Belly Bilalusalam : KNPI Harus Lakukan Regenerasi Kepengurusan



Menanggapi akan sudah disahkannya Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2009 tentang Kepemudaan oleh DPR RI, yang mengatur usia Pemuda, antara 16 tahun hingga 30 tahun tersebut, Tokoh Muda yang juga anggota DPRD Provinsi DKI Jakarta, ini meminta pada seluruh jajaran KNPI untuk bisa menyiapkan diri.

Bagaimana pengurus KNPI mampu menyiapkan alih generasi, dengan menyertakan mereka yang berusia muda, kalau saat ini pengurus KNPI masih ada yang berumuh 35 hingga 40 tahun, maka harus menyiapkan penggantinya yang masih berusia muda, sebagaimana yang diatur UU Kepemudaan tersebut.

Sebagai warga Jakarta Timur, Belly mengaku cukup bangga dengan kepengurusan KNPI Kota Jakarta Timur dibawah pimpinan Benny Wijaya, yang cukup aktif dalam membina kepemudaan, bahkan dari kepengurusan tingkat Kecamatan (PK) terlihat banyak yang muda-muda, dan diharapkan PK KNPI se-Jaktim juga aktif dalam mengisi berbagai kegiatan yang positik. Bagaimana mereka semua pengurus mau turun kebawah, serta dapat menyerap aspirasi pemuda ditingkat bawah.

Sebagai anggota dewan, wakil dari daerah pemilihan Jakarta Timur, Belly Bilalusalam juga mengaku siap mendukung kegiatan-kegiatan KNPI Kota Jakarta Timur, bagaimana KNPI dapat menelurkan calon-calon pemimpin, khususnya di DKI Jakarta ini, serta membentuk calon pemimpin tingkat nasional.

Saat disinggung akan masih minimnya anggaran untuk KNPI DKI serta KNPI tingkat Kota, Belly mengaku sudah maksimal dalam memperjuangkan anggaran ditingkat dewan melalui Fraksi, namun dengan anggaran yang disalurkan ke DPD KNPI Provinsi tersebut, diharapkan juga dapat disalurkan ke KNPI tingkat Kota serta Kabupaten Pulau Seribu, sehingga kegiatan KNPI Kota dapat berjalan sebagaimana yang kita harapkan bersama.

Dan bagaimana kepengurusan DPD KNPI Kota/Kabupaten dapat lebih aktif lagi untuk melakukan koordinasi dengan sudin-sudin terkait ditingkat Pemerintah Kota Administrasi, saya yakin mereka akan menerima KNPI dengan baik, dan pasti mereka akan mendukung, hanya bagaimana KNPI melakukan pendekatan dengan Kasudin yang ada, sehingga bisa mensinergikan berbagai kegiatan masing-masing, pintanya. sehingga kedepan KNPI dapat meneruskan perjuangan tokoh-tokoh muda, yang kini duduk di Legeslatif maupun Eksekutif, pintanya.




0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA