DANKORMAR : "TUGAS, KELUARGA, AGAMA HARUS SELARAS"
"Dalam melaksanakan tugas sebagai seorang prajurit Marinir anatara Tugas , Keluarga dan Agama harus selaras dan seimbang. Itu kunci keberhasilan, khususnya sebagai seorang perwira, " demikian disampaikan Komandan Korps Marinir Mayjen TNI (Mar) R.M Trusono S.Mn, ketika memberikan pembekalan kepada 19 Perwira Remaja Korps Marinir Angkatan 61 di Ruang Rapat Gedung Agus Subekti, Markas Komando Korps Marinir, Jalan Prajurit KKO Usman dan Harum No. 40 Kwitang, Jakarta Pusat, Kamis (17/11/16).
Sebelum pembekalan Dankormar, 19 Perwira remaja Korps Marinir telah menerima pembekalan dari Ir Kormar dan para Asisten Dankormar.
Selain itu, Dalam pembekalannya, orang nomor satu di jajaran Korps Marinir menyampaikan Visi dan Misi Korps Marinir "Profesional, berkarakter dan dicintai rakyat", Serta Enam Tuntunan Korps Marinir, agar bisa dijadikan pedoman dalam menjalankan tugas.
Lebih lanjut, Komandan Korps Marinir berharap dengan pembekalan ini dapat diharapkan dapat menjadi perwira yang handal dan mampu mengantar keberhasilan dan kejayaan Korps Marinir di masa yang akan datang.
Acara diakhiri dengan ucapan selamat Komandan Korps Marinir beserta jajaranya kepada Perwira Remaja dan dilanjutkan dengan poto bersama. Turut hadir dalam acara tersebut Kas Kormar Brigjen TNI (Mar) Hasanudin, Ir Kormar Kolonel Marinir Bambang Priambodo, Asisten beserta Kadis Kormar. (Ks)
0 komentar:
Posting Komentar