5 Bupati dan 1 Walikota se-Babel Terima Penghargaan e-KTP dari Mendagri Gamawan Fauzi


Bertempat di Novotel Kabupaten Bangka Tengah, Babel, Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi secara resmi memberikan penghargaan kepada 5 Kabupaten dan 1 Kota di Provinsi Bangka Belitung yang telah berhasil melakukan perekaman KTP Elektronik (e-KTP) hingga 100%, penghargaan tersebut juga diberikan pada Ketua DPRD yang telah mendukung program e-KTP di wilayahnya.

Dan  Kabupaten Bangka yang belum selesasi, diharapkan akan secepatnya menyelesaikan perekaman e-KTP sebelum akhir April, dan Mendagri berjanji apabila seluruh Kabupaten/Kota se-Provinsi Bangka Belitung telah selesai, maka Kemendagri akan memberikan penghargaan secara khusus pada Provinsi Bangka Belitung.

H Gamawan Fauzi juga mengucapkan terimakasih pada seluruh Kabupaten/Kota di Bangka Belitung yang telah mampu menyelesaikan perekaman saat ini, hal tersebut menunjukkan perhatian Pemerintah Daerah akan manfaat e-KTP bagi pembangunan masyarakat dan bangsa, dan menunjukkan kinerja aparatur yang baik juga,  diera otonomi dareah saat ini.

Banyak manfaat akan e-KTP baik untuk pendataan kependudukan, juga bagi instansi lain, misalkan ada korban kecelakaan yang tidak terdeteksi keluarganya, maka dengan data yang ada di Kemendagri dengan sidik jari maka akan secepatnya diketahui, demikian juga bagi pertanahan, Notaris atau instansi lain, e-KTP sangat berguna untuk akurasi data mereka, oleh sebab itu Penerapan e-KTP kedepan diharapkan akan mampu meningkatkan efektivitas Pelayanan Publik, di Pemerintah Pusat dan Daerah.

Diakuinya Mendagri hingga saat ini dari 172 juta penduduk wajib KTP, telah terekam 55 juta jiwa lebih, dan masih 117 juta lagi, dan pada tahap pertama akhir April diharapkan sudah selesai, untuk penyelesaian perekaman dan pencetakan, akhir Desember 2012 seluruh wajib KTP diharapkan sudah memiliki e-KTP, sehingga 2013 yang digunakan adalah KTP Elektronik, tegas H Gamawan Fauzi.

Sementara Gubernur Babel Eko Maulana Ali juga mengaku siap mendukung penyelesaikan perekaman e-KTP diseluruh Kabupaten/Kota se-Provinsi Bangka Belitung, dan Babel siap menjadi Provinsi Pertama yang menyelesaikan Perekaman e-KTP diantara Provinsi yang lain.

Dalam kesempatan tersebut Eko Maulana Ali juga mengaku siap meningkatkan pembangunan di Bangka Belitung, serta terus berupaya meningkatkan kinerja aparatur di Pemda, dengan keberhasilan ini juga telah menunjukkan kualitas kepemimpinan seluruh Bupati/Walikota yang sangat baik, dan pihaknya akan terus berupaya meningkatkan pelayanan pada masyarakat dan peningkatan PAD, sehingga dengan data kependudukan yang baik, dana APBD yang memadai dan SDM yang baik, maka kualitas pelayanan juga akan lebih baik, tegas Gubernur.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA