Buku Singasana Antartika Karya Virgi Chang Akan Ramaikan Layar Lebar

Buku Bacaan dengan judul “Singasana Antartika” karya penulis Wanita berdarah Bali dan Palembang, VIRGI CHANG yang telah beredar di Toko Buku Gramedia, Gunung Agung maupun beberapa Toko Buku di Indonesia, kini tengah dilirik Produser Film dan segera akan dibuatkan Film Layar Lebar oleh salahsatu perusahaan Film ternama di Indonesia.

Menurut penulis buku, Virgi Chang, bahwa Film yang diambil dari Buku Singasana Antartika ini akan menceriterakan Perjalanan Spiritual menelusuri jejak waktu sejak jutaan tahun yang lalu, film ini akan mengungkap Rahasia Alam, serta akan menggugah seluruh masyarakat Indonesia untuk kembali pada Jatidiri sebagai masyarakat yang berbudaya dengan menghormati adat istiadat yang sudah terbentuk secara turun menurun oleh leluhur kita.


Virgi Chang mengaku bahwa Film ini nantinya bukan untuk mengajak kembali ke Tradisi Hindu maupun Budha, tetapi bagaimana di era Teknologi Modern ini, kita tetap menjunjung tinggi adat istiadat maupun tradisi masyarakat yang adhi luyung, bagaimana kita bisa mengembalikan kejayaan Nusantara, menjadi bangsa yang Gemah Ripah Loh Jinawi, paparnya.

Virgi Chang juga yakin, bangsa ini kedepan akan dipimpin seseorang yang Adil dan Bijaksana, Indonesia akan melahirkan Pemimpin Satya Agung yang mampu memimpin Dunia, dan akan mengembalikan warisan Nusantara yang tercecer, akan menyatukan Balung yang tercecer, ungkapnya.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA