KASAL BICARA KEAMANAN LAUT INDONESIA DI UNDIP SEMARANG

KASAL BICARA KEAMANAN LAUT INDONESIA DI UNDIP  SEMARANG

Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Ade Supandi, S.E., M.A.P., memberikan kuliah umum di Universitas Diponegoro Rabu (15/3) di Gedung Dekan Fakultas Hukum Universitas Diponegoro, Semarang. Dihadapan mahasiswa Hukum Undip Semarang, Kasal berbicara tentang Keamanan Laut Indonesia Menuju Poros Maritim Dunia.

Dalam kesempatan ini, Laksamana TNI Ade Supandi, S.E., M.A.P., mengatakan bahwa, keamanan maritim memerlukan kontribusi semua komponen khususnya institusi penegak hukum dan TNI Angkatan Laut sebagai salah satu komponen pertahanan negara memiliki peran yang vital untuk mewujudkan kondisi tersebut melalui implementasi tugas dan peran yang telah digariskan oleh pemerintah dan pimpinan TNI.

Sesungguhnya laut merupakan kekayaan terbesar bangsa Indonesia selain jumlah penduduk, luas wilayah dan kekayaan atas keberagaman budaya. Meskipun demikian, kekayaan tersebut belum termanfaatkan secara optimal untuk kesejahteraan rakyat dan kepentingan nasional lainnya. Masyarakat Indonesia belum memahami arti penting laut bagi kemajuan negara dan bangsa. Seperti yang selalu disampaikan Presiden RI Ir. Joko Widodo bahwa di laut tersimpan harapan dan tersimpan kejayaan, tambah Kasal.
Masih menurut Kasal, dalam langkah mengimplementasikan visi Poros Maritim Dunia, percepatan pembangunan kelautan merupakan keniscayaan yang harus diupayakan dalam kerangka menyejahterakan seluruh rakyat Indonesia. “Peran, potensi, dan peluang Indonesia untuk menjadi Poros Maritim Dunia perlu dirumuskan secara jelas. Visi Poros Maritim Dunia bisa terwujud apabila ada kebijakan dan program pendukung yang tepat, efektif, dan kompetitif”, tegas Laksamana TNI Ade Supandi.

Selain dihadiri  300 orang.mahasiswa Undip, kuliah umum ini juga diikuti perwakilan mahasiswa hukum dari universitas lainnya, diantaranya dari UIN Wali Songo, UNIKA UNTAG, UNISSULA,UNWAHAS, serta perwakilan dari Akpol, Akpelni, serta mahasiswa yang tergabung dalam Badan Exekutif Mahasiswa Undip. Satu hal yang menarik dan membanggakan, kuliah umum yang diberikan oleh orang nomor satu di jajaran TNI AL ini disiarkan video call conference secara langsung dengan 42 perguruan tinggi negeri dan swasta di seluruh Indonesia.

Pada akhir kegiatan,  dilaksanakan tukar menukar cinderamata dan sertifikat anatara Kasal Laksamana TNI Ade Supandi, S.E., M.A.P., dengan pihak universitas dalam hal ini Rektor Undip Prof. DR. Yos Johan Utama, S.H., M.Hum. serta Ketua Dekan Fakultas Hukum Undip Prof. DR. R Benny Riyanto, S.H., M.Hum., C.N.(Nk)

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA