Kopaska Koarmabar Gelar Latihan Bersama Dengan Taifib dan Denjaka

Kopaska Koarmabar Gelar Latihan Bersama Dengan Taifib dan Denjaka


Jakarta, 19 Desember 2017,Komando Pasukan Katak (Kopaska) Koarmabar menggelar latihan bersama dengan Intai Amfibi (Taifib) Korps Marinir dan Detasemen Jala Mangkara (Denjaka) TNI AL. Latihan tersebut dilaksanakan dari tanggal 18 hingga 22 Desember 2017.

Menurut Komandan Satkopaskaarmabar Kolonel Laut (P) Baroyo Eko Basuki, M.M., latihan tersebut merupakan latihan integrasi pasukan khusus TNI AL yang terdiri dari Kopaska, Taifib dan Denjaka dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan serta kesiapsiagaan prajurit pasukan khusus TNI AL dan uji doktrin dalam melaksanakan tugas.

Lebih lanjut Komandan Satkopaskaarmabar mengatakan, dalam latihan ini para pasukan khusus akan melaksanakan latihan dengan materi latihan berupa perencanaan operasi serta kerjasama taktis antara Kopaska, Taifib dan Denjaka. Adapun materi latihan meliputi Intai Amfibi, Raid Amfibi, EOD (Explosive Ordnance Disposal), VBSS (Visit Board Search and Seizure) dan Infiltrasi (selam tempur, terjun tempur dan fast rope).

Dalam latihan integrasi pasukan khusus TNI AL ini juga melibatkan KRI Nanggala-402, KRI Baladau-643 dan KAL Untung Jawa serta pesawat udara jenis Cassa dan Helly. Sedangkan tempat latihan dilaksanakan di Komplek Satuan Koarmabar I Pondok Dayung, Lapangan Terbang Pondok Cabe, Teluk Jakarta dan Pulau Damar.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA