar Laksamana Muda TNI Aan Kurnia, S.Sos
mengunjungi Prajurit Satgas Maritime Task Force Kontingen Garuda XXVIII-J/UNIFIL saat KRI Usman Harun-359 sandar di Beirut Port Lebanon. Dengan penuh semangat, para Prajurit KRI Usman Harun (USH)-359 menyambut kehadiran Pangarmabar beserta rombongan. Sabtu (16/12).
Kedatangan Pangarmabar disambut oleh Komandan KRI USH-359 Kolonel Laut (P) Alan Dahlan selaku Dansatgas MTF Konga XXVIII-J/UNIFIL, beserta seluruh peacekeepers Satgas Maritim TNI di geladak Helly KRI Usman Harun-359. Dalam kunjungan tersebut, Pangarmabar menyampaikan pengarahan dan motivasi kepada seluruh prajurit Satgas MTF. "Mewakili Pimpinan dan Kelurga besar TNI AL, saya mengucapkan rasa bangga dapat berkunjung serta bertemu langsung dengan seluruh prajurit KRI Usman Harun yang saat ini sedang melaksanakan tugas operasi Maritime Task Force di Area Of Maritime (AMO) MTF UNIFIL".
Selanjutnya Pangarmabar berpesan kepada seluruh prajurit yang tergabung dalam Satgas MTF.  "Tetap semangat dalam melaksanakan tugas sebagai bagian dari Maritime Task Force UNIFIL. Agar selalu tetap meningkatkan kewaspadaan dan keamanan, baik pada saat kapal beroperasi maupun saat kapal sandar di Pelabuhan. Jaga nama baik TNI khususnya TNI AL, bangsa dan negara Indonesia".
Usai memberikan pengarahan, Pangarmabar menerima paparan dari Komandan KRI Usman Harun-359 tentang pelaksanaan tugas MTF khususnya saat melaksanakan patroli di Area Of Maritime (AMO).

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA