Pergelaran Eksperimentasi BLK Jakpus, Sarana Apresiasi Budaya Betawi


Setelah mengikuti pelatihan kesenian bagi pelaku seni di Balai Latihan Kesenian (BLK) Kota administrasi Jakarta Pusat, para seniman berkesempatan untuk menampilkan kreasi seninya, Pergelaran Eksperimentasi tersebut, menurut Kepala Upt BLK Jakpus,  Roosdiana Rachman, merupakan sarana apresiasi Budaya Betawi yang terus tumbuh dan berkembang di Jakarta Pusat.

Pergelaran ini diselenggarakan untuk memberikan ruang bagi para pelaku seni hasil pelatihan di BLK Jakpus, untuk mengekpresikan  diri melalui karya-karyanya, dimana para pelaku seni telah mengikuti Diklat khusus seni Tari dan Gambang Kromong, kolaborasi seni Tari dan Seni Musik ini juga diharapkan akan menambah kualitas seni yang dimiliki para seniman.

Materi Kegiatan merupakakn karya seni garapan baru yang menggunakan alat musik Gambang Kromong dipadukan dengan beberapa alat musik perkusi, demikian juga garapan tari yang berpijak dari tari Betawi yang dikreasi secara modern, sehingga menghasilkan karya seni yang luar biasa indahnya untuk dipertunjukkan ketengah masyarakat, papar Roosdiana.


Kasie pergelaran BLK Jakpus, Rosalina juga menambahkan,  bahwa peserta pergelaran diikuti 50 orang, dengan menampilkan karya musik dan tari inspirasi sebagai tari garapan baru berjudul Nglenong, yang menggambarkan tradisi yang melekat warga Betawi, dengan tema “Pengaruh Mantra dalam perspektif Kebudayaan Jakarta”, sehingga akan menambah karya seni budaya Jakarta.

Sementara dalam sambutannya, Wakil Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta, DR Tinia Budiarti seusai menyaksikan Pergelaran Eksperimentasi tersebut mengaku kagum dengan karya kreatifitas para pelaku seni tersebut, dan Pemerintah Daerah Provinsi DKI Jakarta, melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan akan terus mendorong serta memfasilitasi bagi para seniman di DKI Jakarta, untuk terus menggali  dan mengembangkan potensi seni budaya Betawi, sebagai kesenian asli masyarakat Jakarta.

Pergelaran Eksperimentasi ini juga diharapkan dapat memberikan ruang yang lebih luas lagi untuk mengekspresikan dan mengapresiasikan kesenian para pelaku seni, dan mendorong tumbuhnya karya seni yang kreatif, inovatif dan memiliki kedalaman nilai, sehingga bisa dinikmati oleh masyarakat luas serta mampu menambah khasanah budaya nusantara, khususnya budaya Betawi, tegas Tinia Budiarti.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA