Balai Latihan Kesenian (BLK) Jakarta Selatan sebagai salahsatu sarana Pembinaan bagi para seniman dan masyarakat, setelah menggelar Pelatihan Seni Teater Tingkat Madya bagi Pelaku Seni Tahun 2010, pada Selasa (27/4) menggelar Evaluasi Pelatihan, dengan menampilkan Teater Topeng Betawi. Acara yang juga sebagai penutupan pelatihan tersebut ditutup oleh Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta, Arie Budiman.
Dalam sambutannya, Kadisparbud Arie Budiman mengaku bangga atas hasil pelatihan dari Balai Latihan Kesenian Jaksel ini, namun demikian para seniman jangan merasa puas, teruslah berseni dan berkarya untuk meningkatkan kualitas seninya, dan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan juga akan terus membantu untuk dapat tampil di berbagai iven dilingkungan Pemda DKI, kalauperlu bisa menjadi duta seni ke luar Jakarta.
Arie Budiman juga mengaku gembira, karena yang turut dalam pelatihan Seni Teater Topeng Betawi adalah generasi muda, sehingga ada regenerasi terhadap seni peran, khususnya kesenian Betawi, dengan derasnya arus informasi global, dengan mudahnya masuk kesenian dari luar, namun dapat ditangkal dengan seni daerah, ini semua perlu komitmen kuat bersama, saya yakin dengan semakin dikemasnya seni teater Betawi, akan mampu menjadi seni tontonan yang menarik, tegasnya.
Anjungan Provinsi DKI Jakarta TMII, yang selama ini juga senantiasa melestarikan dan mengembangkan Budaya Betawi, agar dapat dimanfaatkan oleh seluruh seniman Betawi, khususnya mereka yang telah belajar di Balai Latihan Kesenian di lima wilayah Kota, Anjungan Provinsi DKI Jakarta yang juga sering dikunjungi oleh para turis serta Duta Besar negaras sahabat, oleh sebab itu manfaatkan Anjungan DKI sebagai ajang kreativitas seni, pinta Arie Budiman.
Hal senada juga diungkapkan Kepala UPT Anjungan Provinsi DKI Jakarta TMII, H Sumarno, pihaknya menyambut baik himbauan Kepala Dinas, untuk mensinergikan bagian yang ada di Disparbud, kita akan prihatin kalau mereka sudah bagus dalam berlatih, namun tidak bisa tampil lebih lanjut, oleh sebab itu Anjungan DKI akan senang sekali untuk menampung hasil pelatihan seni dari BLK yang ada, kita akan programkan secara khusus, sehingga mereka dalam berkarya tidak hanya berjenti sampai disitu, namun dapat terus tampil dan berkarya, kalau perlu jangan hanya di TMII, tapi bisa tampil di luar Jakarta, ungkapnya.
Sementara dalam laporannya, Kepala Upt BLK Jaksel, Diah Damayanti, MM yang juga didampingi Kasie Pelatihan Wulandari, S.Sn mengungkapkan bahwa Kegiatan Pelatihan Seni Teater Tingkat Madya bagi Pelaku Seni tahun 2010 ini merupakan kegiatan berjenjang, dan tindak lanjut dari pelatihan Dasar tahun 2009, 30 orang peserta adalah wakil dari sanggar-sanggar seni Betawi yang ada di Jakarta Selatan, dan dalam Pelatihan BLK Jaksel menampilkan pengajar dari praktisi seni teater Betawi, seperti Dindon, Atin Kisam, Kartini Kisam serta Jaya Noin, hasil pelatihan tingkat Madya ini juga akan kita tampilkan dalam Pergelaran di Sekolah Menengah Kesenian Indonesia (SMKI) Yogyakarta, pada Juli mendatang, dan melalui pelatihan ini kita juga berharap akan dapat memberikan kontribusi bagi pengembangan kesenian Betawi khususnya, dan Kesenian Indonesia pada umumnya.
0 komentar:
Posting Komentar