Komite Sekolah Provinsi DKI Jakarta Tingkatkan Kualitas Pendidikan Di Jakarta

Komite Sekolah Provinsi DKI Jakarta Tingkatkan Kualitas Pendidikan Di Jakarta

Sebagaimana putusan Peraturan Pemerintah (PP) no.17 Tahun 2010 tentang pembentukan Komite Sekolah, kini Komite Sekolah Provinsi (KSP) DKI Jakarta turutserta meningkatkan kualitas pendidikan di DKI Jakarta.

Berbagai kegiatan telah dilakukan bersama jajaran Dinas Pendidikan guna membangun kualitas pembelajaran dengan masukan-masukan kebijakan yang berkaitan dengan pendidikan serta terus mendorong pemberdayaan masyarakat dalam pendidikan.


Ir.Putu Irin Genta Marum CH.SH.MH Ketua I KSP DKI Jakarta, disela Raker KSP DKI Jakarta menegaskan, bahwa kenakalan remaja diera teknologi informasi saat ini keterlibatan siswa pada kriminalitas sudah memprihatinkan, baik tindak kejahatan Narkoba, Kekerasan di Sekolah hingga Sex bebas, ini perlu peningkatan peranserta masyarakat yang lebih luas.

Komite Sekolah Provinsi maupun Komite Sekolak Kota/Kabupaten se-Provinsi DKI Jakarta akan bergerak cepat dalam mencegah hal-hal negatif pada anak maupun remaja kita, tegasnya.

Untuk itu kami berharap bapak Gubernur Anies Baswedan maupun Kadisdik untuk memberikan dukungan penuh pada KSP DKI Jakarta dalam meningkatkan kualitas pendidikan di DKI Jakarta, pintanya. (PRY)

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA